Connect with us

Keuangan

Inovator Perbankan Digital, Bank Mandiri Kampanyekan #BeyondSuperAPP

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Bank Mandiri telah meluncurkan kampanye inovatif #BeyondSuperAPP melalui acara Livin’ Beyond Fest, yang berlangsung pada Jumat (28/6).

Kampanye ini menandai posisi Bank Mandiri sebagai pemimpin inovasi di sektor perbankan digital dengan memperkenalkan ratusan fitur baru dalam aplikasi Livin’ by Mandiri.

Melalui #BeyondSuperAPP, Bank Mandiri berkomitmen untuk tidak hanya memfasilitasi kemudahan transaksi keuangan harian, tetapi juga menjadikan Livin’ by Mandiri sebagai super app terdepan yang dapat diandalkan di bidang finansial dan gaya hidup.

Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, menjelaskan bahwa Livin’ by Mandiri menawarkan solusi keuangan yang komprehensif, menggabungkan pengalaman perbankan dengan kebutuhan gaya hidup.

Salah satu fitur terbaru adalah Livin’ KPR, yang memungkinkan nasabah mencari rumah dan mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) melalui aplikasi.

“Saya percaya bahwa inovasi dan kualitas adalah kunci dalam menghadirkan pengalaman perbankan terbaik bagi nasabah kami. Sudah menjadi komitmen kami di Bank Mandiri untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan melalui inovasi-inovasi terdepan. Sebagai super app terdepan di bidang finansial dan gaya hidup, Livin’ by Mandiri telah menjadi andalan dalam mempermudah transaksi harian serta menghadirkan hiburan yang membawa kebahagiaan bagi pengguna, seperti fitur Livin’ Sukha dan kemudahan seperti fitur terbaru kami, Livin’ KPR,” kata Darmawan dalam peluncuran kampanye #BeyondSuperAPP di Sarinah Thamrin Jakarta Pusat, Jumat (28/6).

Fitur Livin’ KPR ini diharapkan dapat mengoptimalkan akuisisi KPR dan meningkatkan portofolio Mandiri KPR pada 2024, yang saat ini telah meningkat sebesar 31,4 persen secara year-on-year (yoy).

Pada acara Livin’ Beyond Fest, Bank Mandiri menyajikan berbagai hiburan seperti pertunjukan drone dan light show, flash mob, penampilan musik, dan talkshow mengenai literasi keuangan dan gaya hidup.

Beberapa selebriti turut memeriahkan acara, termasuk Vidi Aldiano, Patricia Gouw, Shenina Cinnamon, Vincent Rompies, Hesti Purwadinata, Juicy Luicy, Tiara Andini, dan Padi Reborn.

Darmawan juga mengungkapkan visi bahwa Livin’ by Mandiri akan dapat digunakan di seluruh dunia.

“Kami ingin menciptakan experience terbaik bagi masyarakat Indonesia bahwa layanan Livin’ #BeyondSuperAPP dari waktu ke waktu semakin memudahkan semua langkah dalam kehidupan, bahkan tidak hanya saat berada di dalam negeri, tetapi dapat melayani di seluruh dunia,” tambahnya.

Hingga Mei 2024, pengguna aplikasi Livin’ by Mandiri tercatat mencapai 25,4 juta, naik 37 persen secara yoy. Total nilai transaksi Livin’ by Mandiri sampai akhir Mei 2024 adalah sebesar Rp1.552 triliun, dengan volume transaksi mencapai 1,45 miliar secara year-to-date (ytd).

Diluncurkan pada Oktober 2021, aplikasi Livin’ by Mandiri telah memenuhi berbagai kebutuhan nasabah dengan ratusan fitur inovatif, mulai dari menabung, bertransaksi, meminjam, hingga mengembangkan finansial. Nasabah bahkan dapat membuka rekening baru di 120 negara menggunakan kartu SIM lokal.

Livin’ by Mandiri juga menghadirkan fitur pembayaran dengan tiga pilihan sumber dana, yaitu tabungan, kartu kredit, dan paylater, serta Tap to Pay, QR Cross Border, dan Solusi Valas yang memudahkan transaksi di luar negeri tanpa biaya konversi.

Tidak hanya untuk urusan finansial, aplikasi ini juga memenuhi kebutuhan gaya hidup melalui fitur Sukha, yang memungkinkan pembelian tiket konser, tiket perjalanan, dan belanja di ratusan merchant online tanpa perlu berpindah aplikasi. Nasabah juga dapat menikmati konten menarik di SukhaTV, SukhaReels, dan SukhaNews.

Mulai kuartal III/2024, nasabah akan dapat mengumpulkan, memonitor, dan menukarkan Livin’poin dengan berbagai hadiah menarik, mulai dari voucher belanja hingga poin miles maskapai ternama, yang dapat digunakan sebagai sumber dana transaksi di berbagai layanan, baik online maupun offline.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Infrastruktur39 mins ago

Jasa Marga Raih 2 Penghargaan di Ajang Indonesia Conference & Award CSR-SDG-ESG-VII-2024

Sportechment1 hour ago

Dicukur Australia, Timnas U-16 Indonesia Gagal ke Final ASEAN U-16 2024

Sportechment3 hours ago

Pebulutangkis China Zhang Zhi Jie Meninggal di AJC 2024, Begini Kronologinya

Keuangan4 hours ago

Tingkatkan Kualitas Layanan, BRI Rilis Kebijakan Baru Terkait Rekening Pasif

Logistik4 hours ago

UMKM di Kota Palembang Semakin Maju, BUMN ini Punya Peran Penting

Logistik4 hours ago

Wujudkan Indonesia Emas, Pelindo Solusi Logistik Lakukan ini di ITB

Logistik4 hours ago

Terlalu Berprestasi, Pelindo Pasrah Menerima ini

News8 hours ago

Survei LSI: Warga Lebih Suka Trah Jokowi Pimpin Jawa Tengah

Sportechment13 hours ago

Harga BBM Non-Subsidi Tetap Stabil Per 1 Juli 2024, Lihat Rincian Lengkapnya

Sportechment14 hours ago

Inggris dan Spanyol Melaju ke Perempat Final Euro 2024, Siap Lakoni Tantangan Berat

Sportechment14 hours ago

Gebrak Panggung Glastonbury Festival 2024, Voice of Baceprot (VoB) Panen Pujian

News14 hours ago

Gerindra Usung Kader PSI Faldo Maldini Jadi Cawalkot pada Pilwalkot Tangerang, Bisa Apa Dia?

News15 hours ago

Muzani Sebut Prabowo Siapkan Kejutan di Pilgub Jakarta 2024, Siapa yang Diusung?

Sportechment15 hours ago

Ucapan Belingham Usai Bobol Gawang Slovakia Bikin Heboh di Medsos

Logistik15 hours ago

Optimalkan Pelayanan, ASDP Berlakukan Jadwal Penyeberangan dari Merak Sampai Tengah Malam

Logistik15 hours ago

Mulai 1 juli, PT KAI Berlakukan Kebijakan Baru Melalui Stasiun Senen dan Jatinegara

Keuangan15 hours ago

Bank Mandiri Sukses Gelar Mandiri Jogja Marathon (MJM) 2024 dengan Rute Eksotis

Review16 hours ago

Ancaman Nyata Ransomware

Logistik24 hours ago

Prabowo Selesai Operasi Besar Cedera Kaki, Jokowi Dukung Apa?

Logistik1 day ago

Imbas Pembangunan IKN, Layanan Peti Kemas Pelindo Regional 4 Alami ini