Connect with us

News

Lepas Kandang Banteng, Gibran Bakal Masuk Beringin

Dila Andara

Published

on

Monitorday.com – Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatkaan bahwa Gibran Rakabuming Raka akan segera bergabung dengan Partai Golkar.

Dia mengaku telah menerima telepon dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. 

“Saya juga sudah menerima telepon dari Ketua Golkar. Saat itu Pak Airlangga (bilang) bahwa Mas Gibran ini ‘dikuningkan’, ‘digolkarkan’. Maka otomatis Mas Gibran karena menjadi cawapres, Mas Gibran sudah tidak menjadi bagian dari PDIP,” kata Hasto.

Hasto juga menyinggung momen Gibran yang telah pamit kepada Ketua DPP PDIP Puan Maharani. Menurut Hasto, momen itu menandakan Gibran bukan lagi menjadi bagian dari PDIP.

Dia juga membantah partainya kesulitan dalam memecat Gibran. Akan tetapi dia menyinggung ada etika politik yang harus dilakukan oleh Gibran usai dinilai membelot dari arahan partai.

Seruan kepada Gibran agar mundur dan mengembalikan KTA PDIP memang muncul saat ini. Hal tersebut imbas Gibran yang menerima pinangan koalisi Prabowo Subianto untuk maju sebagai bacawapres di Pemilu 2024 mendatang.

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan putra sulungnya, Gibran angkat suara perihal putranya, Gibran Rakabuming Raka yang maju menjadi calon wakil presiden (Cawapres) dari Calon Presiden (Cawapres) RI Prabowo Subianto. Saat ditanya apakah mendukung putranya atau Capres Ganjar Pranowo yang diusung PDIP saat Pemilu 2024 nanti, Jokowi pun memberi jawaban telak.

Meski, jawaban Jokowi tersebut tak gamblang menjawab pertanyaan yang pernah dilontarkan Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani terkait dukungan terhadap Ganjar Pranowo.

Presiden Jokowi mengatakan dia mendukung semuanya asal untuk kebaikan Indonesia.

Presiden Jokowi mengatakan dia mendukung semuanya asal untuk kebaikan Indonesia.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *