Connect with us

Sportechment

Kenalkan Model dan Teknologi Baru, GIIAS Bakal Hadir di Bandung

Hendi Firdaus

Published

on

Rangkaian pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series 2023 untuk pertama kalinya akan hadir di Bandung (Jawa Barat). Selama lima hari mulai dari tanggal 22 hingga 26 November 2023 di Sudirman Grand Ballroom, GIIAS Bandung akan menjadi ajang untuk membuka informasi perkembangan industri otomotif terbaru untuk masyarakat Jawa Barat.

Jawa Barat merupakan provinsi yang memiliki posisi penting dalam industri otomotif nasional, tercatat sebesar 15,6 persen pangsa pasar kendaraan bermotor nasional berasal dari Jawa Barat dan menempati posisi kedua nasional dalam periode Januari-Agustus 2023.

Kukuh Kumara (Sekretaris Umum GAIKINDO) mengungkapkan bahwa GIIAS Bandung 2023 sangat berpotensi untuk terus tumbuh, melihat perkembangan dan pencapaian industri otomotif di Jawa Barat yang cukup pesat.

“Saat ini posisi Jawa Barat dalam peta pencapaian industri kendaraan bermotor nasional sudah sangat baik, namun Kami rasa potensi Jawa Barat masih terus dapat didorong dan dimaksimalkan, GIIAS Bandung akan menjadi agenda penting bagi industri otomotif Indonesia, untuk memperkenalkan model dan teknologi baru dari kendaraan terkini, khusus untuk masyarakat Jabar,” katanya.

GIIAS Bandung akan memenuhi keingintahuan masyarakat Jawa Barat akan inovasi industri kendaraan bermotor, tanpa harus menempuh jarak jauh ke ibu kota Jakarta. Kukuh juga menambahkan bahwa adanya penyelenggaraan GIIAS Bandung tidak terlepas dari dukungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia serta pemerintah daerah provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung, khususnya Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Jawa Barat.

“Kami terus bersinergi bersama-sama untuk menyukseskan penyelenggaraan GIIAS The Series, khususnya juga di Kota Bandung agar terus dapat membangkitkan industri otomotif nasional serta meningkatkan perekonomian daerah,” kata Kukuh.

GIIAS Bandung 2023 menghadirkan teknologi dan produk terbaru dari total 15 merek kendaraan penumpang, yakni Audi, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Seres, Suzuki, Toyota, Volkswagen dan Wuling. 3 merek sepeda motor, yakni Benelli, Keeway dan Royal Enfield, serta berbagai industri pendukung otomotif yang turut hadir.

Hadirnya beragam kendaraan bermotor terbaru dari pabrikan otomotif terkemuka akan memberikan kesempatan pada masyarakat Jawa Barat untuk dapat merasakan teknologi canggih dan inovatif dari para peserta.

“Hadir perdana di Kota Bandung, GIIAS akan menghadirkan rangkaian acara dan program spesial sepanjang pameran otomotif terbesar ini, mulai dari kegiatan test drive, hiburan musik di panggung sampai dengan acara komunitas akan kami langsungkan disetiap harinya,” ungkap Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku pelaksana GIIAS The Series.

“Pada area test drive yang telah Kami siapkan, pengunjung dapat menguji kendaraan terbaru dari berbagai pabrikan otomotif peserta GIIAS Bandung, mulai dari mobil konvensional hingga kendaraan ramah lingkungan,” kata Vista.

Rangkaian acara dan program yang tersaji dalam ajang pameran otomotif terbesar ini seperti Education Day untuk memberikan edukasi seputar teknologi industri otomotif kepada para siswa dan siswi sekolah menengah.

Hadir juga Community Gathering “Rolling Thunder with Influencer” serta test drive pada area yang telah disiapkan. Vista menambahkan bahwa harapannya dengan hadirnya GIIAS The Series di Kota Bandung dapat menjadi magnet bagi penggemar otomotif dan industri terkait serta dapat memberikan pengalaman tak terlupakan untuk masyarakat Jawa Barat, khususnya Kota Bandung.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment8 minutes ago

JKT48 Bakal Meriahkan Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Simbol Kolaborasi Budaya

Sportechment26 minutes ago

Duel Kontroversi Mike Tyson vs Jake Paul Hari Ini, Lihat Jadwalnya

News2 hours ago

Menhub Diminta Lakukan Intervensi, Bukan Hanya Berharap Harga Tiket Pesawat Turun Sebelum Nataru

News3 hours ago

Lapor Mas Wapres, Keamanan Gibran Dijamin

News6 hours ago

Menhut Optimistis Reforestasi 12 Juta Hektare Hutan Terwujud

News6 hours ago

Keras! Irma Suryani Sentil Maruarar Sirait: Anda Sombong

News7 hours ago

Sri Mulyani Beberkan Biang Kerok Maraknya Penyelundupan Produk Tekstil

Sportechment9 hours ago

Catat! Linkin Park Siap Guncang Jakarta di Tur “From Zero World Tour”

Manufaktur9 hours ago

Kementerian BUMN Dukung Krakatau Steel Restrukturisasi dan Transformasi Bisnis

Sportechment9 hours ago

Lyodra Isi Soundtrack Film Disney “Moana 2” Versi Indonesia

Migas9 hours ago

Percepat Transisi Energi, Pertamina Bangun 114 Desa Energi Bersih

News10 hours ago

Soal Stigma Pelajaran Matematika Sulit, Mendikdasmen Terapkan Metode Ini

Sportechment10 hours ago

Erick Thohir: PSSI Himpun Rp400 Miliar untuk Program Berkesinambungan Timnas Indonesia

Sportechment10 hours ago

Kapten Timnas Jepang Ogah Remehkan Indonesia Meski Beda Level

Ruang Sujud13 hours ago

Viral Peternak Buang Susu Sapi, Masjid Nurul Ashri Lakukan Aksi Ini

Ruang Sujud15 hours ago

Gerakan BDS Gandeng Platform Ini Untuk Kampanye Boikot Produk Israel

News17 hours ago

Menteri Nusron: 60 Persen Konflik Tanah Pasti Libatkan Oknum ATR/BPN

News17 hours ago

Tiba di Peru, Presiden Prabowo Subianto akan Hadiri KTT APEC

Ruang Sujud18 hours ago

Keren! ITS Kembangkan Aplikasi Ini Untuk Deteksi Sertifikasi Halal UMKM

Ruang Sujud20 hours ago

Tegas! Akhirnya Turki Putuskan Hubungan Dengan Israel