Monitorday.com – Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto merasa terhormat karena Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersedia turun gunung untuk mendukungnya di Pilpres 2024.
Selain itu, Prabowo menyinggung Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) yang turut mendukungnya.
Hal tersebut Prabowo sampaikan dalam acara konsolidasi pemenangan Partai Demokrat di Hotel Aston Madiun, Jawa Timur, Senin (20/11/2023).
“Saya merasa sangat dihormati dan dengan kesediaan Pak SBY untuk turun gunung. Saya kira ini suatu dorongan yang besar bagi kita semua. Presiden ke-6 mendukung dan berada di sebelah saya, dengan Presiden ke-7 juga mendukung berada di sebelah saya,” ujar Prabowo.
Prabowo menjelaskan, dengan SBY dan Jokowi mendukungnya, maka terdapat pengalaman sebagai Presiden selama 20 tahun.
Sebab, SBY menjabat sebagai Presiden pada 2004-2014, sementara Jokowi menjabat pada 2014-2024.
“Berarti ada pengalaman 20 tahun (pemerintahan). Saya kira ini sesuatu yang luar biasa. Dan insyaallah kita akan berbuat yang terbaik untuk bangsa dan rakyat kita,” tuturnya.
Prabowo lantas berterima kasih kepada Partai Demokrat yang telah mendukungnya kembali di Pilpres 2024.
Dia merasa besar hati dan merasa kembali muda lagi usai mendapat dukungan ini.
Prabowo turut membeberkan ada yang khas dari dukungan Partai Demokrat ini, di mana SBY dan AHY sama-sama merupakan lulusan terbaik di TNI (Adhi Makayasa).
“Ada sesuatu juga kekhasan Pak SBY dukung saya, Pak AHY dukung saya, mereka adalah Adhi Makayasa 74 dan Adhi Makayasa 2000. Jadi saya didukung oleh 2 Adhi Makayasa,” imbuh Prabowo.