Connect with us

Monitor

Lihat Aspirasi! PSI Potensial Dukung PDIP

Dila N Andara

Published

on

Monitorday.com – Ketua DPP PSI Cheryl Tanzil mengatakan pihaknya memiliki peluang mendukung pasangan capres-cawapres dari PDIP Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang saat ini sudah mendaftar secara resmi ke KPU pada Kamis (19/10/2023).

“Kemungkinan tentunya ada [dukung Ganjar-Mahfud], tapi kami lebih concern pada aspirasi basis konstituen PSI,” kata Cheryl , Jumat (20/10/2023).

Cheryl mengatakan Ketum mereka, Kaesang saat ini terus melakukan blusukan ke berbagai wilayah guna menyerap aspirasi. Aspirasi dari akar rumput nantinya menjadi pertimbangan untuk menentukan sikap arah dukungan Pilpres 2024.

“Ketum masih terus blusukan ke berbagai wilayah. Itu salah satunya untuk menangkap aspirasi akar rumput PSI lebih mau ke arah mana,” ucap Cheryl.

Ketika disinggung preferensi PSI lebih condong ke arah mana, Cheryl menjawab tak pasti. Tiga nama yang maju pada kontestasi Pilpres 2024, di antaranya Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dari Koalisi PDIP.

“Tunggu saja dalam waktu dekat kita akan ambil keputusan dan rilis,” tutur Cheryl Tanzil.

Kaesang dan jajaran sendiri terus melakukan sowan ke partai politik. Teranyar, PSI sowan ke DPP Partai Golkar, Kamis kemarin. Ketum Golkar Airlangga Hartarto optimistis PSI akan merapat ke KIM dan mendukung Prabowo Subianto. Airlangga mengatakan, pertemuan tersebut hanya silaturahmi politik antara Golkar dan PSI. Dia mengaku kedua partai membahas soal kerja sama pileg, pilpres dan pilkada.

Ia pun berkelakar Golkar sudah menjadi brother party PSI sejak lama, apalagi saat ini dipimpin Kaesang. “Dalam kerja sama tentu nanti terkait dengan pileg ke depan tentu ada pembentukan fraksi, partai golkar juga menawarkan sebelumnya kita membentuk sister party karena waktu itu Mbak Grace [Grace Natalie], tapi karena sekarang sudah Mas Kaesang maka menjadi brother party,” kata Airlangga.

Sementara itu, Kaesang mengaku pertemuan lebih banyak mengenalkan kader Golkar di bawah umur 40 tahun. Dia juga mengaku pertemuan berjalan hangat dan penuh bercanda.

Putra bungsu Presiden Jokowi itu juga mengaku masih memikirkan PSI bakal merapat ke KIM atau tidak.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor5 mins ago

Ini Dia Produk yang Paling Banyak Dibeli karena Promosi Influencer

Infografis18 mins ago

Pesan Haedar Nashir untuk Prabowo di Harkitnas

Monitor1 hour ago

Jokowi Sebut Kelangkaan Air Bisa Memicu Perang dan Bencana Dahsyat, Lha Kok Bisa?

Monitor3 hours ago

Imbas Sentilan KY, Napas 33 Hakim Naik Turun

Keuangan4 hours ago

Gelar Workshop Eksklusif, Bank Mandiri Beberkan Tujuannya

Monitor4 hours ago

Bertemu Jokowi, Netizen Sebut Puan Begini…

Manufaktur10 hours ago

Teknologi Terbarukan Berpotensi Atasi Krisis Air Bersih di Jawa Tengah

Infrastruktur10 hours ago

Dukung Pengelolaan Air, Hutama Karya Hadir di World Water Forum Ke-10

Manufaktur11 hours ago

PT Surveyor Indonesia Kembali Hadirkan ToT di Jawa Timur dengan Gebrakan Baru!

Monitor12 hours ago

Innalillahi! Presiden Iran Wafat Dalam Kecelakaan Helikopter, Ulah Israel?

Monitor13 hours ago

Akhirnya! Bobby Nasution Labuhkan Diri di Partai Ini

Review13 hours ago

Kontribusi Telkomsel terhadap Perekonomian Indonesia

Telekomunikasi15 hours ago

Kolaborasi Strategis Telkomsat dan Starlink untuk Layanan Enterprise di Indonesia

Monitor18 hours ago

Puan Blak-blakan Soal Pertemuan dengan Jokowi, Ini yang Dibicarakan

Monitor18 hours ago

Politisi Harus Jadi Negarawan, Ara Minta Hal Ini Pada Anies dan Ganjar

Monitor18 hours ago

Soal Kuliah Disebut Tersier, Guspardi Gaus: Indonesia Bisa Raih Keemasannya, Asal….

Monitor18 hours ago

Indonesia Masuk 5 Besar Penyumbang Pelaut Dunia, Segini Jumlahnya

Ruang Sujud19 hours ago

Haedar Nashir: Prabowo Punya Komitmen Terhadap Kedaulatan Bangsa

Migas19 hours ago

Dukung KTT WWF di Bali, PLN Lakukan Langkah Ini

Ruang Sujud19 hours ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto