Connect with us

News

Harga Kebutuhan Pokok dan Inflasi di Palembang Relatif Stabil

Renold Rinaldi

Published

on

Monitorday.com – Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa stabilitas harga dan inflasi di Kota Palembang dalam kondisi yang baik. Hal itu diutarakannya setelah mengecek harga komoditas pangan di Pasar Sekip Ujung, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (26/10/2023).

“Di sini saya lihat harga stabil, baik. Inflasi juga 2,28 [persen] juga sangat bagus, inflasinya terkendali,” ucap Presiden.

Selanjutnya, Kepala Negara menyebut bahwa harga sejumlah komoditas pangan menunjukan harga yang baik, salah satunya harga beras.

“Saya cek dari harga beras tadi masih ada harga yang Rp54 ribu untuk yang 5 kilo juga baik terkendali,” tuturnya.

Meskipun ada komoditas yang mengalami kenaikan, seperti cabai, tetapi Presiden menyebut bahwa secara keseluruhan harga komoditas pangan di daerah tersebut masih terpantau baik.

“Hanya satu barang yang tadi saya lihat cabai yang melompat dari Rp40 ke 70 [ribu]. Ini yang perlu dicarikan solusi, tetapi secara umum harga baik,” ujar Presiden.

Turut mendampingi Presiden dalam kesempatan tersebut yaitu Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Pj. Gubernur Sumatra Selatan Agus Fatoni, dan Pj. Wali Kota Palembang Ratu Dewa

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *