Connect with us

Manufaktur

Defend ID Gandeng Perusahaan Pertahanan Asal Perancis, Akan Kembangkan Ini

Avatar

Published

on

Presiden Joko Widodo meluncurkan holding dan program strategis Badan Usaha Milik Negara (BUMN) industri pertahanan atau Defend ID di PT PAL Indonesia, Kota Surabaya, pada Rabu, 20 April 2022. (Foto: Setpres)

Monitorday.com – PT Len Industri (Persero) dan Thales telah melakukan tonggak penting dengan penandatanganan Perjanjian Joint Venture (JV) pada tanggal 30 Mei 2024, yang disaksikan oleh Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo, Pascale Sourisse, President and CEO Thales International, dan Fabien Penone, Duta Besar Perancis untuk Indonesia.

Perjanjian ini ditandatangani oleh Bobby Rasyidin, Direktur Utama PT Len Industri (Persero)/Holding DEFEND ID, dan Nicolas Bouverot, Vice President Thales Asia di Jakarta.

Melalui Joint Venture ini, PT Len Industri (Persero) dan Thales akan membentuk Center of Excellence yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan pemantauan udara TNI Angkatan Udara, termasuk kolaborasi dalam pengembangan radar dan sistem Command & Control (C2).

Thales akan membawa keahliannya dalam teknologi radar melalui rencana transfer teknologi.

Selain itu, JV ini akan berkolaborasi dalam pengembangan Radar Nasional Command & Control (C2), dengan layanan terkait seperti Pemeliharaan, Perbaikan, dan Perawatan (MRO) dilakukan di lokasi PT Len di Subang.

Penandatanganan Perjanjian JV ini menandai langkah lebih lanjut bagi Thales dalam memperkuat jejak industri lokalnya.

Dengan menyediakan layanan perbaikan, rekayasa, dan pemeliharaan di dalam negeri, JV ini akan memastikan ketersediaan operasional yang maksimal di dekat pasukan Indonesia, serta memperkuat kedekatan pelanggan dan adaptasi cepat terhadap kebutuhan pengguna akhir.

Langkah ini sejalan dengan strategi jangka panjang pemerintah Indonesia, “Made in Indonesia”, yang bertujuan untuk meningkatkan kedaulatan dalam negeri.

Selain itu, langkah ini akan mendukung tujuan DEFEND ID untuk meningkatkan penggunaan komponen produksi dalam negeri, sehingga memungkinkan Indonesia untuk mengekspor kemampuannya ke seluruh dunia.

“Kami senang dapat memperluas kemitraan kami dengan Thales dan menjelajaki kolaborasi pada topik-topik baru yang akan membawa teknologi canggih dan nilai lebih besar bagi industri pertahanan Indonesia,” ungkap Bobby Rasyidin.

Melalui JV ini, ia berharap dapat membawa produk PT Len bersaing di pasar global.

“Kedepannya, PT Len dan Thales akan mengembangkan produk dan solusi pertahanan yang memenuhi kebutuhan dan harapan end-user kami di Indonesia,” tambah Bobby.

Pascale Sourisse, juga menyampaikan senang dengan kemitraan PT Len dan Thales yang berkembang semakin kuat dan menjadi tonggak penting dalam memperkuat peran Thales pada ekosistem pertahanan di Indonesia.

“Joint Venture ini kami harapkan akan membawa yang terbaik dari kedua negara, keahlian teknologi yang dimiliki Thales, hingga kecakapan dan pengetahuan PT Len mengenai kebutuhan dan tantangan pertahanan lokal dari pengguna akhir di Indonesia,” ujar Pascale.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Infrastruktur2 hours ago

Dorong Bangun Ekonomi Berkelanjutan, Hutama Karya Perkuat UMKM di Rest Area

Keuangan2 hours ago

Boyong 11 Penghargaan di Finance Asia, Dirut BRI Dinobatkan Jadi The Best CEO

Sportechment2 hours ago

Bruno Mars Umumkan Tambah Hari Konser di Jakarta, Tanggal Berapa?

Sportechment3 hours ago

Masuk Grup Neraka, Erick Thohir Beri Wejangan ke Timnas Indonesia

Sportechment3 hours ago

Indonesia U-16 Puncaki Grup A Usai Panen Gol Setengah Lusin ke Gawang Laos

Sportechment3 hours ago

Hasil Undian Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Jumpa Lawan Tangguh

News8 hours ago

Larang Keras Anak Buah Judi Online, Jaksa Agung Terbitkan Surat Edaran

News8 hours ago

NasDem Puji Kaesang Rajin Salat Jumat, PSI Bilang Begini

News8 hours ago

PAN Pastikan Tak Akan Usung Anies di Pilkada Jakarta

News8 hours ago

82 Anggota DPR RI Terlibat Judi Online, Segera Diproses MKD

News8 hours ago

KLHK Raih Penghargaan Internasional untuk Inovasi Pelayanan Publik

News9 hours ago

Pemerintah Perlu Wajibkan Biaya Pengendalian Polusi bagi PLTU

News9 hours ago

Mendagri Siapkan Langkah Tegas bagi Kepala Daerah Terlibat Judi Online

News9 hours ago

BNPT Klaim Tak Ada Serangan Teroris Terbuka Selama 2023-2024

News9 hours ago

Pemerintah Resmikan Smelter Tembaga Terbesar Milik Freeport di Gresik

News9 hours ago

Konsulat RI Berhasil Pulangkan Nelayan Indonesia yang Ditangkap Australia

News10 hours ago

Fraksi PAN DPR Siap Tindak Tegas Anggota Terlibat Judi Online

News10 hours ago

Jokowi Pilih Sendiri Lokasi Rumah Pensiun di Karanganyar

News10 hours ago

Upaya Pertamina Perluas Distribusi BBM ke Pelosok Dapat Apresiasi

News10 hours ago

BUMN Didorong Belanja Produk Lokal Lewat Platform Digital UMKM