Connect with us

Sportechment

Bungkam Jepang, Irak Raih Tiket 16 Besar Piala Asia 2023

Hendi Firdaus

Published

on

Irak menciptakan kejutan besar pada matchday kedua Grup D Piala Asia 2023 dengan meraih kemenangan gemilang 2-1 atas Jepang di Stadion Education City, Jumat malam.

Tim asuhan Jesus Casas tampil begitu agresif sejak awal pertandingan. Aymen Hussein mencetak brace dengan golnya pada menit kelima dan menjelang babak pertama berakhir, membuat Irak unggul 2-0.

Jepang berusaha memberikan respons di babak kedua dengan permainan agresif, memaksa barisan belakang Irak bekerja keras. Namun, Jepang baru bisa mencetak gol hiburan melalui sundulan Wataru Endo di injury time sebelum wasit meniup peluit panjang.

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Jepang setelah mencatat 11 kemenangan beruntun dalam berbagai event sebelumnya. Terakhir kali mereka merasakan kekalahan adalah saat dibekap Kolombia 2-1 pada Maret tahun lalu.

Dengan kemenangan ini, Irak menjadi tim ketiga yang memastikan diri melaju ke babak 16 Besar dengan mengumpulkan enam poin. Irak akan melakoni laga terakhir Grup D melawan Vietnam di Stadion Jassim Bin Hamad, Rabu (24/1).

Kekalahan Jepang ini turut memiliki dampak bagi timnas Indonesia, yang juga berada di Grup D. Kedua tim akan saling berhadapan di Stadion Al Thumama pada hari yang sama. Jepang harus menunjukkan performa terbaik mereka untuk memastikan tiket ke 16 Besar dengan mengumpulkan enam poin.

Koleksi enam poin menjadi keharusan bagi Jepang pada pertandingan pekan depan, terlepas dari hasil pertandingan Indonesia dan Vietnam yang bertarung satu jam sebelum laga Samurai Biru kontra Irak. Hanya dengan meraih enam angka, Jepang bisa memastikan tempat mereka di babak 16 Besar.

Di sisi lain, timnas Indonesia juga harus meraih kemenangan atas Vietnam untuk tetap menjaga harapan lolos ke 16 Besar, serta berharap dapat membuat kejutan saat menghadapi Jepang di laga terakhir grup.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News13 minutes ago

Mendikdasmen Soal Kelas Coding Jadi Mata Pelajaran Pilihan

Sportechment23 minutes ago

Erick Thohir: Timnas Indonesia Raksasa yang Tertidur

Migas34 minutes ago

Perkuat Ketahanan Energi, Pertamina Rampungkan Terminal LPG Bima

Sportechment3 hours ago

Kenapa Mobil Hybrid Tak Diberi Intensif? Ini Alasan Kemenkeu

Ruang Sujud3 hours ago

Islamofobia Meningkat, Muslim Inggris Banyak Yang Ingin Pindah

News4 hours ago

Resmi Jadi Ketua KPK, Intip Profil Singkat Setyo Budiyanto

Logistik7 hours ago

Sumbangsih Nyata PT KAI untuk Ribuan Putra-Putri TNI/Polri, Apa Saja?

Ruang Sujud7 hours ago

Resah Karena Ujian Hidup, Begini Nasehat Ustadz Adi Hidayat

News7 hours ago

Budi Gunawan: 97 Ribu Anggota TNI-Polri Diduga Main Judi Online

Logistik8 hours ago

Transformasi Pelindo Dukung Biaya Logistik Kompetitif

News8 hours ago

Pesona Peci Hitam: Gaya Diplomasi Unik Presiden Prabowo di Kancah Internasional

Ruang Sujud10 hours ago

Terjadi Lagi! Amerika Serikat Veto Penolakan Gencatan Senjata Di Gaza

Ruang Sujud13 hours ago

Terjadi Penjarahan Makanan Untuk Pengungsi, Hamas Ambil Langkah Ini

News16 hours ago

Siap-siap! Mendikdasmen Bakal Tempatkan Guru PPPK di Sekolah Swasta

Sportechment16 hours ago

Duduki Posisi 4 Klasemen Sementara, Brasil Optimis Lolos ke Piala Dunia 2026

Sportechment17 hours ago

Deretan Pemenang Piala Citra FFI 2024, “JESEDEF” Borong 6 Piala

Sportechment17 hours ago

Berkat Film Ini Nirina Zubir Sabet Piala Citra 2024 sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik

Sportechment1 day ago

Ivar Jenner Sebut 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Berkarier di Eropa

Sportechment1 day ago

Diundang Raffi Ahmad ke Andara, Nathan Tjoe A-On Ajak Rafathar Main Bola

Ruang Sujud1 day ago

Tegas! Ini Pernyataan Wamenlu Di Depan Negara Muslim Terkait Palestina