Connect with us

Sportechment

Soal Penjualan Motor Listrik di RI, Begini Penjelasan Yamaha

Hendi Firdaus

Published

on

Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) angkat suara terkait perkembangan rencana penjualan motor listrik di Tanah Air. Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing Public Relations YIMM, menjelaskan bahwa pihaknya belum memiliki rencana untuk menjual motor listrik di Indonesia dalam waktu dekat.

Dalam pernyataannya di Bali pada Jumat (8/3), Antonius menyatakan bahwa YIMM masih terus mengumpulkan data uji coba dan hasil riset dari motor listrik E01 yang dimulai sejak akhir 2022. Proses ini dilakukan untuk mendapatkan informasi yang akurat terkait karakteristik penggunaan motor listrik di masyarakat.

“Belum ada rencana untuk menjual. Saat ini (proof of concept) sedang kita perpanjang dan kita masih terus mengumpulkan datanya, informasinya, hasil survey untuk pengembangan EV,” jelas Antonius.

Proses pengumpulan data lapangan ini meliputi berbagai aspek, seperti gaya berkendara dengan motor listrik, faktor kondisi jalan, cuaca, serta ketahanan dan durability dari bagian-bagian motor listrik tersebut.

Meskipun Antonius mengklaim bahwa motor listrik E01 mendapatkan respon positif dari masyarakat, namun YIMM tetap tidak ingin terburu-buru dalam memasarkan motor listrik di Indonesia. Perpanjangan proof of concept dilakukan untuk memastikan bahwa motor listrik yang akan dipasarkan sesuai dengan kebutuhan dan harapan konsumen.

Sebelumnya, Yamaha Indonesia telah melakukan berbagai uji coba motor listrik, mulai dari Yamaha e-Vino dengan sistem swap baterai pada 2017 hingga Yamaha E01 dengan sistem charging.

Pengujian untuk Yamaha E01 telah dilakukan sejak November 2022 di empat wilayah, yakni Jakarta, Bandung, Medan, dan Bali, untuk mengetahui seberapa besar kemampuan motor listrik ini di kondisi Indonesia yang memiliki karakter alam dan cuaca yang beragam.

Dengan pendekatan yang hati-hati dan teliti, YIMM berharap dapat menyajikan produk motor listrik yang sesuai dengan kebutuhan dan harapan masyarakat Indonesia.

Dengan penundaan rencana penjualan motor listrik, YIMM menunjukkan komitmennya untuk memastikan bahwa produk yang dihasilkan dapat memberikan kontribusi yang maksimal bagi masyarakat Indonesia.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment8 hours ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment9 hours ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

News10 hours ago

PLN Fasilitasi Izin Usaha UMK untuk Kembangkan Ekonomi

News11 hours ago

Erdogan: AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh Serang Rusia Picu Perang Dunia, Ngeri!

News11 hours ago

Usai Hadiri KTT G20 Brasil, Prabowo Terbang ke Inggris Temui Raja Charles III

Sportechment11 hours ago

Lisa BLACKPINK Bakal Rilis Album Solo Pertama “Alter Ego”, Kapan?

News12 hours ago

Menkomdigi Ajak Generesi Muda Perkuat Literasi Digital Melalui Konten Positif

Sportechment12 hours ago

Jamu Borneo FC, Persib Bandung Siap Tampil Maksimal di GBLA

Ruang Sujud16 hours ago

Truk Bantuan Untuk Warga Gaza Habis Diserbu Warga Kelaparan

Migas19 hours ago

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024, Libatkan 53 UMKM

News19 hours ago

Himbauan Mendikdasmen untuk Para Guru Jelang Pilkada

Ruang Sujud19 hours ago

ICESCO Tetapkan Keffiyeh Palestina Sebagai Warisan Tak Benda Dunia

Sportechment23 hours ago

BYD Rilis SUV Listrik Sealion 7 di Malaysia, Kapan Hadir di Indonesia?

News23 hours ago

Soal Harga Tiket Pesawat Bakal Turun, Simak Penjelasan Bos Garuda

Sportechment1 day ago

Takluk di GBK, Pelatih Arab Saudi: Indonesia Pantas Menang!

Telekomunikasi1 day ago

Telkom Indonesia Kenalkan GoZero: Aksi Nyata OTW Masa Depan Berkelanjutan

Sportechment1 day ago

Indonesia Raih Kemenangan Perdana di Ronde Ketiga, Erick Thohir: Alhamdulillah

News1 day ago

Kenapa Investor Ogah Bangun Pabrik di Indonesia? Ternyata Ini Penyebabnya

Migas1 day ago

Pertama di RI, Pertamina Temukan Sumur Migas Non-Konvensional (MNK)

Sportechment1 day ago

Ganyang Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Auto Meroket