Klub sepak bola Belanda, Ajax Amsterdam, secara resmi mengumumkan kedatangan Jordan Henderson pada Jumat dini hari WIB. Pemain internasional Inggris tersebut resmi menjadi bagian dari skuat Ajax setelah sukses menyelesaikan proses negosiasi.
Melalui laman resmi klub, Ajax menyampaikan pengumuman tentang perekrutan Henderson, yang sebelumnya bermain untuk Al-Ettifaq selama enam bulan terakhir. Pemain berpengalaman itu telah mencapai kesepakatan pemutusan kontrak dengan klub Arab Saudi tersebut sebelum bergabung dengan Ajax.
“Ajax mencapai kesepakatan dengan Jordan Henderson. Gelandang tersebut baru-baru ini mencapai kesepakatan dengan klub asal Arab Saudi mengenai pemutusan kontraknya saat ini,” tulis Ajax dalam pernyataan resminya.
Henderson, yang berstatus free transfer, menandatangani kontrak dengan Ajax untuk jangka waktu dua setengah tahun, hingga 30 Juni 2026, sebagaimana diumumkan oleh klub Belanda tersebut.
Pelatih Ajax, John van’t Schip, memberikan alasan di balik keputusan merekrut Jordan Henderson. “Kami menginginkan gelandang berpengalaman dengan kualitas dan jiwa kepemimpinan. Kedatangannya akan menjadi peningkatan besar dalam kualitas tim kami, terutama mengingat beberapa pemain mengalami cedera,” ungkap John van’t Schip.
“Jordan Henderson adalah pemain yang kami cari, bisa langsung berkontribusi dalam tim. Keberadaannya juga akan memberikan dampak positif, baik di dalam maupun di luar lapangan. Sebagai pemain berkelas, dia juga akan memberikan inspirasi bagi pemain muda di tim,” tambah John van ‘t Schip.
Musim lalu, Henderson bergabung dengan Al Ettifaq di Liga Arab Saudi, mencatatkan lima assist dalam 19 pertandingan. Sebelumnya, Henderson telah membela Sunderland (2008-2011) dan Liverpool (2011-2023), di mana ia menjadi kapten tim sebelum meninggalkan Anfield.