Connect with us

Asuransi

Ini Program Kerjasama Askrindo Syariah dengan Unpad, Mahasiswanya Perlu Ikut Nih

Deni Irawan

Published

on

Monitorday.com – PT Jaminan Pembiayaan Askrindo Syariah (Askrindo Syariah) resmi menjalin kerjasama dengan Universitas Padjajaran (Unpad) untuk mendukung pengembangan wirausaha muda, terutama dalam usaha mikro dan lembaga keuangan mikro syariah.

Acara yang dihadiri oleh lebih dari 200 mahasiswa dan dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) ini ditandai dengan kuliah umum Komisaris Utama Askrindo Syariah, Siti Ma’rifah, di Fakultas FEB Unpad, Jatinangor, Jawa Barat, Rabu (15/5).

Dalam materinya, Ma’rifah menyatakan bahwa kolaborasi adalah jalan terbaik untuk mendapatkan sumber daya yang tidak dimiliki dengan berbagi dari mitra lain yang memiliki.  

“Sebagai contoh, tidak musti harus memiliki pabrik untuk berusaha, namun bisa melakukan maklon ke sumber yang memiliki pabrik,” ujarnya Ma’rifah. 

Lebih lanjut Siti menyampaikan bahwa kolaborasi ini bisa juga dilakukan antarmahasiswa yang memiliki potensi yang tidak dimiliki lainnya. Hal ini termasuk kolaborasi antara kampus dan industri, akademisi dan praktisi. 

“Inkubasi bisnis yang dilaksanakan mahasiwa dapat bekerjasama dengan perusahaan, termasuk Askrindo Syariah berkolaborasi dengan perguruan tinggi untuk program pemagangan mahasiswa, dan sebaliknya peningkatan kompetensi karyawan Askrindo Syariah melalui studi lanjut ke perguruan tinggi,” terangnya

Wakil Dekan FEB Unpad, Kurniawan Saefullah menyatakan pentingnya membangun jiwa kewirausahaan sejak dini kepada para mahasiswa.

“Kuliah umum ini bertujuan membuka wawasan mahasiswa tentang pentingnya membangun jiwa kewirausahaan sejak dini,” ujar Kurniawan.

Acara ini akan ditindaklanjuti dengan penandatanganan MoU secara sirkular antara FEB Unpad dan Askrindo Syariah. MoU ini mencakup program magang, kerjasama perkuliahan dalam pengembangan usaha mikro dan lembaga keuangan mikro syariah, serta kerjasama lainnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News2 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment2 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment3 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment3 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment11 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment13 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

News13 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News14 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News14 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment14 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News15 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment15 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud16 hours ago

Heboh Transgender Pergi Umroh, MUI Buka Suara

Ruang Sujud19 hours ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas22 hours ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News22 hours ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud22 hours ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia

Sportechment1 day ago

BYD Rilis SUV Listrik Sealion 7 di Malaysia, Kapan Hadir di Indonesia?

News1 day ago

Soal Harga Tiket Pesawat Bakal Turun, Simak Penjelasan Bos Garuda

Sportechment1 day ago

Takluk di GBK, Pelatih Arab Saudi: Indonesia Pantas Menang!