Connect with us

Monitor

Dorong Kewirausaan Pemuda, Unilever-PTS Muhammadiyah ITB Ahmad Dahlan Resmikan Kerja Sama

Natsir Amir

Published

on

Monitorday.com- Perguruan Tinggi Muhammadiyah Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Ahmad Dahlan Jakarta dan Unilever Indonesia menandatangani Nota Kesepahaman Kerja Sama Jangka Panjang dengan Kerja sama ini meliputi bidang kewirausahaan, pendidikan dan pembelajaran, serta perlindungan dan pemberdayaan perempuan korban kekerasan seksual, incest, maupun KDRT.

Kerja sama jangka panjang empat tahun ini ditargetkan menjangkau ribuan masyarakat. Adapun kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kemitraan Muhammadiyah dengan Unilever Indonesia yang telah dimulai pada tahun 2020.

Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah ITB Ahmad Dahlan Dr. Yayat Sujatna, S.E., M.Si., menyampaikan penandatanganan Nota Kesepahaman ini meliputi kerja sama jangka panjang (4 tahun) antara Unilever Indonesia dan Perguruan Tinggi Muhammadiyah ITB Ahmad Dahlan Jakarta untuk implementasi Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah: Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian, Pengabdian pada Masyarakat, dan Penguatan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan.

“Kami menyambut baik kerja sama ini, mengingat visi dan misi kami dengan Unilever Indonesia sama, yaitu terus memberikan manfaat positif bagi masyarakat Indonesia, khususnya dalam mencetak generasi muda yang fasih berwirausaha serta berdaya, termasuk memberdayakan perempuan,” ungkap Yayat dalam keterangan tertulis.

Sementara itu, Presiden Direktur PT Unilever Indonesia, Tbk. Ira Noviarti menerangkan kolaborasi ini berada di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah.

“(Ini) salah satu aksi nyata dari komitmen Unilever Indonesia untuk terus memajukan Indonesia yang lebih berdaya dan sejahtera melalui kemitraan dengan sejumlah organisasi terpercaya,” ungkap Ira.

Ia mengungkapkan Unilever Indonesia telah berada hampir selama 90 tahun di Indonesia. Selam aini, pihaknya memiliki serangkaian program yang dikhususkan untuk masyarakat Indonesia. Salah satunya mendorong kewirausahaan pemuda dan melawan kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak.

“Kewirausahaan pemuda dan isu keadilan gender merupakan dua hal yang terus kami perjuangkan melalui berbagai kebijakan, program, dan kemitraan. Kami sangat menyambut baik kemitraan yang dilandasi kesamaan misi dua organisasi ini untuk berkontribusi bagi masyarakat luas. Insyaallah kerja sama ini akan membawa banyak manfaat yang positif bagi Indonesia,” jelasnya.

Kemitraan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Ahmad Dahlan Jakarta dan Unilever Indonesia Ini berlandaskan komitmen kedua pihak untuk menciptakan masyarakat yang lebih adil dan inklusif. Sekaligus berkontribusi dalam meningkatkan manfaat sosial dan ekonomi.

Sebagai informasi, kerja sama ini akan dilaksanakan oleh Pusat Studi Islam, Perempuan, dan Pembangunan (PSIPP) ITB Ahmad Dahlan Jakarta. PSIPP ITB Ahmad Dahlan Jakarta yang telah berdiri sejak tahun 2019 ini berfokus pada pengkajian kesetaraan dan keadilan gender dalam tataran kehidupan akademis dan nonakademis.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Ruang Sujud13 mins ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto

Monitor23 mins ago

Perkenalkan Prabowo ke Tamu WWF, Jokowi Bilang Begini

Sportechment29 mins ago

Timnas Irak Kirim Delegasi ke Jakarta Jelang Lawan Indonesia, Mau Apa?

Keuangan1 hour ago

Marketeers Youth Choice Award 2024: BNI Sabet 2 Penghargaan untuk Katogeri Ini

Sportechment4 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment5 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment6 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru

Monitor6 hours ago

Jika Bergabung, Bamsoet: Kami Siapkan Red Carpet, Siapa Mereka?

Monitor6 hours ago

Di Sela-sela WWF di Bali, Menlu Retno Lakukan ini Untuk Palestina Merdeka

Monitor14 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor16 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor18 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor18 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor18 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik

Monitor18 hours ago

Ternyata Ini Alasan Elon Musk Hadir di World Water Forum Bali

Monitor19 hours ago

World Water Forum Dinilai Mendesak Bagi Dunia, Apa Urgensinya?

Monitor19 hours ago

Puji Anas Urbaningrum, Bamsoet Beri Kode Keras

Sportechment19 hours ago

Elon Musk Resmikan Layanan Internet Starlink di Bali, Jokowi Batal Hadir

Monitor19 hours ago

Bamsoet Hendaki Adanya Forum Presiden, Untuk Apa?

Ruang Sujud20 hours ago

Masyaallah! Ayat Al-Qur’an Ini Buat Profesor Jepang Mualaf