Connect with us

News

Wapres Ganjar Kabarnya Diumumkan Rabu Ini, Prof. Rokhmin : Ada Kejutan

Natsir Amir

Published

on

Monitorday.com – Ketua Umum PDI Perjuangan, Dr (HC) Hj. Megawati Soekarnoputri dikabarkan mengumumkan calon wakil presiden pendamping Calon Presiden (Capres), Ganjar Pranowo pada Rabu (18/10/2023).

Berkembang informasi, pendamping Ganjar Pranowo menguat dari kalangan NU. Dalam sejarahnya, PDI Perjuangan memang sering merangkul tokoh NU dalam perhelatan presiden dan wakil presiden.

Terkait informasi tersebut, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kelautan dan Perikanan, Prof. Dr. Rokhmin Dahuri buka suara.

“Saya dengar kabar begitu, sepertinya Rabu (18/10/2023). Kita lihat perkembangannya dari waktu ke waktu, tidak lama lagi diumumkan. Saya yakin figur cawapres Ganjar nanti akan memudahkan perjuangan meraih kemenangan di pemilihan presiden,” ujar Prof. Rokhmin, yang maju dalam pemilihan DPR RI daerah pemilihan Cirebon-Indramayu.

Saat ditanya wartawan di sela berkunjung ke Sekretariat Ikatan Keluarga Minang Kabupaten Cirebon (IKMKC) pada Selasa (17 Oktober 2023), Prof. Rokhmin enggan menyebut figur cawapres yang diusung PDI Perjuangan.

“Itu ranah Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri. Beliau yang langsung mengumumkan. Kita tunggu saja dalam waktu dekat. Sosok pendamping Pak Ganjar, tentu pilihan terbaik demi kepentingan bangsa dan negara,” lanjutnya.

Prof. Rokhmin mengemukakan, PDI Perjuangan sangat hati-hati dalam memilih calon wakil presiden pendamping Ganjar Pranowo.

“Pertama, tentu kita pertimbangkan figur calon wakil presiden harus bisa menambah perolehan suara Pak Ganjar Pranowo. Kita harus memenangkan Pak Ganjar. Kedua, Pak Ganjar bersama wakil presiden bisa membawa Indonesia lebih maju,” tegasnya.

Turun ke warga
Sementara itu, kunjungan ke Sekretariat Ikatan Keluarga Minang Kabupaten Cirebon (IKMKC) dihadiri Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, pengurus PAC serta Ranting se-Kecamatan Palimanan dan Klangenan. Tampak pula Sahabat Jarwo (Ganjar Pranowo).

Kedatangan Prof. Rokhmin ke Sekretariat IKMKC merupakan bukti menjalankan amanat Hj. Megawati agar kader partai rajin turun menemui warga.

“Semua kader PDI Perjuangan harus turun menemui warga. Kita rangkul rakyat. Kita raih kemenangan bersama rakyat,” tandasnya.

Sedangkan, kader PDI Perjuangan yang juga Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih mengemukakan, PDI Perjuangan harus menang dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Februari 2024.

“Kita harus saling dukung agar PDI Perjuangan menang. Kerja keras dan gotong royong. Pak Ganjar menang di pilpres, kader kita banyak yang duduk di legislatif. Salah satunya Prof. Rokhmin Dahuri yang maju di DPR RI. Kita berjuang untuk DPR RI bisa 3 orang, DPRD Provinsi Jawa Barat dan DPRD Kabupaten Cirebon juga kader yang duduk di legislatif lebih banyak lagi,” tandas Hj. Ayu, sapaan wakil bupati.

Prof. Rokhmin mengapresiasi Hj. Ayu dalam membakar semangat para kader PDI Perjuangan. “Ibu Ayu ini luar biasa semangatnya, berjuang keras memenangkan PDI Perjuangan,” pungkas pria asal Gebang ini

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News4 hours ago

ICC Terbitkan Surat Penangkapan, Benjamin Netanyahu Resmi Jadi Buronan

News4 hours ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment4 hours ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas4 hours ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment7 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud7 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News7 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik10 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud10 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News11 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik11 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News12 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud13 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud16 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News19 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment20 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment20 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment21 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola