Connect with us

Sportechment

Akun Medsos Benzema Hilang Usai Al Ittihad Dipermalukan Klub Ronaldo

Hendi Firdaus

Published

on

Akun media sosial Karim Benzema menghilang usai kekalahan memalukan dari Al Nassr yang diperkuat Cristiano Ronaldo.

Duel Al Ittihad versus Al Nassr pada pekan ke-18 Liga Arab Saudi 2023-2024 mempertemukan dua bekas pilar Real Madrid, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo.

Bentrokan mereka terjadi di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Selasa (26/12/2023).

Benzema lantas tertunduk lesu setelah gagal menghindarkan Al Ittihad dari kekalahan 2-5 oleh Al Nassr-nya Ronaldo.

Bahkan striker asal Prancis itu tak mampu menyumbang gol meski mentas selama 90 menit. Adapun CR7 bersinar lewat torehan dua gol via penalti.

Selepas partai di Jeddah, Benzema tampak menghapus atau menangguhkan sementara Instagram miliknya.

Saat menelusuri akun sang bomber lewat kolom pencarian, tertulis ‘halaman tidak tersedia’ dan ‘tautan yang Anda ikuti mungkin rusak, atau halaman tersebut mungkin telah dihapus’. Padahal Benzema punya pengikut sampai 76 juta.

Perlu diketahui, hasil laga Al Ittihad kontra Al Nassr menjadi salah satu kekalahan terbesar dalam karier Benzema.

Dia pernah mengalami keok dengan skor serupa (2-5) ketika berseragam Lyon, tepatnya pada 11 Maret 2009 sewaktu menghadapi Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Tak disangka Benzema kembali menelan kekalahan terbesar dan pelakunya adalah sahabat sendiri, Ronaldo.

Seperti diketahui bahwa mereka pernah menjadi tulang punggung Real Madrid. Kebersamaan Benzema dan Ronaldo terjadi selama rentang waktu 2009-2018.

Sembilan tahun membela raksasa ibukota Spanyol, keduanya main bareng dalam total 342 pertandingan.

Bersama Gareth Bale, Ronaldo dan Benzema membentuk trio maut bernama BBC yang disegani seantero Eropa.

Kolaborasi mereka bertiga membuahkan 15 gelar juara buat Madrid, termasuk lima titel Liga Champions.

Ronaldo lebih dulu meninggalkan Madrid pada musim panas 2018. Kapten timnas Portugal itu melanjutkan karier bersama Juventus dan kemudian balik ke Manchester United.

Masuk Januari 2023, Ronaldo memulai petulangan baru dengan menerima pinangan Al Nassr. Benzema menyusul Ronaldo ke Arab Saudi lima bulan kemudian usai direkrut Al Ittihad.

Meski pernah satu tim, Benzema dan Ronaldo juga punya histori pertemuan sebagai lawan. Mereka sudah terlibat tujuh bentrokan, termasuk dalam pertandingan Al Ittihad versus Al Nassr.

Hasilnya adalah Ronaldo sedikit superior dengan meraih tiga kemenangan, sedangkan Benzema dua buah. Sementara dua pertarungan lainnya berujung seri.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *