Monitorday.com – Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh, memilih untuk fokus menghadapi laga krusial melawan Arab Saudi pada matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (19/11), setelah kekalahan telak 0-4 dari Jepang pada pertandingan sebelumnya.
Indonesia, yang bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada Jumat (15/11), harus menelan pil pahit setelah kalah besar dari Jepang.
Meski demikian, Sandy Walsh menegaskan bahwa timnya tidak akan larut dalam kekecewaan dan langsung mengalihkan perhatian ke pertandingan berikutnya.
Melalui akun Instagram pribadinya, Sandy Walsh mengungkapkan semangat juang tinggi. “Mengalihkan fokus kami menuju pertandingan hari Selasa! Kami terus berjuang seratus persen dan tidak akan menyerah. Kasih keras. Terima kasih atas dukungannya,” tulisnya.
Kekalahan dari Jepang membuat Indonesia kini terpuruk di peringkat keenam klasemen Grup C dengan hanya meraih tiga poin dari lima laga. Namun, peluang untuk memperbaiki posisi masih terbuka lebar.
Indonesia hanya tertinggal tiga poin dari Australia di posisi kedua dan memiliki kesempatan untuk menembus empat besar jika mampu mengalahkan Arab Saudi.
Arab Saudi, yang saat ini berada di posisi ketiga dengan koleksi enam poin, juga berpeluang untuk naik klasemen, namun Indonesia dapat mengejar dan menggeser mereka dengan kemenangan di laga mendatang.
Sementara itu, Jepang masih memimpin grup dengan raihan 13 poin dan menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan berusaha keras untuk meraih kemenangan di SUGBK dan menjaga asa menuju putaran final Piala Dunia 2026.