Connect with us

Monitor

Polri Memastikan Kesiapan Pengamanan Distribusi Logistik Pemilu 2024

Aam Imanullah

Published

on

Monitorday.com, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigadir Jenderal Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko, menegaskan kesiapan Polri dalam menjaga distribusi logistik Pemilu 2024 bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Truno menyampaikan bahwa personel Polri telah terlibat sejak tahap distribusi yang dilakukan oleh KPU. “Sejak KPU melakukan distribusi, sudah melekat personel Polri untuk melakukan pengamanan. Penyelenggaraan distribusi tetap dari KPU dan diawasi oleh Bawaslu sampai dengan saat ini,” ujarnya.

Pengamanan distribusi logistik, termasuk pelipatan surat suara dan distribusinya, menjadi salah satu fokus dalam kegiatan Operasi Mantap Brata 2023-2024 yang dilaksanakan Polri selama 222 hari terhitung sejak 19 Oktober 2023 hingga 20 Oktober 2024.

Selain distribusi logistik, pengamanan melibatkan capres-cawapres, Tempat Pemungutan Suara (TPS), dan kantor-kantor penyelenggara pemilu. Operasi ini didukung oleh sejumlah satuan tugas, baik yang bersifat preventif maupun preemtif, dari tingkat pusat hingga daerah.

Truno menekankan bahwa Polri telah mengantisipasi pengamanan distribusi logistik untuk daerah 3T (tertinggal, terdepan, dan terpencil), wilayah perbatasan, dan kepulauan. “Terkait beberapa daerah seperti kepulauan, kami, dalam hal ini Polri, memiliki satgas bantuan operasi, di antaranya ada polisi udara dan polisi perairan atau Polairud,” jelasnya.

Satuan Polairud bertanggung jawab mendukung sarana angkutan perairan bagi satuan lainnya dalam Operasi Mantap Brata, termasuk untuk kepentingan distribusi logistik pemilu.

Truno menambahkan bahwa Polri telah memiliki nota kesepahaman dengan KPU dan Bawaslu, yang bersama-sama berkomitmen untuk mendukung penyelenggaraan Pemilu 2024 agar berjalan aman, lancar, dalam suasana persatuan dan kesatuan.

Sebagai penegasan netralitas, Truno menyatakan komitmen Polri dalam penyelenggaraan pemilu adalah melakukan pengamanan dan memastikan bersikap netral. “Kami pun mengimbau seluruh masyarakat agar pemilu ini dapat berjalan dalam koridor bagaimana menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, sehingga pemilu ini dapat berintegritas dan berkualitas,” kata Truno.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor11 mins ago

Politisi Harus Jadi Negarawan, Ara Minta Hal Ini Pada Anies dan Ganjar

Monitor19 mins ago

Soal Kuliah Disebut Tersier, Guspardi Gaus: Indonesia Bisa Raih Keemasannya, Asal….

Monitor32 mins ago

Indonesia Masuk 5 Besar Penyumbang Pelaut Dunia, Segini Jumlahnya

Ruang Sujud52 mins ago

Haedar Nashir: Prabowo Punya Komitmen Terhadap Kedaulatan Bangsa

Migas56 mins ago

Dukung KTT WWF di Bali, PLN Lakukan Langkah Ini

Ruang Sujud1 hour ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto

Monitor1 hour ago

Perkenalkan Prabowo ke Tamu WWF, Jokowi Bilang Begini

Sportechment1 hour ago

Timnas Irak Kirim Delegasi ke Jakarta Jelang Lawan Indonesia, Mau Apa?

Keuangan2 hours ago

Marketeers Youth Choice Award 2024: BNI Sabet 2 Penghargaan untuk Katogeri Ini

Sportechment5 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment6 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment6 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru

Monitor7 hours ago

Jika Bergabung, Bamsoet: Kami Siapkan Red Carpet, Siapa Mereka?

Monitor7 hours ago

Di Sela-sela WWF di Bali, Menlu Retno Lakukan ini Untuk Palestina Merdeka

Monitor15 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor16 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor19 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor19 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor19 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik

Monitor19 hours ago

Ternyata Ini Alasan Elon Musk Hadir di World Water Forum Bali