Connect with us

Keuangan

Bank Mandiri Tebar Promo Tiket MotoGP Mandalika 2024, Baca Syarat dan Ketentuannya

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Bank Mandiri tampil sebagai banking partner sekaligus mitra penjualan tiket dalam MotoGP Mandalika yang akan berlangsung pada Jumat-Minggu, 27-29 September 2024.

Kini para pencinta balap dapat membeli tiket dengan lebih mudah dan cepat di Livin’ by Mandiri melalui fitur Sukha.

Bukan cuma itu, Bank Mandiri juga memberikan penawaran khusus berupa potongan harga hingga 50% untuk kategori Premium Grandstand dan 70% untuk kategori Regular Grandstand, yang berlaku selama periode pembelian dari 2 hingga 8 September 2024.

Corporate Secretary Bank Mandiri Teuku Ali Usman mengucapkan syukurnya Mandiri dapat kembali memfasilitasi masyarakat dalam menyaksikan ajang MotoGP Mandalika secara langsung.

“Dukungan ini sejalan dengan upaya kami untuk terus memberikan nilai tambah bagi nasabah melalui inovasi layanan, termasuk Livin’ Sukha yang memudahkan akses ke berbagai layanan hiburan dan gaya hidup,” ujar Ali dalam keterangan resminya, Minggu (1/9).

Ali menjelaskan, Livin’ Sukha, fitur andalan Livin’ by Mandiri, dirancang untuk memenuhi kebutuhan nasabah akan layanan hiburan, termasuk pembelian tiket acara olahraga.

Dengan berbagai opsi tiket yang tersedia, nasabah dapat menikmati penawaran spesial untuk berbagai kategori di rangkaian MotoGP Mandalika.

Termasuk tiket Friday Pass untuk Festival General Admission (GA) hanya seharga Rp 1, serta potongan harga hingga 70% untuk tiket Weekend Pass di berbagai zona.

“Kami berharap dengan adanya penawaran spesial ini, semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat menikmati pengalaman terbaik dalam menyaksikan MotoGP di Sirkuit Mandalika,” terangnya.

Ali menjelaskan, nasabah cukup mengklik banner Motogp Grand Prix of Indonesia di fitur Livin’ Sukha, lalu klik Livin Super Sale.

Setelah membaca syarat dan ketentuan pada homepage MotoGP Indonesia, nasabah lalu memilih kategori tiket, jumlah tiket dan klik pesan sekarang.

Setelah melengkapi data diri, nasabah tinggal memilih metode pembayaran yang disediakan, antara lain melalui virtual account Bank Mandiri yang dapat mengambil sumber dana dari tabungan, kartu kredit dan paylater.

“Semua pembelian dapat dilakukan dengan mudah di super app Livin’ by Mandiri, kapan saja dan dimana saja,” tuturnya.

Informasi detail mengenai pembelian tiket MotoGP Mandalika 2024 dapat dilihat di bmri.id/sukhamotogp.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Perkebunan8 mins ago

PTPN IV Regional III Raih Penghargaan di Ajang Tribun Digital Awards 2024

Sportechment24 mins ago

Klasemen PON XXI Aceh-Sumut 2024: Jabar Gusur Jakarta

Telekomunikasi35 mins ago

Telkom: Antares Eazy Sematkan AI, Apa Saja Manfaatnya?

Sportechment55 mins ago

Stefano Pioli Resmi Asuh Ronaldo Cs, AC Milan Ketiban Untung

Logistik3 hours ago

PT KAI Operasikan Kereta Ekonomi New Generation di KA Logawa

Review4 hours ago

Suka Duka Belajar di Era Layar

Sportechment10 hours ago

Ngebet Undang Khabib Nurmagomedov ke Indonesia, Alasan Oki Setiana Dewi Jadi Sorotan

Keuangan13 hours ago

Resmikan Mandiri Digital Tower, Erick Thohir Tekankan Pentingnya Cyber Security

Sportechment14 hours ago

Bek Persib Bandung Antusias Jamu Port FC di Stadion Si Jalak Harupat

News14 hours ago

Kominfo Terus Dorong Pelaku UMKM Beralih ke Platform Digital

Pariwisata20 hours ago

InJourney Tata Ulang Kawasan Borobudur, Jadi Destinasi Wisata Kelas Dunia

Sportechment20 hours ago

Segini Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

News23 hours ago

Ingin Berkunjung ke IKN? Simak Cara Masuknya

Sportechment24 hours ago

Man City vs Inter Milan: Haaland Berpeluang Pecahkan Rekor Ronaldo

Sportechment1 day ago

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Bakal Diambil Sumpah WNI di Belanda, Kenapa?

News1 day ago

Ledakan Pager Guncang Lebanon Tewaskan 9 Orang, Begini Kronologinya

Migas1 day ago

19 Tahun Pertamina EP, Tingkatkan Ketahanan Energi Nasional

Sportechment1 day ago

Ravena Wulandari, Satu-satunya Finalis Berhijab Miss Universe Indonesia 2024

Infrastruktur1 day ago

Perumnas Apresiasi Perpanjangan Insentif PPN DTP, Apa Itu?

Keuangan1 day ago

Dukung UMKM Maju ke Kancah Global, PERURI Gelar Peruri Digital Entrepreneur Academy Level III