Connect with us

Migas

Hari ke-2 Inacraft 2024, UMKM Binaan Pertamina Raih Transaksi Lebih dari 1 Miliar

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – Para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) binaan Pertamina kembali berpartisipasi dalam ajang International Handicraft Trade Fair (Inacraft) yang diselenggarakan di Jakarta di bulan Oktober 2024 ini.

Menariknya, UMKM binaan Pertamina sudah mencatatkan transaksi lebih dari Rp1 miliar di hari kedua pameran.

Sebagai informasi, Inacraft merupakan ajang pameran terbesar di Asia Tenggara.

Acara ini telah menjadi wadah bagi para pelaku UMKM untuk menampilkan produknya di pasar global.

Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) mengungkapkan, Pertamina terus berupaya mengembangkan usaha masyarakat dengan senantiasa mendukung UMKM mitra binaannya.

Terbukti, pada pameran Inacraft ini, produk-produk kreatif dari mitra binaan Pertamina berhasil menarik minat pengunjung dari dalam dan luar negeri.

“Pada dua hari pertama pameran Inacraft, UMKM binaan Pertamina telah berhasil meraih transaksi lebih dari 1 miliar rupiah.

“Ini merupakan bukti nyata bahwa produk-produk lokal kita memiliki kualitas dan berdaya saing tinggi bagi pasar internasional,” ujar Fadjar.

Pertamina secara konsisten menjalankan program tanggung jawab sosialnya melalui pemberdayaan UMKM di seluruh Indonesia.

Partisipasi dalam Inacraft Oktober 2024 merupakan salah satu bentuk dukungan nyata bagi UMKM agar mampu berkembang dan menembus pasar yang lebih luas.

Tahun ini, Pertamina membawa 20 UMKM yang tersebar dari berbagai daerah di Indonesia, dengan produk-produk unggulan yang berfokus pada keunikan dan kearifan lokal.

Salah satu UMKM binaan Pertamina, Sutedjo, pemilik usaha Sekar Mukti Craft Bantul Yogyakarta, mengungkapkan rasa senangnya mengikuti pameran ini.

“Saya merasa bersyukur di bawah binaan Pertamina hingga bisa berkembang seperti saat ini, semua berkat bimbingan yang diberikan Pertamina,” ujarnya.

Sutedjo mengaku dibina Pertamina mulai dari nol sejak tahun 2009, membantu kami memahami cara mengelola bisnis dengan baik, pelatihan keuangan serta memberi akses untuk meningkatkan kualitas produk dan memperluas pasar.

Kini, usaha kami mampu bersaing di tingkat nasional, bahkan sudah menembus pasar internasional dan pameran di Dubai dan Afrika Selatan dengan biaya sepenuhnya ditanggung Pertamina.

Melalui pameran Pertamina, Sutedjo mengaku bisa membantu membiayai penyembuhan anak kedua yang berkebutuhan khusus.

Selain itu, dalam produksi turut memberdayakan masyarakat kurang mampu, tuna wicara dan tuna rungu.

Fadjar menambahkan, Pertamina, melalui Program Kemitraan UMKM, memberikan pendampingan dan pelatihan yang intensif kepada UMKM dari berbagai sektor, mendukung permodalan, hingga membuka peluang pameran di dalam dan luar negeri.

Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas produk dan pelayanan UMKM, hingga naik kelas dan siap ekspor.

“Dengan pendampingan yang tepat, UMKM Pertamina dapat lebih berkualitas, tangguh dan berdaya saing.

“Ini merupakan kontribusi Pertamina untuk menggerakkan perekonomian nasional dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Fadjar.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Migas1 min ago

Hari ke-2 Inacraft 2024, UMKM Binaan Pertamina Raih Transaksi Lebih dari 1 Miliar

News40 mins ago

PLN Siap Gelar Electric Run 2024, Ajak Pelari Gaungkan Semangat Ramah Lingkungan

Sportechment10 hours ago

Kabar Baik! Maarten Paes Kembali Latihan Bareng FC Dallas

Sportechment10 hours ago

Hadir di Indonesia, Segini Harga Mobil Listrik NETA X

Migas10 hours ago

Pertamina Temukan Sumber Daya Gas di Sulawesi

Sportechment10 hours ago

Red Sparks Tantang GS Caltex di Semifinal KOVO Cup 2024, Megawati Siap Cetak Poin

Sportechment11 hours ago

2 Ratu Rock Indonesia Siap Guncang Jakarta di Konser Nicky Astria Meets Atiek CB

News13 hours ago

Indikator Politik: 75 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

News13 hours ago

PT KAI Daop 7 Madiun Salurkan Dana Tanggung Jawab Sosial Sebesar Rp 1,154 Miliar

Migas19 hours ago

Gandeng Arizona State University, Pertamina Siapkan Pemimpin Energi Terbarukan

Sportechment19 hours ago

Khabib Nurmagomedov Gelar Acara “Path of a Champion” di Jakarta Besok

Telekomunikasi20 hours ago

Telkom Hadirkan Knowledge Power Up, Apa Tujuannya?

Sportechment20 hours ago

PSG Siap Boyong Mohamed Salah, Imingi Gaji Tinggi

Keuangan23 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Digital Experience of the Year

Sportechment24 hours ago

Indonesia Modification Expo 2024 Resmi Dibuka, Ajang Kreativitas-Inovasi Generasi Muda

Infografis24 hours ago

BUMN Masuk World’s Best Companies

Sportechment1 day ago

Brad Binder Kalahkan Marc Marquez di Sesi Practice MotoGP Jepang 2024

Asuransi1 day ago

Riset IFG: Inflasi Kesehatan Meningkat, Klaim Asuransi Berpotensi Naik Tajam

Asuransi1 day ago

Dorong Industri Kreatif, Jamkrindo Gelar Kelas Bisnis UMKM 2024

Sportechment1 day ago

Dewa 19-Ungu Bakal Tampil di People Fest 2024 Hari Ini, Gratis!