Connect with us

Logistik

InJourney Aviation Services dan ITDC Siap Sukseskan MotoGP 2024 Mandalika

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – InJourney Aviation Services (IAS) melaksanakan seremonial penandatanganan Kontrak Payung dengan InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) pada Kamis (19/9).

Kontrak payung tersebut untuk layanan penunjang kegiatan MotoGP 2024 yang berlokasi di kawasan Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.

Kontrak Payung antara IAS dan ITDC ditujukan untuk mendukung perhelatan Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGP) 2024 yang dalam pelaksanaan pekerjaannya dilakukan setiap Group Usaha IAS dan ITDC dalam bentuk kerja sama.

Ini terdiri dari Kerja sama Jasa Logistics dan Cargo antara PT Angkasa Pura Logistik (APLog) dan PT Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Nusantara Jaya.

Serta Kerja Sama Jasa Layanan Facility Care antara PT Angkasa Pura Support (APS) dan PT Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Nusantara Jaya.

Kepala Kantor Bea Cukai Mataram I Made Aryana menyatakan, adanya MoU antara ITDC dan IAS tentunya sangat mendukung pergelaran event MotoGP ini.

“Dalam penyelenggaraan event MotoGP Mandalika 2024, Bea cukai telah menyiapkan berbagai fasilitas untuk mendukung proses import logistik MotoGP Mandalika antara lain pembebasan bea masuk, ATA Carnet, dan PPKEK,” ucapnya.

Kepala Administrator KEK Mandalika Bambang Wicaksono menyatakan, tidak semua sirkuit mendapat fasilitas pembebasan bea masuk dan pajak dalam rangka impor, apalagi yang berada di luar kawasan ekonomi khusus.

“KEK Mandalika adalah salah satu KEK terbaik di Indonesia, dengan banyaknya event di Sirkuit Mandalika kami harapkan dapat meningkatkan dampak yang signifikan terhadap perkembangan pariwisata daerah dan perekonomian secara luas di NTB,” tukasnya.

Chairman Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGPTM) 2024 Troy Warokka menyatakan, kerja sama strategis antara IAS dengan ITDC ini menunjukkan bahwa event Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 (MotoGP) adalah event kita bersama, event milik bangsa Indonesia.

“Hal ini juga menunjukkan sinergi BUMN yang kuat dalam menyukseskan event balap motor bergengsi dunia MotoGP di Mandalika,” urainya.

Dengan kerjasama ini, Troy menambahkan, kami optimistis penyelenggaran MotoGP tahun ini akan semakin baik lagi dan dan tentunya dapat memberikan pengalaman terbaik bagi setiap penonton yang hadir secara langsung di Mandalika.

“Harapan kami, kesuksesan MotoGP tahun ini semakin memperkuat posisi The Mandalika sebagai destinasi The Ultimate Lifestyle Sportstainment Destination sekaligus mendorong pertumbuhan pariwisata di Indonesia ,” terang dia.

Sementara Vice Chairman Pertamina Grand Prix of Indonesia (MotoGPTM) 2024 Priandhi Satria menyatakan, sinergi antara IAS dan ITDC-MGPA ini akan semakin memperkuat dukungan operasional khususnya terkait mobilisasi logistik dan peralatan pendukung.

“Kami yakin bahwa sinergi ini akan meningkatkan pengalaman para peserta dan pengunjung, serta memperkuat reputasi Mandalika sebagai destinasi balap kelas dunia.”

Dengan kolaborasi yang terjalin, IAS dan ITDC berkomitmen untuk menyukseskan penyelenggaraan MotoGP 2024 Mandalika yang diharapkan dapat memberikan kontribusi yang besar baik pada perekonomian nasional maupun perekonomian daerah.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud3 hours ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas5 hours ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News5 hours ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud6 hours ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia

Sportechment9 hours ago

BYD Rilis SUV Listrik Sealion 7 di Malaysia, Kapan Hadir di Indonesia?

News10 hours ago

Soal Harga Tiket Pesawat Bakal Turun, Simak Penjelasan Bos Garuda

Sportechment18 hours ago

Takluk di GBK, Pelatih Arab Saudi: Indonesia Pantas Menang!

Telekomunikasi18 hours ago

Telkom Indonesia Kenalkan GoZero: Aksi Nyata OTW Masa Depan Berkelanjutan

Sportechment19 hours ago

Indonesia Raih Kemenangan Perdana di Ronde Ketiga, Erick Thohir: Alhamdulillah

News19 hours ago

Kenapa Investor Ogah Bangun Pabrik di Indonesia? Ternyata Ini Penyebabnya

Migas19 hours ago

Pertama di RI, Pertamina Temukan Sumur Migas Non-Konvensional (MNK)

Sportechment20 hours ago

Ganyang Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Auto Meroket

Sportechment20 hours ago

Kata-kata Marselino Usai Antar Timnas Indonesia Pecundangi Arab Saudi

Infrastruktur20 hours ago

Jasa Marga Raih Penghargaan di BUMN Branding & Marketing Award 2024

Ruang Sujud21 hours ago

Beri Kado Milad 112 Muhammadiyah, PCIM Iran Lakukan Hal Ini

Ruang Sujud1 day ago

Muhammadiyah Sebut Istilah Mualaf Perlu Ditinjau Ulang, Bagaimana Penjelasannya?

Ruang Sujud1 day ago

Tokoh Budaya Asal Libanon Desak UNESCO Hentikan Serangan Israel

Ruang Sujud1 day ago

Tolak Turis Asal Israel, Hotel Italia Ini Jelaskan Alasannya!

Sportechment1 day ago

Yura Yunita Bakal Tampil di GBK Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi

Sportechment1 day ago

Wonderkid Ini Jadi Rekrutan Pertama Pelatih Baru Man United, Bukan Gyokeres