Connect with us

Pangan

ID Food Gandeng Kejagung dan BPKP, Mau Bersih-Bersih Nih?

Deni Irawan

Published

on

Monitorday.com – Holding BUMN pangan, ID Food, menunjukkan komitmennya terhadap tata kelola perusahaan yang baik dalam operasional bisnisnya.

VP Sekretaris Korporasi ID Food, Yosdian Adi Pramono, mengumumkan bahwa ID Food aktif menjalin kemitraan dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Kejaksaan Agung untuk mengawal good corporate governance (GCG).

Yosdian menyatakan, kemitraan ini merupakan bentuk dukungan terhadap semangat bersih-bersih BUMN yang dicanangkan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.

“ID Food berkomitmen untuk kooperatif dan mendukung apabila menghadapi proses hukum,” ujar Yosdian dalam siaran pers di Jakarta, Kamis (30/5).

Kemitraan dengan BPKP mencakup mitigasi risiko kecurangan (fraud) dalam BUMN dalam kerangka manajemen risiko pembangunan nasional. Yosdian menekankan, kerja sama ini sangat strategis untuk memastikan proses bisnis pangan ID Food berjalan sesuai rencana dengan mitigasi risiko fraud sejak awal.

“Langkah preventif ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dan manfaat maksimal bagi penguatan sektor pangan nasional,” tambahnya.

Selain itu, ID Food juga bekerja sama dengan Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) Kejagung. Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat fungsi ID Food dalam menjaga ketahanan pangan, membangun inklusivitas, dan meningkatkan skala bisnis secara optimal.

ID Food dan Jamdatun Kejagung berkolaborasi dalam memberikan pertimbangan, pendapat, dan pendampingan hukum di bidang perdata dan tata usaha negara.

Menurut Yosdian, sinergi ini membantu perseroan dalam menyosialisasikan aspek hukum perdata kepada mitra pelaku usaha pangan dan memberikan masukan kepada manajemen di semua lini agar konsisten menjalankan aktivitas bisnis sesuai asas tata kelola perusahaan yang baik.

“Kerja sama ini juga sebagai langkah mitigasi risiko hukum, mengingat saat ini ID Food banyak menjalankan aksi korporasi dan penugasan pemerintah terkait pasokan dan stabilisasi pangan,” jelasnya.

Yosdian juga menambahkan bahwa pendampingan BPKP dan Jamdatun Kejagung akan menjaga aktivitas usaha dari sisi tata kelola, ketaatan regulasi, dan aspek pencegahan pelanggaran hukum.

Hal ini sejalan dengan semangat bersih-bersih BUMN yang dicanangkan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.

“Dengan transparansi, akuntabilitas, dan langkah pencegahan yang baik, kami meyakini proses bisnis perseroan akan semakin sehat dan kompetitif,” pungkas Yosdian.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment1 hour ago

Kabar Baik! Maarten Paes Kembali Latihan Bareng FC Dallas

Sportechment1 hour ago

Hadir di Indonesia, Segini Harga Mobil Listrik NETA X

Migas2 hours ago

Pertamina Temukan Sumber Daya Gas di Sulawesi

Sportechment2 hours ago

Red Sparks Tantang GS Caltex di Semifinal KOVO Cup 2024, Megawati Siap Cetak Poin

Sportechment2 hours ago

2 Ratu Rock Indonesia Siap Guncang Jakarta di Konser Nicky Astria Meets Atiek CB

News5 hours ago

Indikator Politik: 75 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

News5 hours ago

PT KAI Daop 7 Madiun Salurkan Dana Tanggung Jawab Sosial Sebesar Rp 1,154 Miliar

Migas11 hours ago

Gandeng Arizona State University, Pertamina Siapkan Pemimpin Energi Terbarukan

Sportechment11 hours ago

Khabib Nurmagomedov Gelar Acara “Path of a Champion” di Jakarta Besok

Telekomunikasi11 hours ago

Telkom Hadirkan Knowledge Power Up, Apa Tujuannya?

Sportechment11 hours ago

PSG Siap Boyong Mohamed Salah, Imingi Gaji Tinggi

Keuangan15 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Digital Experience of the Year

Sportechment15 hours ago

Indonesia Modification Expo 2024 Resmi Dibuka, Ajang Kreativitas-Inovasi Generasi Muda

Infografis15 hours ago

BUMN Masuk World’s Best Companies

Sportechment17 hours ago

Brad Binder Kalahkan Marc Marquez di Sesi Practice MotoGP Jepang 2024

Asuransi17 hours ago

Riset IFG: Inflasi Kesehatan Meningkat, Klaim Asuransi Berpotensi Naik Tajam

Asuransi18 hours ago

Dorong Industri Kreatif, Jamkrindo Gelar Kelas Bisnis UMKM 2024

Sportechment1 day ago

Dewa 19-Ungu Bakal Tampil di People Fest 2024 Hari Ini, Gratis!

Pangan1 day ago

Sang Hyang Seri Siap Dukung Kementan Memperkuat Pasokan Benih Padi Unggul

Sportechment1 day ago

Verrel Bramasta Jadi Anggota DPR Bikin Sang Ibu Bangga