Connect with us

News

Digitalisasi EBT, Bappenas dan Perusahaan Jerman Luncurkan Platform SEERI

Renold Rinaldi

Published

on

Monitorday.com – Guna mendukung Pemerintah Indonesia mencapai target bauran energi baru terbarukan sebesar 23% pada tahun 2025, Kementerian PPN/Bappenas (Direktorat Ketenagalistrikan, Telekomunikasi dan Informatika) dan Proyek Digital Transformation Center (DTC) yang didukung GIZ (Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit) Indonesia telah berkolaborasi untuk meluncurkan AI (Artificial Intelligence) Solar Energy Estimator for Rooftop in Indonesia (SEERI).

SEERI merupakan sebuah platform berbasis web yang bertujuan meningkatkan kesadaran dan pemanfaatan energi terbarukan, khususnya rooftop PV (Photovoltaic), bagi para pemangku kepentingan, khususnya pengambil kebijakan. Dengan memanfaatkan teknologi digital terkini, SEERI dapat memetakan potensi, dampak ekonomi dan lingkungan serta estimasi kebutuhan investasi pada rooftop PV dalam area tertentu.

Selanjutnya, Provinsi Bali dipercaya sebagai daerah pertama untuk implementasi kegiatan percontohan SEERI, di mana Pemerintah Provinsi Bali dan CORE (Center of Excellence Community Based Renewable Energy) Udayana akan melanjutkan aktivitas tersebut.

“SEERI merupakan salah satu wujud komitmen kami terhadap pemanfaatan energi terbarukan dan mendukung ekonomi hijau Indonesia serta implementasi kegiatan terkait Transformasi Digital. Kami percaya SEERI dapat menjadi salah satu aktivitas kunci untuk membantu meraih energi terbarukan dalam bauran energi nasional menjadi 23% pada tahun 2025 dan Indonesia net zero emission pada tahun 2060,” ucap Andianto Haryoko, Koordinator Ekosistem dan Pemanfaatan TIK, Direktorat Ketenagalistrikan, Telekomunikasi dan Informatika, Kementerian PPN/Bappenas.

Dimulai sejak November 2022, aktivitas SEERI berupaya menjembatani kesenjangan pengetahuan dan mendorong penerapan solusi energi ramah lingkungan. SEERI memanfaatkan citra satelit sebagai sumber data utama dan menggunakan Kecerdasan Artificial (AI) untuk memperkirakan dan menganalisis potensi rooftop PV yang dapat dimanfaatkan, serta manfaatnya dalam aspek ekonomi dan lingkungan.

“Aktivitas SEERI memberi contoh bahwa digital transformasi dan energi terbarukan dapat diintegrasikan dan menciptakan dampak positif bagi masyarakat,” kata Daniel Schroeder, Head of DTC Indonesia, GIZ Indonesia. “SEERI juga dapat terwujud berkat kolaborasi lintas institusi dan sektor. Kami percaya kolaborasi adalah elemen penting dalam upaya mencapai target bersama,” sambung Daniel.

SEERI merupakan respons terhadap meningkatnya permintaan pemakaian energi terbarukan di Indonesia. Alasan rooftop PV dijadikan fokus utama karena pemasangan dan pemeliharaannya mudah, serta memiliki potensi energi yang besar untuk dimanfaatkan. Transformasi Digital dapat dimanfaatkan untuk menggali lebih dalam potensi rooftop PV guna meningkatkan efisiensi dan aksesibilitas energi terbarukan bagi masyarakat.

“Kami merasa terhormat dipilih sebagai daerah percontohan pertama. Ini merupakan kesempatan baik untuk memahami lebih jauh potensi rooftop PV di kawasan Provinsi Bali, serta bagaimana merubah potensi tersebut menjadi manfaat baik bagi masyarakat. Kami berharap SEERI akan memberikan hasil positif dan membuka lebih banyak peluang bagi industri energi terbarukan di Indonesia,” tutup Ida Bagus Setiawan, Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Bali.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment24 mins ago

Pawai Persib Juara, Kota Bandung Lautan Biru

News40 mins ago

RI Tak Boleh Terjebak Agenda Global soal Industri Tembakau

News46 mins ago

Sikapi Fatwa MUI soal Salam Lintas Agama, Ini Penjelasan Pakar

News51 mins ago

Apakah Pertamax Cs Bakal Naik? Ini Kata Pertamina

News57 mins ago

Indonesia–Singapura Makin Erat dalam Kerja Sama Pertahanan

News1 hour ago

Haedar Nashir: Pancasila Harus Jadi Panduan Nyata dalam Hidup Berbangsa

Logistik2 hours ago

Hadir di Konferensi Thailand, KAI Beberkan Kemajuan Industri Kereta Api di Indonesia

News2 hours ago

Di Hari Lahir Pancasila, Jokowi Tegaskan Dukung Kemerdekaan Palestina

Asuransi2 hours ago

Sambut Hari Jadinya, Jamkrindo Lakukan Rangkaian Kegiatan Sosial

News3 hours ago

Sejarah Baju Adat Teluk Balanga Riau Dikenakan Presiden

Bisnis3 hours ago

PT Semen Baturaja Tbk Umumkan Pembagian Dividen Tunai Sebesar Rp24,31 Miliar

News6 hours ago

Wujudkan Episentrum Keunggulan, UPT IPI UPS Tegal Gelar Workshop Publikasi Ilmiah

News10 hours ago

Sejarah Lahirnya Pancasila dan Penetapan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila

Infrastruktur16 hours ago

Waskita Karya Gelar RUPST, Bahas 6 Mata Acara Utama

Sportechment17 hours ago

Keren! Rossa Bakal Tampil di Konser David Foster, Cek Harga Tiketnya

Sportechment17 hours ago

Gaet Fanny Soegi, Padi Reborn Rilis single “Langit Biru”

Sportechment17 hours ago

Francesco Bagnaia Tercepat di Practice MotoGP Italia 2024

Infrastruktur17 hours ago

Jasa Marga Raih 2 Penghargaan di TOP CSR Awards 2024, Katogeri Apa Saja?

Sportechment17 hours ago

Deretan Penerima Penghargaan Liga 1 Indonesia, Ada Da Silva Top Skor

Sportechment18 hours ago

Akhiri Puasa Gelar 10 Tahun, Persib Bandung Juara Liga 1 2023/24