Connect with us

Sportechment

Viral Isu Dugaan Perselingkuhan Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Buka Suara

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Azizah Salsha, istri dari bek timnas Indonesia Pratama Arhan, akhirnya buka suara mengenai kabar dugaan perselingkuhan yang menyeret namanya.

Melalui unggahan di Instagram Story pada Rabu (21/8/2024) siang, Azizah menegaskan bahwa berita tersebut tidak benar dan meminta agar publik tidak menyebarkan informasi palsu.

Dalam keterangannya, Azizah menuliskan, “Terima kasih banyak atas perhatian dan doa yang telah disampaikan untuk saya dan suami saya. Saat ini, rumah tangga kami dalam keadaan baik-baik saja.”

Ia juga meminta agar masyarakat berhenti menyebarkan berita bohong atau fitnah yang tidak sesuai dengan fakta.

Azizah melanjutkan, “Mohon doa terbaik untuk kami berdua dan mohon berikan kami privasi dalam waktu ini. Mohon maaf atas kegaduhan yang telah terjadi. Terima kasih atas pengertiannya.” Dalam unggahan tersebut, ia juga menandai akun suaminya, @pratamaarhan8.

Sebelumnya, Pratama Arhan mengunggah foto pernikahan mereka pada pagi hari yang sama, lengkap dengan emotikon dua tangan dan senyum malaikat, sebagai bentuk dukungan dan harapan untuk kelangsungan pernikahan mereka.

Rumor mengenai dugaan perselingkuhan Azizah Salsha muncul di media sosial X, dengan spekulasi bahwa ia terlibat hubungan dengan Salim Nauderer, mantan kekasih selebgram Rachel Vennya.

Spekulasi ini mencuat setelah Rachel Vennya memberikan komentar emotikon ular di postingan Instagram Azizah, dan berita perceraian Rachel dan Salim menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen.

Dengan klarifikasi dari Azizah Salsha, diharapkan isu ini dapat mereda dan masyarakat dapat memberikan ruang serta privasi bagi pasangan ini.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News10 minutes ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment30 minutes ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment1 hour ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment1 hour ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment10 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment11 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

News12 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News12 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News13 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment13 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News13 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment14 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud18 hours ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas20 hours ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News20 hours ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud21 hours ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia

Sportechment1 day ago

BYD Rilis SUV Listrik Sealion 7 di Malaysia, Kapan Hadir di Indonesia?

News1 day ago

Soal Harga Tiket Pesawat Bakal Turun, Simak Penjelasan Bos Garuda

Sportechment1 day ago

Takluk di GBK, Pelatih Arab Saudi: Indonesia Pantas Menang!

Telekomunikasi1 day ago

Telkom Indonesia Kenalkan GoZero: Aksi Nyata OTW Masa Depan Berkelanjutan