Connect with us

Infrastruktur

Waskita Karya Perkuat Transformasi Bisnis dengan Digitalisasi dan Inovasi

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – PT Waskita Karya (Persero) Tbk. (WSKT) terus menunjukkan komitmennya dalam melakukan transformasi bisnis melalui berbagai langkah strategis.

Perusahaan telah merumuskan pilar-pilar transformasi untuk mencapai tujuan strategis, fokus pada peningkatan kinerja dan efisiensi operasional.

Pilar-pilar transformasi tersebut meliputi peningkatan kinerja pendapatan dan margin (Business Turnaround), peningkatan kapabilitas Sumber Daya Manusia (SDM) (Organization & Culture), serta memperkuat kerangka Governance, Risk, and Compliance (GRC), Risk Maturity Index, dan Digitalization.

“Dalam rangka mendukung proses bisnis yang efektif, efisien, dan transparan, Waskita mengembangkan digitalisasi baik dari sisi operasional maupun proyek,” ujar SVP Corporate Secretary Waskita, Ermy Puspa Yunita.

Waskita telah memperkuat tata kelola IT dan inovasi terkait dengan Digital Construction, serta melakukan monitoring internal melalui Dashboard Management.

“Implementasi Dashboard Management ini terintegrasi dari seluruh kegiatan operasional yang membantu top management dalam pengambilan keputusan strategis,” jelas Ermy.

Dalam pengelolaan keuangan dan akuntansi, Waskita menerapkan digitalisasi melalui penguatan SAP (System Analysis and Product in Data Processing) dan ERP (Enterprise Resource Planning). Langkah ini mendukung sentralisasi pembayaran dan pengendalian internal untuk proses pelaporan keuangan ICOFR (Internal Control over Financial Report).

“Perseroan juga melakukan sentralisasi procurement, engineering, dan penerapan lean construction pada proyek-proyek yang sedang berjalan, serta efisiensi beban biaya operasional dan reorganisasi sebagai konsep lean office,” tambah Ermy. “Ini dilakukan untuk meningkatkan implementasi tata kelola perusahaan yang baik.”

Proyek-proyek Waskita telah menerapkan Building Information Modeling (BIM) sebagai bagian dari digitalisasi. BIM adalah platform digital yang mengidentifikasi potensi kendala teknis sejak tahap perancangan hingga penyelesaian proyek.

Contohnya, pada proyek Jalan Tol IKN Segmen 5A Simpang Tempadung – Pulau Balang, tim proyek melakukan inovasi seperti Sistem Penakar Hujan Otomatis, pengambilan data fotogrametri dengan Drone PPK DJI Mavic 3E, dan Intelligent Compaction.

“BIM membuat proses pekerjaan proyek lebih mudah, mulai dari pembuatan gambar kerja, review desain, mapping progress, sequence pekerjaan, quantity take-off, dan cost estimate, hingga koordinasi dengan pihak yang terlibat,” ujar Ermy.

“Dengan sistem data berbasis cloud, seluruh proses kegiatan proyek dapat terekam dan diakses secara real-time kapanpun dan dimanapun.”

Selain itu, Waskita juga menerapkan Teknologi Industri 4.0, yang dibuktikan dengan assessment INDI 4.0 (Indonesian Industry 4.0 Readiness Index) oleh Assessor External. Sebagai pengakuan atas pencapaian ini,

Waskita menerima piagam penghargaan sebagai perusahaan yang memenuhi kriteria Perusahaan Percontohan Industri 4.0 dari Badan Standarisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Kementerian Perindustrian.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud2 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News8 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment8 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment8 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment9 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment17 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment18 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud19 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News19 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News20 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News20 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment20 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News20 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment21 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud22 hours ago

Heboh Transgender Pergi Umroh, MUI Buka Suara

Ruang Sujud1 day ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas1 day ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News1 day ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud1 day ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia