Connect with us

News

Turunkan Harga Tiket Pesawat, Luhut Fokus Lakukan Langkah Ini

Tubagus F Madroi

Published

on

Monitorday.com – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, mengumumkan serangkaian langkah untuk meningkatkan efisiensi penerbangan dan menurunkan harga tiket pesawat di Indonesia.

Melalui akun Instagram resminya, Luhut menjelaskan bahwa pemerintah telah merancang evaluasi biaya operasi pesawat, terutama fokus pada Cost Per Block Hour (CBH) yang menjadi komponen biaya terbesar.

Langkah-langkah strategis ini termasuk pengurangan CBH berdasarkan jenis pesawat dan layanan penerbangan.

Selain itu, pemerintah juga berencana untuk mempercepat kebijakan pembebasan Bea Masuk dan melonggarkan larangan impor tertentu yang diperlukan untuk mendukung operasional penerbangan.

Luhut menyoroti pentingnya menyesuaikan mekanisme tarif berdasarkan rute penerbangan untuk mengurangi beban biaya, termasuk pengenaan dua kali tarif PPN, Iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), dan Passenger Service Charge (PSC) bagi penumpang yang melakukan transfer atau ganti pesawat.

Evaluasi terhadap peran pendapatan kargo dalam pendapatan perusahaan penerbangan juga menjadi fokus utama untuk menentukan Tarif Batas Atas yang sesuai.

Pemerintah sedang mengkaji potensi insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) untuk beberapa destinasi prioritas guna mendukung langkah-langkah efisiensi ini.

Semua upaya ini akan dipantau secara ketat oleh Komite Supervisi Harga Tiket Angkutan Penerbangan Nasional, yang bertugas mengevaluasi harga tiket pesawat setiap bulannya.

Pernyataan ini disampaikan dalam konteks respon terhadap keluhan masyarakat terkait harga tiket penerbangan yang tinggi di Indonesia.

Menurut Luhut, data dari IATA menunjukkan bahwa pada tahun 2024 terdapat lonjakan signifikan jumlah penumpang global, namun harga tiket penerbangan di Indonesia menempati peringkat kedua tertinggi setelah Brasil dibandingkan negara-negara ASEAN dan negara berpenduduk tinggi lainnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News21 minutes ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment31 minutes ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas41 minutes ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment3 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud4 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News4 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik7 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud7 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News7 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik8 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News8 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud10 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud13 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News16 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment16 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment17 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment17 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina