Connect with us

Migas

Pertamina Turut Jaga Keberlanjutan Air Bersih, Bagaimana Langkahnya?

F Mutia Tri Maharani

Published

on

Monitorday.com – PT Pertamina (Persero) memaparkan berbagai inisiatifnya untuk menjaga keberlanjutan air bersih dalam berbagai lini bisnis di ajang World Water Forum (WWF) Ke-10 yang berlangsung di Bali.

World Water Forum merupakan pertemuan internasional terbesar di sektor air, melibatkan perwakilan dari banyak negara untuk berkolaborasi, berdiskusi, dan memajukan solusi jangka panjang terhadap tantangan air global.

Dalam pernyataan yang diterima di Jakarta pada Selasa, Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menyatakan bahwa Pertamina telah memiliki visi untuk mengurangi konsumsi air dan mengurangi limbah guna menjaga konservasi air.

WWF menjadi momen berharga bagi Pertamina untuk berbagi langkah yang telah dilakukan perusahaan, mencari solusi dan inovasi terbaru, serta memperkuat komitmen perusahaan terhadap konservasi air. “Pertamina berpartisipasi langsung di ajang ini, membuktikan bahwa peran Pertamina dalam menjaga kualitas air dan pelestarian air sudah sejalan dengan program global,” ujar Fadjar.

Subholding Pertamina juga ikut ambil bagian, termasuk subholding integrated marine logistics dengan program kemaritiman seperti perlindungan ekosistem laut, konservasi air tanah, dan literasi kelautan bertajuk “BerSEAnergi untuk Laut.”

Subholding pengolahan dan petrokimia menerapkan sistem pemantauan kualitas air limbah untuk memastikan pengelolaan air yang berkualitas bagi lingkungan. Subholding Pertamina New and Renewable Energy memiliki program reksa embung untuk pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat dan program konservasi air bersih.

Subholding upstream menjalankan program peningkatan kualitas lingkungan dengan metode rig to reef, mengubah anjungan minyak lepas pantai menjadi terumbu buatan sehingga mengembalikan habitat ikan dan mendukung ekosistem laut.

Selain itu, Subholding Gas PT Perusahaan Gas Negara Tbk membangun fasilitas air bersih untuk masyarakat di Kecamatan Ujungpangkah, Gresik, Jawa Timur, mendukung upaya pemerintah dalam menyediakan akses air bersih dan menciptakan sanitasi lingkungan yang layak dan sehat.

Subholding commercial and trading Pertamina Patra Niaga memastikan kelancaran penyelenggaraan WWF dengan menyediakan avtur, BBM, dan elpiji yang dibutuhkan peserta, terutama di Regional Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara (Jatimbalinus).

Dukungan Pertamina juga mencakup layanan kesehatan, dengan PT Pertamina Bina Medika-Indonesia Healthcare Corporation (IHC) sebagai koordinator layanan medis untuk tamu VVIP, menyiapkan 30 tenaga medis dan tujuh unit ambulans dengan peralatan mini ICU hingga 25 Mei 2024 di lokasi WWF.

Selain itu, PT Pelita Air menyiapkan armada dan layanan terbaik untuk kemudahan transportasi peserta WWF.

“Pertamina Group all out dalam menjalankan perannya baik dalam mendukung penyelenggaraan kegiatan World Water Forum maupun menjaga keberlanjutan air dalam berbagai lini bisnisnya serta menggandeng masyarakat untuk terlibat aktif mengelola air secara bijak,” tutup Fadjar.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik1 hour ago

Prabowo Selesai Operasi Besar Cedera Kaki, Jokowi Dukung Apa?

Logistik2 hours ago

Imbas Pembangunan IKN, Layanan Peti Kemas Pelindo Regional 4 Alami ini

Keuangan2 hours ago

Inovator Perbankan Digital, Bank Mandiri Kampanyekan #BeyondSuperAPP

Logistik2 hours ago

Antisipasi Perayaan HUT ke-78 Bhayangkara, KAI Lakukan ini

Keuangan3 hours ago

BNI Luncurkan Aplikasi DigiRemit di Jepang, Apa Tujuannya?

Keuangan3 hours ago

BNI Rilis TapCash Edisi Spesial Blackpink The Game, Ini Harganya

Perkebunan3 hours ago

Perhutani Jadi Benchmark FHCI dalam Pengelolaan Human Capital Information Technology

Sportechment3 hours ago

Pelatih Tim U-16 Indonesia: Garuda Muda Siap Tempur Hadapi Australia

Sportechment3 hours ago

Dominasi Balapan, Bagnaia Juarai MotoGP Belanda

News4 hours ago

Janda dan Duda Muda Meningkat Pesat Imbas Judi Online, Apa Upaya Kemenag?

News4 hours ago

Survei LSI: Empat Nama Unggul untuk Pilgub Jateng, Ada Kaesang

News4 hours ago

Latihan Militer Bersama, Jepang, AS dan Korsel Bakal Bentuk NATO Versi Asia?

News4 hours ago

Pertamina Sukses Selesaikan Survei Seismik 3D di Timur Indonesia

News4 hours ago

Kritik Rencana Bea Masuk Tinggi dari China, DPR: Ancaman Bagi Industri RI

News4 hours ago

Luhut: Polri Berperan Menuju Indonesia Emas 2045

Ruang Sujud5 hours ago

Di Hadapan Pimpinan Pondok Pesantren, Ini Harapan Wakil Presiden

Sportechment6 hours ago

Jika Kalahkan Spanyol, Miliarder Ini Bakal Beri Hadiah Fantastis ke Timnas Georgia

Ruang Sujud7 hours ago

Uni Emirat Arab Batasi Waktu Shalat dan Khutbah Jum’at 10 Menit, ini Alasannya!

News8 hours ago

Haedar Nashir: Muhammadiyah Komitmen Majukan Indonesia

News8 hours ago

Pemerintah Perketat Pengawasan terhadap Turis Asing di Bali, Ini Alasannya