Connect with us

News

Jokowi Ingin Hotel IKN Rampung Sebelum HUT RI ke-79

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap pembangunan fasilitas hotel di Ibu Kota Nusantara (IKN) rampung sebelum peringatan HUT ke-79 RI pada Agustus 2024. Hal ini karena Jokowi ingin menggelar upacara 17-an di IKN dan membutuhkan akomodasi untuk tamu-tamu yang hadir.

“Bulan Agustus yang akan datang kita akan melakukan upacara 17-an di IKN. Pertanyaannya tamu-tamunya nginep di mana?” kata Presiden Jokowi saat berpidato dalam agenda Groundbreaking Jambuluwuk Nusantara Hotel diikuti dalam jaringan (daring) Sekretariat Presiden di Jakarta, Rabu (17/1/2024).

Ia mengatakan kehadiran fasilitas hotel di IKN akan menambah alternatif akomodasi tamu yang hadir, selain hotel-hotel yang kini tersedia di Balikpapan.

“Bisa di Balikpapan, karena jalan tolnya sepanjang 47 kilometer, insya Allah di bulan Juli sudah selesai,” katanya.

Namun akan lebih baik lagi bila pembangunan sejumlah hotel di IKN selesai dibangun sebelum peringatan Hari Kemerdekaan RI, kata Jokowi menambahkan.

“Saya yakin satu, dua hotel akan sudah selesai dibangun di IKN dan hotel yang dalam proses dibangun, baik bintang 4 maupun bintang 5, plus hotel Jambuluwuk dan resort ini adalah yang keenam, ini sudah yang keenam,” katanya.

Dalam agenda Groundbreaking Hotel Jambuluwuk yang berlangsung di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur itu, Jokowi mengatakan Hotel Jambuluwuk dibangun dengan nilai investasi sekitar Rp300 miliar berkapasitas tampung mencapai 200 kamar.

Investasi yang digelontorkan PT ARCS House Wisata Indonesia (Jambuluwuk) itu mengusung hotel berbintang 5 dengan konsep modern Indonesia etnik.

“Ini akan menambah jumlah hotel yang beroperasi di IKN, menambah ketersediaan kamar hotel sehingga tamu-tamu yang berkunjung ke IKN tidak kesulitan mendapatkan akomodasi,” ujarnya.

Presiden Jokowi optimistis Jambuluwuk Nusantara Hotel akan berkontribusi bagi pertumbuhan IKN dan berbagai daerah di sekitarnya.^[fm]^

Presiden Jokowi menambahkan pembangunan IKN yang berkembang setiap bulan diharapkan memberi keyakinan bagi investor untuk berinvestasi di IKN.

“Dengan perkembangan IKN seperti saat ini, setiap bulan ada groundbreaking pembangunan berbagai jenis infrastruktur, maka tidak ada alasan bagi investor untuk tidak ragu-ragu berinvestasi di IKN,” ujarnya.

Jokowi juga mengajak calon investor untuk memanfaatkan sebaik-baiknya berbagai insentif dan kemudahan usaha yang ditawarkan pemerintah di kawasan IKN.

Turut hadir mendampingi Presiden Jokowi dalam kegiatan itu Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto, Menteri BUMN Erick Thohir, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, beserta jajaran pengelola Jambuluwuk Hotel.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik1 hour ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud1 hour ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News2 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik2 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News3 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud4 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud7 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News10 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment11 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment11 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment12 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment20 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment21 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud22 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News22 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News23 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News23 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment23 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News23 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment1 day ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA