Connect with us

Sportechment

Argentina Melaju ke Olimpiade 2024, Messi Kembali Lagi?

Avatar

Published

on


Tim Argentina U-23 berhasil memastikan tempat mereka di Olimpiade Paris 2024 setelah melewati kualifikasi zona CONMEBOL. Pelatih Javier Mascherano siap menyambut kembalinya Lionel Messi jika sang pemain ingin memperkuat Albiceleste di ajang tersebut.

Argentina berhasil lolos setelah mengalahkan Brasil dengan skor 1-0 dalam laga terakhir kualifikasi putaran kedua, Senin (12/12/2024) dinihari WIB. Kemenangan ini mengantarkan mereka finis di posisi kedua klasemen akhir dengan 5 poin dari tiga pertandingan, di bawah Paraguay yang mengumpulkan tujuh poin.

Brasil, yang berada di peringkat ketiga dengan tiga poin, dipastikan gagal lolos ke Olimpiade karena zona CONMEBOL hanya menyediakan dua tiket. Ini berarti tim Samba tidak akan dapat mempertahankan emas yang mereka rebut di edisi 2016 dan 2020.

Isu tentang kemungkinan Messi bergabung dengan tim Olimpiade muncul setelah Argentina memastikan tempat mereka. Tiap tim diizinkan membawa maksimal tiga pemain di atas usia 23 tahun.

Messi, bersama Mascherano, sebelumnya membawa Argentina meraih emas di Olimpiade 2008. Dengan Mascherano kini menjadi pelatih, apakah kemungkinan La Pulga akan kembali turun di lapangan?

“Semua orang tahu hubungan saya dengan Leo, pertemanan yang saya punya. Untuk pemain sepertinya, pintu untuk bergabung (ke Olimpiade) akan terbuka, lalu itu bergantung pada dirinya dan komitmen yang ia punya,” ujar Mascherano, seperti dilansir ESPN.

Meski begitu, bagi Messi yang akan berusia 37 tahun pada Juni nanti, bergabung ke Olimpiade yang dimulai pada 24 Juli tidak akan mudah. Pasalnya, ia juga diharapkan bermain di Copa America yang digelar 20 Juni – 14 Juli. Jika Argentina mencapai final, maka striker Inter Miami tersebut hanya akan memiliki sedikit waktu istirahat.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *