Connect with us

News

Anggota DPR Usulkan Band Sukatani Jadi Duta Polri, Ini Alasannya

Siti Rahmawati

Published

on

Monitorday.com – Anggota Komisi III DPR RI, Muhammad Nasir Djamil, mengusulkan agar grup musik Sukatani diangkat sebagai Duta Polri untuk membantu mengembalikan citra Polri yang lebih baik.

Usulan tersebut disampaikan Nasir sebagai respons atas pernyataan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo terkait lirik lagu “Bayar Bayar Bayar” yang viral di media sosial.

“Saya usulkan kepada Kapolri agar kelompok band Sukatani dijadikan Duta Polri untuk mengembalikan citra Polri yang lebih positif, sesuai dengan program Polri Presisi,” kata Nasir dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (22/2).

Nasir yang juga anggota Komisi III DPR yang membidangi hukum tersebut mengungkapkan pandangannya terkait kontroversi lagu Sukatani yang sempat menuai perhatian publik.

Dia juga menyoroti pemecatan vokalis Sukatani dari pekerjaannya sebagai guru oleh pihak sekolah, yang dinilai tidak seharusnya terjadi. Menurut Nasir, Kapolri sendiri tidak mempermasalahkan lagu tersebut dan malah menunjukkan sikap terbuka terhadap kritik.

“Kapolri Sigit bahkan pernah mengadakan lomba mural dan stand up comedy yang isinya mengkritik institusi Kepolisian. Kepolisian tidak alergi terhadap kritik, justru sebaliknya, selalu berusaha berbenah dan mengevaluasi diri,” ujar Nasir.

Sebelumnya, grup musik Sukatani melalui unggahan di akun Instagram @sukatani.band pada Kamis (20/2) meminta maaf kepada Kapolri dan institusi Polri terkait lagu “Bayar Bayar Bayar,” yang dianggap mengkritik oknum polisi.

Dalam unggahan tersebut, gitaris Sukatani, Alectroguy, menjelaskan bahwa lagu tersebut diciptakan untuk menyoroti oknum polisi yang melanggar peraturan, dan bukan dimaksudkan untuk menyerang institusi Polri secara keseluruhan.

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, dalam pernyataan yang diterima pada Jumat (21/2), menegaskan bahwa Polri tidak anti-kritik dan akan terus memperbaiki diri untuk lebih baik lagi.

Usulan Nasir Djamil mengenai Sukatani sebagai Duta Polri menjadi perhatian, mengingat langkah tersebut dapat menjadi kesempatan untuk membangun hubungan positif antara Polri dan masyarakat, terutama dalam menyikapi kritik yang membangun.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment11 hours ago

RedNote Menjadi Tempat “Pengungsi TikTok” AS

News11 hours ago

Anggota DPR Usulkan Band Sukatani Jadi Duta Polri, Ini Alasannya

Sportechment12 hours ago

D’Masiv Siap Tampil di MUSEXPO 2025 Los Angeles

Sportechment12 hours ago

Susi Pudjiastuti Didapuk Jadi Ketum Stand Up Paddle Indonesia Periode 2025-2028

Sportechment12 hours ago

PSSI Bakal Naturalisasi Tiga Pemain Diaspora Jelang Lawan Australia

News13 hours ago

Wamendikdasmen: Pemerintah Komitmen Tingkatkan Pendidikan Swasta di Indonesia

News13 hours ago

Haedar Nashir Paparkan Tiga Pilar Kemajuan Bangsa

Ruang Sujud13 hours ago

Dzikir sebagai Meningkatkan Ketenangan Jiwa: Manfaat dan Praktik yang Efektif

Ruang Sujud15 hours ago

Keutamaan Dzikir dalam Kehidupan Sehari-hari: Membangun Koneksi Spiritual dan Mental

News17 hours ago

Wamendikdasmen Fajar Temukan Siswa Calon “Presiden” Masa Depan di SDIT Al Falah

News20 hours ago

Sempat Minta Ponpes Tahfizh Untuk Tidak Beroperasi, Ketua RW Ini Minta Maaf

News22 hours ago

Diam-diam Arab Saudi Kembangkan Rudal Balistik, Untuk Apa?

News24 hours ago

Serial TV Ramadhan Mesir Ini Terancam Diboikot Masyarakat, Ini Alasannya!

News1 day ago

Prio Budi Santoso Nilai ICMI Orwil Jabar Jadi Contoh Nasional

News1 day ago

Pemerintah Dubai Larang Bagi-bagi Takjil Gratis, Ini Alasannya!

News1 day ago

Intip Kekayaan Trump dan Putin, Siapa Lebih Tajir?

Sportechment1 day ago

Duh! Vokalis Sukatani Band Berprofesi Guru Diduga Dipecat Buntut Lagu Bayar Bayar Bayar

News1 day ago

Tinjau Kantor Kemdiktisaintek, Brian Yuliarto Bertekad Ciptakan Lingkungan Kerja yang Lebih Baik

News1 day ago

Profesor Harvard Ini Mundur Karena Ujaran Kebencian Terhadap Islam

Sportechment1 day ago

Preview Persib vs Madura United: Asa Maung Bandung Perkuat Posisi Puncak