Connect with us

Monitor

Politisi Golkar: Ada Kalkulasi Politiknya Jika PDIP Bergabung

N Diana Sari

Published

on

Monitorday.com – Politikus senior Partai Golkar, Idrus Marham mengaku dalam politik praktis sudah ada perhitungannya. Termasuk soal kemungkinan bergabungnya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam koalisi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Secara politik praktis kan ada hitung-hitungannya semua. Sekali lagi saya katakan, peran-peran yang diproyeksikan akan dilakukan dan tentu sudah ada pembicaraan-pembicaraan sebelumnya, tentu tidak akan mengganggu misalkan seperti itu,” ujar Idrus saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.

Ia sendiri yakin akan terwujudnya pertemuan antara Prabowo dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Menurutnya, pertemuan kedua tokoh tersebut tinggal menunggu momentum saja.

Adapun saat ini, ia menilai adanya sejumlah alasan mengapa kedua tokoh tersebut belum bertemu. Pertama adalah suara dari pendukung pasangan calon Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang perlu dijaga terlebih dahulu.

“Mereka harus tetap melakukan komunikasi politik secara intensif dengan para pendukungnya dari rakyat. Harus merawat suasana kebatinan mereka,” ujar Idrus.

“Sebab kalau tidak merawat suasana kebatinan secara serta merta, pendukung-pendukungnya itu pasti memvonis bahwa pimpinan ini dari partai ini tidak boleh dipercaya karena mengkhianati aspirasi kami. Nah ini kan perlu dirawat,” sambungnya.

Kedua adalah pertimbangan politik praktis. Sebab dalam kubu pengusung Ganjar-Mahfud, terdapat pula Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo).

“Kalau gabung misalkan seperti apa? harmonisasinya seperti apa? dan lain-lain, dan sebagainya, polanya seperti apa. Nah ini semua pertimbangan-pertimbangan politik praktis yang belum tuntas, sehingga momentumnya belum ada,” ujar Idrus.

Terakhir adalah proses sengketa pemilihan presiden (Pilpres) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK). Setelah adanya putusan tersebut, ia yakin akan ada perkembangan signifikan terkait wacana pertemuan Prabowo dengan Megawati.

“Ini semua pertimbangan-pertimbangan yang harus dijadikan dasar untuk menentukan, apakah sudah timingnya atau momentumnya sudah tepat, atau tidak. Karena kalau bicara strategi politik itu bukan bicara salah benar, tapi bicara efektif atau tidak efektif,” ujar mantan sekretaris jenderal Partai Golkar itu.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Keuangan40 mins ago

Penghasilan Kelas Ekonomi Ini Disebut Lebih Banyak Buat Makan-Minum, Lha Kok Bisa?

Pangan1 hour ago

Soal Rencana Erick Thohir Gabungkan Ekosistem Pupuk-Pangan, Begini Respon Bos Bulog

Sportechment2 hours ago

Mengintip Persiapan Bomber Persib Bandung Jelang Final Leg 1

Sportechment2 hours ago

Voice of Baceprot Ungkap Rasa Bangga Jadi Band Indonesia Pertama Tampil di Glastonbury

Monitor3 hours ago

Prabowo Diminta Tak Masukan Nadiem Makarim di Kabinetnya

Sportechment4 hours ago

Penyanyi Mawar De Jongh Tampil Memukau di World Water Forum ke-10

Sportechment5 hours ago

Inarah Syarafina Cerita Tantangan Saat Debut Jadi Sutradara

Monitor5 hours ago

Isi Pembicaraan Jokowi dan Elon Musk, Dari Garap AI Hingga…

Monitor5 hours ago

Usai Bertemu, Ini Harapan Jokowi ke Elon Musk

Sportechment5 hours ago

Berkat Prestasi Ini, Kiper Indonesia Maarten Paes Masuk Skuad Terbaik MLS

Keuangan6 hours ago

Bank Mandiri Kenalkan Mandiri KSM, Ketahui Syarat dan Kelebihannya

Monitor6 hours ago

Ini Dia Produk yang Paling Banyak Dibeli karena Promosi Influencer

Infografis6 hours ago

Pesan Haedar Nashir untuk Prabowo di Harkitnas

Monitor7 hours ago

Jokowi Sebut Kelangkaan Air Bisa Memicu Perang dan Bencana Dahsyat, Lha Kok Bisa?

Monitor10 hours ago

Imbas Sentilan KY, Napas 33 Hakim Naik Turun

Keuangan10 hours ago

Gelar Workshop Eksklusif, Bank Mandiri Beberkan Tujuannya

Monitor10 hours ago

Bertemu Jokowi, Netizen Sebut Puan Begini…

Manufaktur16 hours ago

Teknologi Terbarukan Berpotensi Atasi Krisis Air Bersih di Jawa Tengah

Infrastruktur16 hours ago

Dukung Pengelolaan Air, Hutama Karya Hadir di World Water Forum Ke-10

Manufaktur17 hours ago

PT Surveyor Indonesia Kembali Hadirkan ToT di Jawa Timur dengan Gebrakan Baru!