Connect with us

Monitor

PT BNI Salurkan CSR di Sumbar, Erick Thohir Pastikan BUMN Mendukung UMKM

N Ayu Ashari

Published

on

Monitorday.com – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI, terus aktif dalam memberikan dukungan kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Komitmen ini terwujud dalam penyaluran Corporate Social Responsibility (CSR) kepada para pelaku UMKM di kawasan Stasiun Lambuang, Bukittinggi, Sumatera Barat, yang diresmikan secara langsung oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir, Rabu (6/3/2024).

Turut hadir pada acara tersebut Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade, Direktur Network & Services BNI Ronny Venir, serta jajaran direksi BUMN. Ronny Venir mengatakan, UMKM merupakan salah satu pilar penting dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia. Oleh karena itu, BNI terus berupaya untuk memberikan dukungan dan solusi keuangan yang tepat bagi UMKM agar dapat berkembang dan naik kelas, sehingga dapat memajukan pariwisata di Bukittinggi.

“Bantuan CSR yang diberikan BNI kepada UMKM di kawasan Stasiun Lambuang berupa sarana dan prasarana seperti meja, kursi, tenda, neon box, dan lainnya. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan kualitas pelayanan UMKM di kawasan tersebut,” ujar Ronny.

Selain bantuan CSR, BNI juga melakukan digitalisasi transaksi di kawasan Stasiun Lambuang dengan menyediakan QRIS dan EDC BNI. Hal ini bertujuan untuk mendorong cashless society dan memudahkan transaksi bagi para pedagang dan pembeli.

“Tidak hanya itu, BNI juga menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) kepada para pedagang di kawasan Stasiun Lambuang untuk menambah modal kerja mereka. KUR BNI memiliki suku bunga yang rendah dan proses yang mudah, sehingga dapat membantu UMKM dalam mengembangkan usahanya,” jelas Ronny.

Sebagai bentuk layanan yang lebih komprehensif, BNI juga menghadirkan Agen46 di kawasan Stasiun Lambuang. Agen46 merupakan perpanjangan tangan BNI yang dapat membantu para pedagang dan pengunjung untuk melakukan berbagai transaksi keuangan seperti setor tunai, tarik tunai, transfer uang, pembayaran tagihan, dan lainnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor4 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor5 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor8 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor8 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor8 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik

Monitor8 hours ago

Ternyata Ini Alasan Elon Musk Hadir di World Water Forum Bali

Monitor9 hours ago

World Water Forum Dinilai Mendesak Bagi Dunia, Apa Urgensinya?

Monitor9 hours ago

Puji Anas Urbaningrum, Bamsoet Beri Kode Keras

Sportechment9 hours ago

Elon Musk Resmikan Layanan Internet Starlink di Bali, Jokowi Batal Hadir

Monitor9 hours ago

Bamsoet Hendaki Adanya Forum Presiden, Untuk Apa?

Ruang Sujud10 hours ago

Masyaallah! Ayat Al-Qur’an Ini Buat Profesor Jepang Mualaf

Sportechment12 hours ago

Kata-kata Erick Thohir Usai Oxford United Promosi ke Divisi Championship

Ruang Sujud13 hours ago

Kewajiban Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Begini Penjelasan Pemerintah

Sportechment14 hours ago

Belum Jelas Siapa Juara, Arsenal Sudah Latihan Angkat Tropi, Lha Kok Bisa?

Ruang Sujud15 hours ago

Alhamdulillah! Kota Brighton and Hove Inggris Dipimpin Seorang Muslim

Monitor16 hours ago

Ini Negara Penghasil Emisi CO2 Terbesar di Sektor Ketenagalistrikan, Indonesia Ada?

Pangan16 hours ago

UMKM Budidaya Ikan Patut Senang, BUMN Perikanan Lakukan Ini Untuk Kalian

Logistik17 hours ago

Damri Jajaki Peluang Go Internasional, Kemana?

Infografis17 hours ago

Muhadjir Effendy Soal UKT Naik: Sembrono

Monitor18 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik