Connect with us

Sportechment

Lemparan Jauh Arhan Buat Pelatih Jepang Marah

Hendi Firdaus

Published

on

Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu, mengekspresikan kekecewaannya setelah timnya kebobolan melalui skema lemparan jauh Pratama Arhan saat mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 3-1 dalam laga Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Rabu (24/1).

Moriyasu menyoroti kegagalan tim Samurai Biru untuk mempertahankan clean sheet, terutama saat gol tendangan dari Sandy Walsh pada injury time babak kedua. Gol tersebut bermula dari lemparan jauh Pratama Arhan yang berhasil mengatasi lini belakang Jepang.

“Kami ingin meningkatkan serangan dari sayap. Di lini pertahanan, kami kebobolan di menit-menit akhir dari lemparan jauh. Kami harus fokus agar bisa melakukan clean sheet di pertandingan selanjutnya,” ungkap Moriyasu.

Meskipun mendapat kritikan terkait performa lini pertahanannya sepanjang Piala Asia 2023, Moriyasu tetap merasa puas dengan kemenangan 3-1 atas Indonesia. Ia menyebut adanya peningkatan dalam permainan timnas Jepang.

“Setelah pertandingan terakhir kami melihat ke belakang dan mencoba menemukan hal-hal yang harus kami perbaiki dan saya pikir para pemain semua fokus dan mampu tampil 100 persen,” kata Moriyasu.

“Pada akhirnya, skor kemenangan 3-1 dan permainan kami meningkat. Saya meminta pemain saya untuk lebih agresif di awal dan mereka menunjukkan hal ini. Kami mendapat penalti di awal pertandingan dan itu memungkinkan kami mengendalikan permainan selama 90 menit penuh,” tambah Moriyasu.

Dengan hasil ini, Timnas Jepang tetap menjadi salah satu kandidat kuat untuk meraih gelar juara Piala Asia 2023, meskipun masih dihadapkan pada beberapa aspek yang perlu diperbaiki.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News9 hours ago

Wujudkan Pariwisata Berkualitas, Bali Harus Hadapi Tiga Tantangan Besar Ini

News9 hours ago

Airlangga: Saatnya Ekonomi Syariah RI Jadi Nomor Satu Dunia

News9 hours ago

Biden Main Api, Senjata AS untuk Ukraina Bikin Dunia di Ujung Tanduk?

News10 hours ago

Pengelolaan Tambang oleh Ormas, Apakah Bisa Profesional?

Review12 hours ago

Bersaing atau Bersinergi:  Telkom vs Starlink di Indonesia

Review13 hours ago

Bengkel Gamelan Kolaborasi Telkom Dorong Industri Gim Lokal Menuju Pasar Global

Ruang Sujud14 hours ago

Ibadah Haji Digantikan Orang Lain, Emang Boleh?

Logistik14 hours ago

Mau Mandi atau Titip Barang di Stasiun Kereta? Nih KAI Punya Ini

Logistik14 hours ago

Catat! Diskon Istimewa Dari KAI untuk Enam Kelompok Penumpang

News15 hours ago

Begini Cara Kerja Starlink dan Kekhawatiran DPR Terhadap Provider Lokal

News15 hours ago

Starlink Masuk ke Indonesia, Andre Rosiade: Telkomsel Bisa Bangkrut

News16 hours ago

Prabowo Bertemu Menhan AS di Singapura, Ini yang Dibahas

Ruang Sujud17 hours ago

3 Pesepak Bola Ini Nyatakan Dukungan Bagi Palestina, Siapa Saja?

Ruang Sujud18 hours ago

Tangkap Demonstran Pro Palestina, Amerika Negara Demokrasi?

Sportechment19 hours ago

Warganet Kritik Tajam Raffi Ahmad Usai Dorong Zita Anjani Pimpin Jakarta

Sportechment19 hours ago

Wujudkan Bangun Mushala Bikin Nadin Amizah Menangis

Sportechment20 hours ago

Jakarta Fair 2024 Bakal Dimeriahkan Tipe-X hingga Slank

Sportechment20 hours ago

Marco Reus Pamit Tanpa Trofi Usai 12 Tahun Berkarir di Borussia Dortmund

Sportechment21 hours ago

Sokong Madrid Juarai Liga Champions, Vinicius Samai Rekor Messi

News21 hours ago

Buruan! Pemadanan NIK dengan NPWP Ditutup Juni 2024, Ini yang Terjadi Jika Tidak Dilakukan