Connect with us

Keuangan

Jokowi Apresiasi Kehadiran BNI Digital Banking Cafe di IKN

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperluas jangkauan layanan berbasis digital. BNI bersama Kementerian PUPR dan Otorita IKN meresmikan BNI Digital Banking Cafe di Hunian ASN 4 Tower 6, Ibu Kota Nusantara (IKN).

Peresmian yang dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo serta jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju ini menandai tonggak penting dalam pengembangan layanan perbankan di pusat pemerintahan baru Indonesia.

Nampak hadir juga pada kesempatan tersebut Direktur Network & Services BNI Ronny Venir serta Komisaris BNI Mohamad Yusuf Permana.

Dalam siaran pers BNI yang diterima pada Selasa (13/8/2024), Presiden Jokowi mengungkapkan apresiasinya untuk BNI yang telah menghadirkan BNI Digital Banking Cafe di IKN. “Terima kasih BNI atas kontribusinya untuk negeri,” ucap Kepala Negara.

BNI Digital Banking Cafe yang mengusung konsep Digital First hadir dengan konsep yang inovatif dan full digital, menggabungkan kenyamanan ruang publik dengan fasilitas perbankan digital terkini.

Nasabah maupun masyarakat sekitar, utamanya Aparatur Sipil Negara (ASN), yang bermukim di kawasan IKN dapat dengan mudah mengakses berbagai layanan perbankan secara aman dan nyaman.

Berbagai perangkat digital seperti BNI DigiCS, ATM, dan CRM dihadirkan sehingga nasabah dapat melakukan transaksi perbankan secara mandiri, mulai dari pembukaan rekening hingga reset PIN, tanpa harus antri.

Tak ketinggalan super apps wondr by BNI yang kaya akan fitur dan mudah digunakan juga turut dihadirkan untuk menjawab kebutuhan nasabah dalam bertransaksi perbankan kapan saja dan di mana saja.

Direktur Network & Services BNI Ronny Venir mengatakan, pembukaan BNI Digital Banking Cafe di IKN adalah bentuk komitmen BNI untuk terus berinovasi dan mendukung pembangunan IKN melalui layanan digital perbankan.

“Dengan BNI Digital Banking Cafe, kami ingin mempermudah aktivitas perbankan yang dekat dengan keseharian Nasabah serta mendukung kemajuan IKN sebagai pusat pemerintahan dan ekonomi masa depan Indonesia,” kata Ronny.

Dengan desain yang modern dan layanan yang lengkap, BNI Digital Banking Cafe tidak hanya menjadi tempat untuk bertransaksi, tetapi juga menjadi ruang publik yang aman dan nyaman bagi masyarakat sekitar, sekaligus mendukung literasi keuangan digital di IKN.

Ekosistem digital turut diciptakan oleh BNI dengan menghadirkan platform BNI Smart Tenant Plus, sebagai modul untuk mengelola rumah hunian ASN di IKN secara digital dan modern.

Selain itu BNI Agen46, layanan keuangan perbankan tanpa kantor yang dapat melayani berbagai transaksi perbankan sama dengan layanan pada Outlet BNI, turut dihadirkan di Hunian Pekerja Konstruksi dan beberapa area di sekitar IKN yang dekat dengan masyarakat sekitar.

“Dengan hadirnya BNI Digital Banking Cafe serta platform BNI Smart Tenant Plus menciptakan ekosistem digital untuk memenuhi kebutuhan hunian ASN, menyongsong era baru berbasis digital,” tutup Ronny.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud2 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News8 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment8 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment9 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment9 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment17 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment19 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud19 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News19 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News20 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News20 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment20 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News21 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment21 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud22 hours ago

Heboh Transgender Pergi Umroh, MUI Buka Suara

Ruang Sujud1 day ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas1 day ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News1 day ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud1 day ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia