Monitorday.com – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui anak perusahaannya, PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin), kembali menggelar Bali Annual Telkom International Conference (BATIC) 2024.
Konferensi yang akan berlangsung di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, dari 27 hingga 30 Agustus 2024, mengusung tema “Cultivating a Sustainable Digital Ecosystem.”
Memasuki tahun kesembilan, BATIC 2024 akan menjadi ajang pertemuan para pelaku industri telekomunikasi, komunitas, dan pakar global untuk berkolaborasi dan berbagi wawasan terkait kemajuan teknologi serta transformasi digital.
Fokus utama konferensi ini adalah mengeksplorasi perkembangan terkini dalam industri digital dan telekomunikasi, serta mendiskusikan tren terbaru yang akan membentuk masa depan ekosistem digital global.
CEO Telin, Budi Satria Dharma Purba, menegaskan bahwa BATIC telah memperkuat posisi Indonesia sebagai pusat hub digital di kawasan Asia-Pasifik.
“Acara ini menjadi ruang bagi pelaku industri untuk berkolaborasi, bertukar ide, membangun kemitraan, dan mengeksplorasi peluang bisnis baru. Melalui BATIC, kami berharap dapat mendorong inovasi dan pertumbuhan di industri telekomunikasi global,” ujarnya, Jumat (23/8).
BATIC 2024 tidak hanya menjadi ajang pertemuan, tetapi juga telah berkembang menjadi platform inovasi dan kolaborasi yang signifikan. Tahun lalu, BATIC dihadiri oleh sekitar 1.000 peserta dari 300 perusahaan global, dan kali ini diproyeksikan akan melibatkan peserta dari lebih dari 40 negara.
Acara ini juga akan menampilkan kolaborasi dengan ITW Global Leaders Forum (GLF), yang semakin memperkuat pentingnya kompatibilitas dan cakupan teknologi dalam ekosistem telekomunikasi.
Selain itu, Telin juga akan meluncurkan TNeX, sebuah platform terbuka inovatif untuk solusi digital yang cepat dan instan, sebagai bagian dari komitmennya untuk meningkatkan konektivitas dan layanan digital.
BATIC 2024 merupakan langkah strategis TelkomGroup untuk membangun ekosistem digital berkelanjutan di Asia-Pasifik, sejalan dengan inisiatif ‘Five Bold Moves’ yang berfokus pada peningkatan kompetensi dan kapabilitas di bisnis digital.
Konferensi ini diharapkan menjadi katalisator untuk inovasi dan kemitraan global dalam industri telekomunikasi.