Connect with us

Pariwisata

Angkasa Pura 1 dan 2 Akhirnya Bakal Bubar, Siapa Pengelola Bandara Selanjutnya? 

Ma'ruf Mutaqien

Published

on

Monitorday.com – Perusahaan yang selama ini mengelola bandara, yakni PT Angkasa Pura 1 (AP 1) dan PT Angkasa Pura 2 (AP 2) akan segera tutup buku. Kedua BUMN ini bakal mengakhiri tugasnya, karena seluruh aset dan kepentingannya disatukan di bawah payung PT Angkasa Pura Indonesia (PT API).

Kabar penggabungan ini diumumkan dalam Prospektus Ringkasan Rancangan Penggabungan Usaha Antara PT Angkasa Pura I dan Angkasa Pursa 2 ke Dalam PT Angkasa Pura Indonesia, pada hari Selasa (28/5/2024).

“Melalui proses integrasi ini, rencana pengembangan infrastruktur bandara akan terkoordinasi secara lebih efisien, khususnya dalam hal alokasi investasi,” ungkap Yuyun Waryuaningsih, Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura I, dalam pernyataan tertulisnya.

Menurut Yuyun, integrasi ini juga akan meningkatkan pelayanan dan efisiensi penerbangan. Terutama soal harmonisasi dan pengalaman pelanggan.

“Ini juga akan berdampak positif pada peningkatan pelayanan dan efisiensi penerbangan, terutama terkait harmonisasi dan peningkatan pengalaman pelanggan di bandar udara, dengan operator bandara di bawah satu entitas,” tegasnya.

Penggabungan antara PT Angkasa Pura 1 dan PT Angkasa Pura 2 ke dalam PT Angkasa Pura Indonesia direncanakan akan mulai berlaku efektif pada tanggal 1 Juli 2024, dengan penyelesaian laporan keuangan dijadwalkan pada tanggal 30 Juni 2024.

“Dengan terlaksananya penggabungan ini, status hukum dari masing-masing AP 1 dan AP 2 akan berakhir, sehingga kegiatan usaha yang saat ini dijalankan oleh AP 1 dan AP 2, termasuk layanan di sektor jasa kebandarudaraan dan jasa terkait bandar udara, akan dilanjutkan oleh API sebagai perusahaan penerima penggabung,” jelasnya, mengutip dari Prospektus.Selain proses penggabungan, PT API, AP 1, dan AP 2 juga akan melakukan penyesuaian terhadap perizinan, konsesi, fasilitas, lisensi, dan berbagai dokumen lainnya dalam jangka waktu dua tahun sejak tanggal efektif penggabungan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News2 minutes ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud2 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud5 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News8 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment8 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment9 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment9 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment17 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment19 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud19 hours ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina

News19 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News20 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News20 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment20 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News21 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment21 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud22 hours ago

Heboh Transgender Pergi Umroh, MUI Buka Suara

Ruang Sujud1 day ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas1 day ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News1 day ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada