Connect with us

News

AHY: Demokrat Belum Terima Permintaan Usung Kaesang di Jakarta

Tubagus F Madroi

Published

on

Monitorday.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan bahwa belum ada permintaan dari pihak manapun kepada partainya untuk mengusung Kaesang Pangarep dalam Pilkada Jakarta 2024.

Saat jumpa pers di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis (5/7) AHY mengatakan bahwa Demokrat masih mempertimbangkan nama-nama yang dianggap tepat dan berpotensi menang dalam pemilihan gubernur-wakil gubernur Jakarta di Pilkada 2024.

“Apakah sudah ada permintaan khusus tentang Mas Kaesang kepada Partai Demokrat? Belum ada,” kata AHY menanggapi pertanyaan wartawan.

AHY menambahkan bahwa hingga saat ini belum ada keputusan final untuk mengusung nama-nama tertentu di Jakarta.

“Saya beberapa kali berdiskusi dengan rekan-rekan politisi, termasuk juga partai-partai yang tergabung dalam KIM (Koalisi Indonesia Maju). Prinsipnya, kami masih terus melakukan survei, survei-survei internal, penelaahan di lapangan, dan belum ada keputusan final terkait sejumlah daerah yang disebutkan,” jelas AHY.

Tidak hanya di Jakarta, Demokrat juga belum menentukan calon-calon kepala daerah yang akan diusung untuk Jawa Barat dan Jawa Tengah.

“Kalau pun sudah ada, tentu kami akan sampaikan. Yang jelas, Demokrat ingin sukses dalam pilkada ini. Kami ingin mendukung kader-kader termasuk tokoh-tokoh yang memiliki kans terbaik untuk menang,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, AHY juga menegaskan bahwa partai belum menentukan calon kepala daerah yang diusung untuk Provinsi Banten.

“Ini juga masih sangat cair. Saya tahu masing-masing yang ingin menjadi kandidat sudah berikhtiar dengan segala strateginya, termasuk tentunya ada sejumlah kader utama Demokrat yang juga sedang mencari peluang,” kata AHY tanpa menyebutkan nama kader utama tersebut.

Dia melanjutkan bahwa Partai Demokrat senang jika ada kader-kadernya yang potensial, tetapi menekankan bahwa partai harus tetap realistis.

“Saya selalu menyampaikan kepada mereka, kita harus benar-benar realistis. Jangan hanya bermodalkan semangat, tetapi juga harus bermodalkan kesiapan-kesiapan lainnya,” tegas AHY.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan pemilihan kepala daerah (pilkada) berlangsung serentak di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota, dengan pemungutan suara dijadwalkan pada 27 November 2024.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment7 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment8 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

News9 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News9 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News10 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment10 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News10 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment11 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud15 hours ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas17 hours ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News18 hours ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud18 hours ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia

Sportechment21 hours ago

BYD Rilis SUV Listrik Sealion 7 di Malaysia, Kapan Hadir di Indonesia?

News22 hours ago

Soal Harga Tiket Pesawat Bakal Turun, Simak Penjelasan Bos Garuda

Sportechment1 day ago

Takluk di GBK, Pelatih Arab Saudi: Indonesia Pantas Menang!

Telekomunikasi1 day ago

Telkom Indonesia Kenalkan GoZero: Aksi Nyata OTW Masa Depan Berkelanjutan

Sportechment1 day ago

Indonesia Raih Kemenangan Perdana di Ronde Ketiga, Erick Thohir: Alhamdulillah

News1 day ago

Kenapa Investor Ogah Bangun Pabrik di Indonesia? Ternyata Ini Penyebabnya

Migas1 day ago

Pertama di RI, Pertamina Temukan Sumur Migas Non-Konvensional (MNK)

Sportechment1 day ago

Ganyang Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Auto Meroket