Monitorday.com – Beredar di media sosial, sebuah video cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka yang dinarasikan sedang bagi-bagi amplop saat menghadiri jalan sehat di Makassar, Sulawesi Selatan.
Video tersebut diketahui terjadi saat Gibran mengikuti Jalan Sehat Satu Putaran di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, pada Sabtu (25/11) lalu.
Menanggapi hal itu, Bawaslu Makassar memastikan narasi tersebut hoaks, karena yang dibagikan Gibran ialah gantungan kunci.
“Berdasarkan pengawasan, itu adalah hoax, bukan amplop yang dibagikan oleh salah satu calon wakil presiden yang datang,” kata Ketua Bawaslu Kota Makassar Dede Arwinsyah, Selasa (28/11).
Narasi dalam video beredar yang menyatakan bagi-bagi amplop adalah tidak benar. Dede mengungkapkan Gibran cuma membagikan gantungan kunci yang kebetulan kemasannya berwarna putih.
“Kan ada narasi video yang beredar bahwa di jalan santai ada dibagikan (amplop). Tetapi, setelah ditelusuri, itu bukanlah amplop, tapi itu adalah gantungan kunci mukanya salah satu wakil presiden yang memakai kostum kartun Naruto,” jelasnya.
Lebih lanjut, Dede kembali menegaskan bahwa tidak ada tindakan politik uang yang dilakukan oleh Gibran, seperti yang dinarasikan dalam video viral tersebut.
“Itu yang kami temukan terkait video beredar dugaan pembagian amplop. Saya kira, saya bantah itu bukan amplop, tapi itu gantungan kunci yang dibagikan Gibran pada saat kegiatan tersebut,” tandasnya.