Monitorday.com – PT Jasa Marga (Persero) Tbk berhasil menorehkan prestasi cemerlang dengan meraih predikat Emas dalam kategori Pilar Sosial pada TJSL & CSR Award 2024.
Penghargaan ini diberikan oleh BUMN Track dalam acara yang mengusung tema “Kontribusi 4 Pilar TJSL BUMN Dalam Mendukung Pencapaian SDGs,” yang berlangsung di Jakarta pada Selasa (30/7).
Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kontribusi signifikan Jasa Marga terhadap lingkungan sekitar, sesuai dengan Peraturan Menteri BUMN tentang program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang berpedoman pada ISO 26000.
Penilaian dilakukan berdasarkan empat pilar SDGs yaitu Sosial, Ekonomi, Lingkungan, Hukum dan Tata Kelola.
Direktur Bisnis Fasilitas Jalan Tol PT Jasamarga Related Business (JMRB), Bimo Esmunantyo, mewakili Manajemen Jasa Marga menerima langsung penghargaan tersebut.
Bimo menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan yang diberikan kepada Jasa Marga.
Menurutnya, penghargaan ini merupakan bukti nyata kontribusi Jasa Marga dalam menjalankan berbagai program TJSL yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
“Terima kasih untuk BUMN Track yang telah memberikan penghargaan Gold atas kinerja TJSL Jasa Marga.”
“Semoga dengan penghargaan ini memacu semangat Jasa Marga untuk memberikan yang terbaik dalam aspek TJSL khususnya terkait dengan sosial dan lingkungan agar dapat memacu kinerja yang lebih positif.”
“Kami berharap tidak hanya kinerja bisnis yang berkelanjutan ke depannya, namun juga dari sisi sosial dan lingkungan,” ucap Bimo.
Acara ini juga dihadiri oleh Mantan Menteri Pariwisata Republik Indonesia Periode 2014-2019 Arief Yahya, Ketua Komite Penilai Kehormatan sekaligus Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia Bambang Soesatyo.
Kemudian Penasihat Komite Penilai Kehormatan sekaligus Guru Besar Universitas Gadjah Mada Gunawan Sumodiningrat, Sekjen MPR RI Ma’ruf Cahyono, CEO BUMN Track SH. Sutarto serta Founder & Chairman Indonesia Shared Value Institute Thendri Supriatno.
CEO BUMN Track SH. Sutarto, dalam sambutannya menekankan bahwa penghargaan TJSL & CSR Award 2024 ini merupakan bentuk apresiasi tertinggi kepada para BUMN yang telah berkontribusi dalam pembangunan empat pilar, yaitu Sosial, Ekonomi, Lingkungan, Hukum dan Tata Kelola.
“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi tertinggi kami kepada para BUMN yang berkontribusi dalam menciptakan nilai tambah bagi perusahaan dengan prinsip yang terintegrasi, terarah, terukur, dan akuntabel.”
“Semoga dengan adanya TJSL Award ini bisa memberikan inspirasi kepada semuanya untuk membangun Indonesia yang lebih baik lagi,” ujar Sutarto.
Jasa Marga telah melaksanakan berbagai program TJSL yang bermanfaat bagi masyarakat maupun perusahaan.
Di antaranya Jasa Marga Medical Keliling (Jamedlink) untuk masyarakat sekitar proyek Jalan Tol Yogyakarta-Bawen, serta program sosial selama bulan suci Ramadan 2024, seperti BUKBER BUdaya Kita BERbagi dan Mudik Gratis bersama Kementerian BUMN.
Selain itu, Jasa Marga juga berkomitmen mendukung UMKM melalui program Kampoeng UMKM di Rest Area KM 88 B Jalan Tol Cipularang dan Rest Area KM 379A Jalan Tol Batang-Semarang.
Dengan berbagai inisiatif ini, Jasa Marga terus menunjukkan komitmennya dalam mengelola program TJSL berbasis Creating Shared Value dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.