Connect with us

News

Pilkada 2024, Tito Wanti-Wanti Seluruh PJ Kepala Daerah

N Ayu Ashari

Published

on

Monitorday.com – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian bakal mengirimkan surat edaran ke seluruh penjabat kepala daerah di Indonesia untuk memastikan siapa yang hendak maju jadi kandidat di Pilkada 2024.

“Saya sedang merekap, tapi saya mengirimkan surat edaran sesegera mungkin, mungkin Senin, setelah itu para pj memberikan feedback kepada saya, mana yang akan maju mana yang tidak,” kata Tito usai rapat bersama Komisi II di kompleks parlemen, Rabu (15/5).

Tito menyatakan mereka para penjabat kepala daerah itu tak diperkenankan untuk maju sebagai kandidat di pilkada. Oleh karena itu, sambungnya, para Pj Kepala Derah itu harus mundur sebelum pendaftaran peserta Pilkada 2024.

Selain itu, sambungnya, untuk mencari penjabat kepala daerah baru pun bukan waktu sebentar, karena butuh proses. Tito menjelaskan proses itu melibatkan sepuluh instansi untuk menentukan penjabat kepala daerah mulai dari DPRD, KPK, PPATK, hingga BIN.

Itulah yang kemudian membuat pihaknya ingin menginvetarisasi lebih dini Pj kepala daerah yang mau ikut Pilkada 2024.

“Begitu dia mendaftar, mungkin saya lihat, sedang mencari waktu, apakah 30 hari, 40 hari sebelum 27 Agustus pendaftaran, mereka sudah kita berhentikan nantinya karena perlu waktu untuk mencari pengganti,” ucap dia.

Tito menegaskan ia tak membatasi mereka para penjabat yang hendak maju sebagai kandidat nanti. menurutnya, setiap orang memiliki hak politik untuk dipilih dan memilih selama sesuai dengan peraturan perundangan.

“Misalnya ASN, itu yang akan mencalonkan maka mereka sudah harus berhenti dari ASN pada saat penetapan pasangan calon 22 September,” ujarnya.

“Ada lagi persyaratan yang lain, di antaranya tidak boleh penjabat kepala daerah running ketika dia menjabat, ya enggak boleh, dia mengundurkan diri atau kita berhentikan, dan kemudian pertanyaannya kapan?” imbuh eks Kapolri tersebut.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud3 hours ago

Israel Tuduh Iran Ingin Bunuh Netanyahu, Benarkah?

Sportechment4 hours ago

Gadis Cantik Menikah dengan Pria Usia 80 Tahun, Picu Diskusi Panas di Medsos

News5 hours ago

Pilot Susi Air Philip Mehrtens Akhirnya Bebas Usai 1,5 Tahun Disandera KKB

Sportechment5 hours ago

Wasit Indonesia Sukses Pimpin Laga AFC Champions League Two

Asuransi6 hours ago

ITDC dan Jasaraharja Putera Teken Kerja Sama untuk Asuransi Umum

Pangan6 hours ago

BULOG Gelar Konferensi Internasional Padi 2024, Hadapi Tantangan Global di Industri Perberasan

Sportechment7 hours ago

Resmi Jadi Istri Nino RAN, Yuk Intip Sosok Dhabitannisa Auni

Sportechment7 hours ago

SBY Guncang Panggung Pestapora 2024, Bawakan Lagu Jamrud hingga Tipe-X

Migas16 hours ago

Pertamina – FHCI Jawab Tantangan Hubungan Industrial di Era Modern

Logistik16 hours ago

InJourney Aviation Services dan ITDC Siap Sukseskan MotoGP 2024 Mandalika

Sportechment16 hours ago

Ditanya Sampai Kapan Naturalisasi Pemain, Ini Jawaban Cerdas Erick Thohir

Sportechment17 hours ago

Bagnaia Tercepat di Sesi Practice MotoGP Emilia Romagna 2024, Marquez Ketiga

Kesehatan17 hours ago

Manajemen Indofarma Tanggapi Kasus Korupsi, Bagian dari Program Bersih-Bersih BUMN Erick Thohir

Telekomunikasi18 hours ago

Telkom Hadirkan Platform Pijar Mahir, Solusi Digitalisasi UMKM Agar Makin Cuan

Keuangan18 hours ago

BNI Raih Penghargaan Anugerah ESG Republika 2024 Berkat Kategori Ini

Ruang Sujud18 hours ago

Diminta Buka Prodi Agama Kristen, Ini Respon Muhammadiyah

Sportechment19 hours ago

Hattrick! Jawa Barat Juara Umum PON XXI 2024

Ruang Sujud22 hours ago

Ternyata Butuh 15 Tahun Bagi Israel Siapkan Pager Maut, Ini Kisahnya!

News23 hours ago

6 Juta Data WNI Termasuk Jokowi Bocor, Menkominfo Kembali Didesak Mundur

Ruang Sujud24 hours ago

Inilah Alasan Orang Tua Harus Antar Anaknya Ke Pesantren