Connect with us

News

Siapkan Kader Cakap Digital, STAIPI Jakarta Bersama MMG Gelar Pelatihan Content Creator

Tubagus F Madroi

Published

on

Monitorday.com – Saat ini media sosial berkembang secara pesat di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Disadari atau tidak, media yang menyajikan segala kontennya hadir menjadi bagian hidup masyarakat.

Hal itu disampaikan Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Persatuan Islam (STAIPI) Jakarta, Ustaz Jeje Zaenudin saat membuka pelatihan jurnalistik dan conten creator di aula STAIPI Jakarta, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (25/7).

Pelatihan terselenggara atas kerja sama PP Persis dan STAIPI Jakarta dengan Monday Media Group (MMG), Alodigi, dan Jamkrindo.

“Kita lihat, media sosial saat ini bukan lagi sebagai alat penyambung dan penyalur informasi, media sosial sudah bisa menjadi senjata perang. Betapa banyak orang yang terpengaruh dan menjadi pro ke Israel karena mendapat informasi di media sosial, begitu juga masyarakat dunia yang simpatik ke Palestina karena media,” kata Ustaz Jeje.

“Tidak jauh-jauh di masyarakat kita, perang informasi begitu masif di media sosial. Ini adalah bentuk perang wacana dan perang opini,” sambungnya.

Lebih jauh, Ketua Umum PP Persis ini melanjutkan bahwa tugas besar kaum muslimin adalah dakwah. Dakwah tentu bukan hanya tabligh (menyampaikan), tetapi bagaimana dapat memengaruhi dan mengubah perilaku seseorang menjadi pribadi lebih baik.

“Itulah yang disebut harakah at-taghyir. Dan perubahan itu dimulai dari perubahan opini, jika ingin mengubah opini orang menjadi baik, maka pasokan informasi juga harus informasi yang baik, begitupun sebaliknya,” tuturnya.

Menurut dia, pelatihan ini juga bagian dari literasi digital, karena masyarakat berada dalam dunia revolusi industri 5.0 yang mengharuskan bijak menggunakan media sosial.

“Tantangan yang kita hadapi, termasuk yang dihadapi Persis ke depan semakin tidak ringan. Oleh karena itu, dari sekarang kita harus menyiapkan kader muda yang mumpuni di bidang jurnalistik dan conten creator,” ungkapnya.

Pada kesempatan sama, Founder Monday Media Grup, Muchlas Rowi menyampaikan, era konvergensi media (new media) merupakan keniscayaan dari pesatnya perkembangan teknologi.

Semakin berkembangnya platform digital, media sosial, dan akses ke internet, masyarakat dituntut memilih dan memilah konten bernilai positif.

“Sebagai seorang muslim, maka langkah pertama yang harus kita lakukan ketika menerima informasi adalah dengan tabayyun (verifikasi). Kedua, tabayyun diperluas lagi maknanya menjadi kontra-narasi,” ujarnya.

Muchlas mengingatkan, saat ini masyarakat dibanjiri narasi berita di media sosial. Di antaranya narasi sensual, negatif, narasi positif, dan narasi religi.

“Kita hadir disini untuk bagaimana bersikap atas narasi yang kita terima setiap hari. Dalam dua hari ke depan, teman-teman akan diberikan ilmu yang sangat berharga dari para instruktur,” ujarnya.

Dengan memiliki ilmu, tambah Muchlas, setiap individu diharapkan mampu membangun narasi positif. “Buatlah konten dengan narasi yang memiliki ilmu literasi sangat mumpuni dan bermanfaat,” tuturnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment3 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud3 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News3 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik6 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud6 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News7 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik7 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News7 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud9 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud12 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News15 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment15 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment16 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment16 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News1 day ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News1 day ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News1 day ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III