Connect with us

Monitor

20 Ribu Orang Ramaikan Konser Indonesia Maju Prabowo-Gibran di Pasaman

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – Konser Indonesia Maju bersama pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo-Gibran di Terminal Panti, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, berhasil meriahkan antusiasme masyarakat.

Diperkirakan sekitar 20 ribu orang hadir dalam acara tersebut, menandakan dukungan yang tinggi dan menjadi pertanda kemenangan, menurut Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Sumbar, Andre Rosiade.

Andre Rosiade menyampaikan kegembiraannya atas partisipasi massal masyarakat Sumbar dalam Konser Indonesia Maju. Antusiasme yang tinggi ini juga terlihat dari sejumlah konser sebelumnya di Pasaman Barat dan Agam.

“Pasaman Barat kemarin luar biasa, sekarang Pasaman juga luar biasa. Puluhan ribu pendukung Prabowo-Gibran dan Partai Gerindra hadir ramaikan Konser Indonesia Maju di Kabupaten Pasaman. Ini adalah tanda-tanda Prabowo Presiden dan Partai Gerindra menang,” ujar Andre Rosiade.

Konser ini juga menampilkan dua artis Minang terkemuka, Ajo Buset dan Kintani, serta band lawas asal Bukittinggi, The Muaros, yang semakin memeriahkan acara. Selain sebagai acara hiburan, konser ini juga menjadi sarana politik dengan hadirnya tokoh-tokoh dari partai koalisi pengusung Prabowo-Gibran.

Calon anggota legislatif DPR RI Dapil Sumbar II Ade Rezki Pratama dan Bustomi, Ketua DPRD Pasaman dari Partai Gerindra, turut hadir dalam acara tersebut. Ade Rezki Pratama menyampaikan keyakinannya bahwa Prabowo-Gibran memiliki peluang besar untuk memenangkan Pemilu 2024.

“Alhamdulillah, hari ini pak Prabowo dan mas Gibran mendapatkan respons dan dukungan luar biasa. Begitu juga di Sumbar, hasil survei LSI terbaru juga telah menampilkan Prabowo-Gibran menang dengan angka Prabowo-Gibran 49,8%. Sedang lawannya yang mengklaim selalu menang hanya 42,1%. Orang Minang pilih yang menang, Insya Allah Prabowo-Gibran,” kata Ade Rezki.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor25 mins ago

Bantuan untuk Palestina Diblokade Israel, Apa Langkah Indonesia?

Asuransi35 mins ago

IFG Life Gandeng Banyak Perusahaan Pelat Merah, Mau Ngejar Apa?

Migas42 mins ago

Pertamina Hulu Rokan Penghasil Migas Terbesar di Indonesia, Segini Produksinya Perhari

Monitor1 hour ago

Indonesia Jadi Negara dengan Kampus Terbanyak, di Posisi Berapa?

Monitor1 hour ago

Salah Besar Pendidikan Tinggi Disebut Kebutuhan Tersier, Ini Catatan JPPI

Pariwisata2 hours ago

InJourney Group Gercep, Serahkan Bantuan Tanggap Darurat Bencana Sumbar. Apa Saja Rinciannya?

Pariwisata2 hours ago

De Javu, Menko Luhut Bakal Kembali Temui Elon Musk. Bahas Apa?

Monitor2 hours ago

OJK Berantas 915 Entitas Keuangan Ilegal, Mana Terbanyak?

Monitor2 hours ago

Cek Kekayaan Jokowi dan Ma’ruf Amin dari 2019 hingga 2023

Pariwisata3 hours ago

3 Daya Tarik Anjungan Sarinah yang Gak Banyak Orang Tahu

Telekomunikasi4 hours ago

TelkomGroup Siap Mendukung World Water Forum 2024 di Bali

Monitor4 hours ago

RUU Penyiaran Jadi Polemik, Menkominfo Tak Ingin Ada ‘Wajah Baru’ Pembungkaman Pers

Review4 hours ago

Upaya PPA dalam Mengembalikan Kejayaan BUMN

Ruang Sujud4 hours ago

Kocak! Belasan Tentara Israel Masuk Rumah Sakit Gara-gara Hewan Ini

Asuransi5 hours ago

Demi Optimalisasi Bisnis, Jamkrindo Teken Kolaborasi dengan Kantor Berita Antara

Monitor6 hours ago

Singkat Padat, Ini Paparan Prabowo di Qatar Economic Forum 2024

Monitor6 hours ago

Bamsoet Gelar Rapat Gabungan, Ada Apa ini?

Monitor6 hours ago

Desy Ratnasari Mengaku Siap Dinikahi, Jika..

Pariwisata7 hours ago

Blusukan ke Hutan Bambu Penglipuran, Ini yang Dilakukan Tim TJSL Angkasa Pura II

Telekomunikasi7 hours ago

Penyelesaian Konflik KBN-KTU Dorong Kepercayaan Investor