Connect with us

Monitor

Persis Pilih Bersikap Independen dan Netral di Pemilu 2024

Faisal Maarif

Published

on

Monitorday.com – Pimpinan Pusat (PP) Persatuan Islam (Persis) menegaskan akan bersikap independen dan netral pada Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan digelar Februari 2024 mendatang. Hal ini merupakan salah satu poin dari sikap PP Persis mengenai Pemlilu 2024, berdasarkan Musyawarah Kerja Nasional (Musykernas) PP Persis di Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada 24-26 November 2023.

“Memilih sikap independen dan netral dalam arti secara kelembagaan tidak menjadi underbow ataupun berafiliasi dengan partai politik manapun dan tidak mengijinkan para pimpinan dan aktivis organisasi menjadi jurkam atau timses pasangan calon Capres-Cawapres manapun,” kata Ketua Umum PP Persis Jeje Zaenudin, dalam keterangan tertulis yang diterima, Minggu (26/11).

Meski begitu, Persis tetap mempersilahkan dan mendorong para kader potensial untuk berkontestasi secara adil dan bermartabat dalam Pemilu Legislatif, maupun Pilpres dan Pilkada atas nama pribadi menyatakan non aktif dari kepengurusan kepemimpinan Jamiyah Persis.

Persis memandang, Pemilu adalah mekanisme dan proses suksesi kepemimpinan nasional maupun daerah yang diamanatkan oleh konstitusi negara. Meski bukan merupakan satu-satunya cara terbaik, tapi belum ada alternatif lain yang lebih baik lagi yang dapat disepakati.

“Dalam Pemilu sudah pasti terjadi persaingan antar kandidat atau calon-calon pemimpin yang akan dipilih. Karena itu hajatan Pemilu sering menimbulkan ekses perselisihan bahkan perpecahan antar pendukung para kandidat. Untuk menghindari atau meminimalisir perpecahan masyarakat akibat perbedaan pilihan, maka sejatinya Pemilu harus dibarengi dengan edukasi politik bagi masyarakat,” tegas Jeje.

Lebih lanjut, Jeje menyebut bahwa para calon pemimpin juga harus mampu memastikan bahwa siapapun yang terpilih dari mereka akan melaksanakan ideologi, cita cita, dan tujuan berbangsa bernegara.

“Untuk mewujudkan kehidupan yang adil, makmur, damai, sejahtera,  kuat dan bersatu, selamat dunia dan akhirar dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai “Baldatun thayyibatun wa rabbun ghafuur”, Negeri yang subur makmur dalam naugan ampunan Tuhan,” lanjutnya.

Karena itu, Persis pun siap berpartisipasi aktif dalam Pemilu dengan menggunakna hak pilih secara sadar dan bertanggungjawab sebagai bagian dari ikhtiar menjaga kesinambungan dan memperbaiki kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Persatuan Islam mendukung kampanye Pemilu yang aman, damai, tertib, dan berintegrasi, menolak kampanye hitam, berita hoax, provokasi, politisasi SARA, dan politik uang,” demikian kata Jeje Zaenudin.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Logistik2 hours ago

Airlangga Minta Jajaran Pelabuhan Kerja 24 Jam, Untuk Apa?

Monitor3 hours ago

Selain Dampak, Menteri Basuki Sebut Ada Perbedaan WWF di Bali

Monitor3 hours ago

Prof Salim Said Tutup Usia, Cerita Masa Kecil Yang Tak Terungkap?

Review9 hours ago

Karen, BJR, dan Pentingnya Komisaris Independen

Sportechment9 hours ago

Persib Otw Final Championship Series Liga 1 Usai Cukur Bali United

Monitor10 hours ago

Hadapi Perubahan Zaman yang Dinamis, Bamsoet Minta Pendidikan Harus…

Monitor12 hours ago

Jenis Kejahatan Paling Banyak Dilaporkan di Indonesia, Mana Paling Tinggi?

Sportechment14 hours ago

Dikabarkan Dekat dengan Putri Ferry Maryadi, Ini Aset-Karir Rizwan Anak Sule

Ruang Sujud14 hours ago

Jangan Salah Pilih! Berikut 4 Tips Pilih Hewan Kurban Yang Benar!

Pangan15 hours ago

Mantan Direktur BNI Jadi Direktur Utama ID Food, Siapa Dia?

Pangan15 hours ago

Bulog Serap Ribuan Ton Jagung dari Petani, Gini Caranya!

Monitor15 hours ago

Tanggapi Upaya Prabowo Merangkul Semua, Herdropriyono Malah Bilang Begini

Migas16 hours ago

Keren! PLN Sulap Batang Singkong Jadi Biomassa untuk PLTU

Pangan16 hours ago

BDKR Bagikan Dividen Rp 23,79 Miliar, Catat Tanggalnya!

Kehutanan17 hours ago

Perhutani Kerjasama Dengan Pabrik Gula , Bisakah Swasembada Gula Tercapai?

Ruang Sujud17 hours ago

Warga Israel Injak-Injak Indomie, Bagaimana Respon Pemerintah?

Monitor19 hours ago

Potensi Konflik Kepentingan, Komposisi Pansel KPK Tak Ideal

Ruang Sujud19 hours ago

8 Hal Ini Tidak Boleh Kamu Lakukan Saat Beribadah Haji

Sportechment20 hours ago

Viral Foto Dugaan Nikah Lagi, Cinta Penelope Langsung Klarifikasi

Sportechment20 hours ago

Mulai 2027 MotoGP Bakal Ubah Aturan Balapan, Ini Tujuannya