Connect with us

Keuangan

Bank Mandiri Resmi Jual Tiket Konser Bruno Mars

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Bank Mandiri telah resmi ditunjuk sebagai Official Banking Partner untuk konser “24K Magic World Tour” Bruno Mars yang akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada 13 dan 14 September 2024.

Sebagai Official Banking Partner, Bank Mandiri memberikan kesempatan spesial bagi nasabahnya untuk membeli tiket konser Bruno Mars melalui fitur Livin’ Sukha di aplikasi Livin’ by Mandiri.

Hal ini menandai komitmen Bank Mandiri dalam mendukung perkembangan industri kreatif dan komunitas pecinta musik di Indonesia.

Bruno Mars, pemenang 15 Grammy, dikenal dengan aksi panggung yang meriah dan akan memberikan pengalaman fenomenal kepada penggemarnya di Jakarta. Konser ini merupakan bagian dari tur Asia yang juga akan digelar di Singapura dan Thailand.

Direktur Operasional Bank Mandiri, Toni E.B. Subari, menyambut baik penunjukan ini dan menyatakan siap berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif.

“Kami percaya bahwa musik adalah salah satu pendorong utama pertumbuhan industri dan ekonomi kreatif di Indonesia saat ini,” ujar Toni dalam Konferensi Pers “Bruno Mars Asia Tour Concert” di Jakarta, Jumat (21/6).

Toni menambahkan bahwa Bank Mandiri akan mengadakan penjualan sebagian besar tiket secara eksklusif di Livin’ by Mandiri. Nasabah dapat membeli tiket konser Bruno Mars melalui fitur Sukha pada periode 27-28 Juni 2024.

“Dengan kerjasama ini, kami ingin menunjukkan bahwa Bank Mandiri tidak hanya menjadi solusi finansial, tetapi juga pilihan utama transaksi non-finansial nasabah,” jelas Toni.

Untuk membeli tiket, nasabah cukup login di Livin’ by Mandiri, klik Sukha, pilih banner “Bruno Mars,” pilih kategori tiket yang diinginkan, setuju dengan syarat dan ketentuan, isi data diri, pilih metode pembayaran, dan selesaikan transaksi.

Setelah pembayaran terkonfirmasi, nasabah akan menerima email berisi kode booking dan informasi untuk mendapatkan tiket melalui aplikasi LOKET X.

Harry Sudarma, CoFounder dan COO PK Entertainment Group, menjelaskan bahwa penggunaan aplikasi LOKET X dalam konser Bruno Mars didasarkan pada keamanan dan pencegahan praktik calo serta penipuan tiket.

“Kode QR atau barcode pada tiket tidak dapat direkam layar atau screenshot, memastikan hanya pemegang tiket sah yang dapat menggunakannya,” kata Harry.

Keunggulan lain pembelian tiket di Livin’ by Mandiri adalah nasabah dapat menggunakan berbagai sumber dana seperti Mandiri Tabungan, Mandiri Kartu Kredit, dan Livin’ Paylater.

Bank Mandiri juga menyediakan program cicilan 0% untuk pembelian tiket menggunakan Mandiri Kartu Kredit dan Livin’ Paylater.

Bank Mandiri optimis bahwa melalui program dan inisiatif ini, mereka dapat memberikan dampak positif pada pertumbuhan Livin’ by Mandiri dan memberikan nilai lebih kepada nasabah.

Toni mengajak masyarakat, khususnya penikmat musik, yang belum memiliki rekening Bank Mandiri untuk segera membuka rekening secara cepat dan mudah melalui Livin’ by Mandiri.

Hingga Mei 2024, pengguna aplikasi Livin’ by Mandiri telah mencapai 25,4 juta, naik 37% secara year on year (YoY). Total nilai transaksi mencapai Rp 1.552 triliun dengan volume 1,45 miliar transaksi.

“Pembelian tiket kini jauh lebih mudah, cepat, dan aman lewat inovasi digital Bank Mandiri di Livin’ by Mandiri,” pungkas Toni.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai penjualan tiket konser Bruno Mars Asia Tour 2024, dapat mengunjungi bmri.id/brunomarsinjakarta.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News2 hours ago

Konektivitas Daerah Terpencil, Indonesia Kembangkan Pesawat N219 Versi Amphibi

News2 hours ago

Bukan Anies-Sohibul, PDIP Prioritaskan Kader di Pilkada Jakarta

News2 hours ago

PAN Pertimbangkan Kaesang Maju di Pilgub Jakarta, Jika..

News2 hours ago

MPR Ajak Optimalkan Dana Alokasi Khusus untuk Perempuan dan Anak

News2 hours ago

PDIP Akui Anies Didukung Akar Rumput untuk Pilkada Jakarta

News2 hours ago

PLN Pastikan Suplai Energi Ramah Lingkungan untuk IKN

News2 hours ago

Agresi Israel Sebabkan 10 Ribu Warga Palestina Alami Disabilitas

News3 hours ago

Kemenperin Dorong Perluasan Pasar dan Kapasitas IKM Kerajinan Logam

News3 hours ago

Tingkatkan Produksi Susu Nasional, Kementan Kembangkan Peternakan Kambing Perah

News3 hours ago

Erick Thohir: BUMN Siap Suplai Listrik dan Gas di IKN

News3 hours ago

Putaran Kedua Pilpres Iran: Duel Antara Konservatif dan Reformis

Sportechment3 hours ago

Indonesia U-16 Tantang Australia di Semifinal Piala AFF U-16 2024, Kapan?

Sportechment3 hours ago

Kisah Naga Gabung Ada Band Tuai Pro-Kontra

Sportechment5 hours ago

Marc Marquez Terancam Gagal di MotoGP Belanda Gegara Lakukan Aksi Ini

News6 hours ago

Jangan Lupa! Pemadanan NIK-NPWP Bakal Berakhir Besok

Sportechment6 hours ago

Eks Pelatih Persebaya Ini Sukses Antar Aston Villa Kalahkan Arsenal-Liverpool

Ruang Sujud8 hours ago

Inilah Hikmah Dirahasiakannya Hari Kiamat

News9 hours ago

Hindari Risiko Kejahatan Siber, BSI Dorong Literasi Keuangan Syariah untuk Perempuan

News9 hours ago

PAN Targetkan Masuk 4 Besar pada Pemilu 2029

News9 hours ago

Dukung Keberlanjutan Lingkungan, Dirut Pertamina Raih Penghargaan RA Kartini Award