Connect with us

Ruang Sujud

Jemaah Haji Tidak Mengerti Khutbah Jum’at Di Tanah Suci? Ini Solusinya!

Avatar

Published

on

Monitorday.com – Banyak jemaah haji asal Indonesia mencoba menyimak khotbah Jumat di Masjid Nabawi dan Masjidil Haram melalui kanal radio dengan terjemahan Bahasa Indonesia melalui aplikasi radio.

Pengelola kedua masjid suci telah menyediakan penerjemah khotbah dalam berbagai bahasa dunia.

Fasilitas ini sudah ada sejak dua tahun lalu untuk membantu para jemaah memahami dan lebih khusyuk menyimak materi khotbah.

Sayangnya, tidak semua jemaah berhasil memanfaatkannya karena kendala teknis.

“Saya terputus-putus, cuma bisa tiap 5-10 detik,” kata reporter detik.com, Iqbal Arief Ismail.

Keluhan serupa disampaikan oleh reporter televisi nasional yang mengaku mendownload kanal radio namun yang keluar adalah kanal musik rock.

“Pas masuk ke gelombang 90 FM sesuai arahan, yang keluar lagu-lagu musik rock,” ujarnya.

Wartawan lain dari salah satu media online juga mengalami keanehan, dengan pilihan musik yang keluar adalah dangdut.

Saat sebelum khatib naik mimbar, musik dangdut dari radio di telepon selularnya keluar dengan nyaring.

“Gue panik banget karena setelan volumenya full,” tuturnya disambut tawa para jemaah asal Indonesia yang tengah bercengkrama usai makan malam.

Mengetahui banyak jemaah yang gagal menyimak khotbah versi Indonesia, Ustaz M. Hafizd dari Maktour menjelaskan inti khotbah antara lain tentang keistimewaan Masjid Nabawi dan Masjidil Haram.

Khatib juga menyampaikan tentang bagaimana Ka’bah dibangun atas dasar ketauhidan dan mengenalkan titik-titik mustajab untuk berdoa.

Selain itu, khatib mengingatkan pentingnya para jemaah mematuhi tiga larangan Allah SWT selama berhaji.

Larangan tersebut adalah tidak berkata kasar, tidak berbuat dosa, serta tidak berbantah-bantah.

“Jika ketiga poin tersebut dipenuhi, insyaallah para jemaah haji akan seperti bayi yang baru lahir,” kata Hafizd, merujuk pernyataan khatib.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News11 mins ago

Erick Thohir Bangga: Smelter Terbesar Dunia Ada di Gresik, Bukti Nyata Hilirisasi Tambang!

Sportechment3 hours ago

Lesti Kejora Siap Gelar Konser Tunggal Perdana Meski Tengah Hamil

News4 hours ago

4 Tahun Bertransformasi, Aset PLN Tembus Rp1.691 Triliun

Migas4 hours ago

Wuih! Wisatawan Mancanegara Serbu Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024

Keuangan4 hours ago

Bank Mandiri Wujudkan Mandiri Lingkar Hijau, Olah Limbah Kopi Jadi Cuan

Sportechment4 hours ago

Toyota Resmi Luncurkan New GR86, Cek Spek dan Harganya

Sportechment5 hours ago

Sheila On 7 Siap Geber Panggung Konser ‘Tunggu Aku di Bandung’

Sportechment5 hours ago

Momen Langka Marquez Menolong Sang Rival Bagnaia Gegara Hal Ini

Sportechment5 hours ago

Kata-kata Jens Raven Usai Sokong Timnas Indonesia U-20 Sikat Timor Leste

News10 hours ago

Bukan Plot Sinetron, Cerita Yuli Hastuti Bupati Purworejo Realita Beneran

Sportechment1 day ago

SEVENTEEN Umumkan World Tour 2025, Jakarta Masuk List?

Infrastruktur1 day ago

Selamat! SIG Masuk 10 Besar Perusahaan Terpercaya Dunia

Migas1 day ago

Pertamina Raih Penghargaan di FORDIGI SUMMIT 2024 Berkat Inovasi Digitalisasi

Sportechment1 day ago

Hadir di Paris Fashion Week, Bella Hadid Serukan Free Palestine

Sportechment1 day ago

Absennya Lionel Messi Bikin Timnas Argentina Terasa Aneh, Lha Kok Bisa?

Sportechment1 day ago

Tim Pertamina Enduro VR46 Pakai Corak Merah Putih di MotoGP Indonesia 2024

Sportechment1 day ago

Marc Marquez: Di Indonesia, Saya Merasa Bak Rock Star!

Sportechment1 day ago

CTO Mira Murati Mundur dari OpenAI, Ada Apa?

News1 day ago

Asyik! KAI Tebar Promo Tiket 79 % di HUT ke-79, Baca Syaratnya

Keuangan1 day ago

BNI Torehkan Pertumbuhan Aset Signifikan dalam 5 Tahun Terakhir