Connect with us

News

Debat Cawapres ke-4 Digelar di JCC, Polda Metro Jaya Siapkan 2.000 Personel

Published

on

Debat keempat calon wakil presiden (cawapres) Pemilihan Umum 2024 akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, pada Minggu (21/1). Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tempat dan panelis debat tersebut.

“Debat keempat yang dilaksanakan pada 21 Januari (2024) akan dilaksanakan di JCC,” kata Komisioner KPU RI August Mellaz saat ditemui di Kantor KPU RI, Jakarta, Senin (15/1).Mellaz menyebutkan JCC dipilih karena alasan ketersediaan lokasi (venue) dan para tim pasangan calon telah familiar. Apalagi debat kedua yang mempertemukan cawapres pada Jumat (22/12/2023) juga digelar di lokasi yang sama.“Kalau lihat pengalamannya di JCC, selain karena ‘availability’ (tersedia), kemudian secara teknis juga bisa sangat membantu tim penyelenggara debat, dan juga tim pasangan calon sangat familiar dengan tempat itu,” ujarnya.KPU RI juga telah mengumumkan 11 nama panelis debat yang terdiri atas mayoritas akademisi dan beberapa di antaranya praktisi yang tergabung dalam organisasi masyarakat sipil. Ke-11 nama itu telah mengonfirmasi kesediaan menjadi panelis dan dikarantina dua hari sebelum acara debat, yaitu pada Jumat (19/1).Debat keempat KPU menampilkan tiga cawapres, yaitu Muhaimin Iskandar (cawapres nomor urut 1), Gibran Rakabuming Raka (cawapres nomor urut 2) dan Mahfud Md. (cawapres nomor urut 3). Debat ini mengangkat isu-isu sumber daya alam, masyarakat adat, lingkungan hidup, energi dan agraria.Untuk mengamankan jalannya debat, Polda Metro Jaya menyiapkan 2.000 personel yang akan diterjunkan di lokasi dan sekitarnya. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi mengatakan tidak ada rekayasa lalu lintas di lokasi debat.“Menyiapkan 2.000 personel untuk pelaksanaan pengamanan kegiatan debat ke-4 cawapres yang akan dilaksanakan pada hari Minggu 21 Januari 2024,” kata Ade Ary dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu.“Kami mohon dukungan dan kerja sama dari semua pihak dari masyarakat agar kegiatan bisa berlangsung aman dan tertib,” katanya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment4 hours ago

Didapuk Jadi Duta Petani Milenial, Melody Laksani Respon Begini

Sportechment5 hours ago

Cetak 2 Rekor Baru, Mo Salah Tak Sabar Hajar Manchester City

Sportechment5 hours ago

Ruben Amorim Lakoni Laga Debut, Manchester United Gagal Menang

News11 hours ago

Ukir Sejarah: Indonesia Resmikan Lima Konsul Kehormatan di Turki

News11 hours ago

Mendikdasmen Ungkap Rahasia Wujudkan SDM Unggul, Apa itu?

Migas15 hours ago

Peduli Palestina, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Bantuan Rp3,5 Miliar

Sportechment16 hours ago

Erick Thohir: Prabowo Siap Kucurkan Rp 200 Miliar untuk Timnas Indonesia

Sportechment17 hours ago

Waspadai Situs-situs Belanja Online Ini, Rekening Bisa Terkuras

Keuangan17 hours ago

BNI – Fintech Lending Perluas Akses Pembiayaan bagi UMKM

News18 hours ago

Hadirkan Pesona Timur Indonesia, PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah

Pangan18 hours ago

Pupuk Indonesia Raih Penghargaan Bergengsi di BUMN Branding & Marketing Award 2024

News18 hours ago

IIDC 2024 Jerman: Menkomdigi Paparkan Prinsip Transformasi Digital Indonesia

Sportechment19 hours ago

Kotak Sukses Gelar Konser 2 Dekade Berkarya, Ada Shin Tae-yong

News20 hours ago

2 Negara Anggota ICC Ini Ogah Tangkap Netanyahu, Kenapa?

Ruang Sujud20 hours ago

Kemenag Berikan Bonus Kepada Qori Yang Berprestasi Tingkat Internasional

Sportechment21 hours ago

Thom Haye Ceritakan Momen Spesial Nyanyikan Lagu “Tanah Airku”

Ruang Sujud22 hours ago

Targetkan 1,2 Juta Sertifikasi Halal UMKM, Ini Alasan BPJPH

Sportechment23 hours ago

Erick Thohir Bertemu Maarten Paes di Bali, Netizen Banjiri Kolom Komentar

Sportechment1 day ago

Mau Nonton Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta? Cek Harga Tiketnya

Sportechment1 day ago

Tersentuh Ucapan Anak, Shanty Denny Putuskan Berhijab