Connect with us

Sportechment

David Da Silva Perpanjang Kontrak dengan Persib Bandung

Hendi Firdaus

Published

on

Penyerang David da Silva akhirnya mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kerja sama dengan Persib Bandung untuk melanjutkan perjuangan meraih prestasi terbaik di Liga 1 2023/2024. Seperti diketahui, masa kontrak dua tahun pemain asal Brasil tersebut berakhir pada akhir tahun ini.

Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menjelaskan, perpanjangan ikatan kerja sama dengan DDS sebagai bentuk keseriusan Persib memburu prestasi terbaik pada musim ini.

“Target pertama kita adalah mengamankan tiket ke champion series. Dan berdasarkan diskusi dengan pelatih, maka David da Silva diperpanjang,” ujar Teddy.

Kontribusi besar DDS sudah tergambar sejak pertama kali bergabung pada putaran kedua Liga 1 2021/2022. Dalam setengah musim, striker kelahiran 12 November 1989 ini langsung menjadi pencetak gol tersubur tim dengan 7 gol dan mengantarkan Persib menjadi runner-up.

Pada musim berikutnya, DDS kembali menjadi pemain tersubur Persib dengan 24 gol sekaligus memecahkan rekor Sutiono Lamso sebagai pencetak gol terbanyak dalam semusim yang dicetaknya pada Liga Indonesia 1994/1995 dengan 21 gol.

Pada musim ini, dari 17 penampilannya, DDS sudah menyumbangkan 12 gol untuk Persib. Secara keseluruhan, 43 gol yang sudah disumbangkannya sejak bergabung pun sudah melewati rekor pencetak gol terbanyak Persib sejak era Liga Indonesia yang dicatat Sutiono Lamso dengan 41 gol.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Perkebunan30 mins ago

Perhutani Gandeng Pabrik Gula Rajawali II dalam Budi Daya Tebu

Pangan1 hour ago

Program Jemput Gabah Kurang Diminati Petani, Bos Bulog Ungkap Alasannya

Monitor2 hours ago

Pandangan Prof Rokhmin Soal WWF Bali: Mengelola Air Sebagai Sumber Kehidupan

Review2 hours ago

Starlink vs Terrestrial: Memetakan Masa Depan Konektivitas Global

Monitor5 hours ago

Ada 2 Tugas Pokok Penguasa, Begini Paparan Ahmad Muzani

Monitor12 hours ago

Ahmad Muzani: Prabowo Rela Dicemooh, Demi Apa?

Sportechment13 hours ago

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ujian Berat Lawan Vietnam

Sportechment14 hours ago

Sederet Artis Non Muslim Kucurkan Uang Pribadi untuk Bangun Masjid

Monitor14 hours ago

Nama-nama Menteri Pendidikan Prabowo Ini Mencuat untuk Gantikan Nadiem

Monitor14 hours ago

Sebut Indonesia Negara Terbelakang, Kini Israel Hampir Dicoret FIFA

Ruang Sujud16 hours ago

BAZNAS Dukung Program Makan Siang Gratis, Begini Caranya!

Ruang Sujud16 hours ago

Jemaah Haji Dibekali Smart Card, Apa Fungsinya?

Monitor17 hours ago

Dua Sektor Ini Potensial Dibidik Elon Musk, Luhut Bilang Begini

Monitor17 hours ago

4 Langkah Ini Dinilai Mampu Tingkatkan Ekspor Tekstil RI

Migas17 hours ago

Pertamina Turut Jaga Keberlanjutan Air Bersih, Bagaimana Langkahnya?

Monitor18 hours ago

Bobby Gabung Gerindra, Ini Tanggapan Jokowi

Monitor18 hours ago

PKB Gabung dengan PKS di Pilkada Jatim, Koalisi Perubahan Berlanjut?

Keuangan19 hours ago

Penghasilan Kelas Ekonomi Ini Disebut Lebih Banyak Buat Makan-Minum, Lha Kok Bisa?

Pangan19 hours ago

Soal Rencana Erick Thohir Gabungkan Ekosistem Pupuk-Pangan, Begini Respon Bos Bulog

Sportechment20 hours ago

Mengintip Persiapan Bomber Persib Bandung Jelang Final Leg 1