Connect with us

Ruang Sujud

Tetap Bersedekah Walau Tak Punya Harta

Avatar

Published

on

SEDEKAH selama ini indentik dengan harta yang dikeluarkan untuk berbagai kepentingan di jalan Allah SWT. Sedekah semacam ini tentu hanya bisa dilakukan oleh orang-orang yang punya kemampuan secara finansial.

Lalu bagaimana dengan orang yang tidak mampu alias fakir/miskin? Tentu mereka pun tetap bisa bersedekah dengan cara-cara lain. Cara-cara lain ini pun sejatinya bisa dilakukan oleh semua Muslim, kaya atau miskin.

Dalam hal ini, Jabir bin Abdillah ra. menuturkan bahwa Rasulullah ﷺ . pernah bersabda:

كل معروف صدقة

“Setiap kebaikan adalah sedekah.” (HR Muslim).

Dalam hadis Nabi ﷺ yang lain, sebagaimana dituturkan oleh Abu Musa al-Asy’ari ra., yang diriwayatkan oleh Imam al-Bukhari dan Imam Muslim, Rasulullah ﷺ  menjelaskan bahwa setiap Muslim sejatinya mampu bersedekah.

Jika ia tidak memiliki harta untuk ia sedekahkan, ia bisa bekerja dengan tangannya untuk menafkahi dirinya. Jika ia tidak mampu bekerja atau tidak punya pekerjaan (menganggur), ia bisa menolong orang yang sedang kesulitan. Jika ia tidak mampu, ia bisa melakukan amar makruf nahi mungkar.  Jika ia tidak mampu juga, ia bisa menahan diri dari segala ucapan dan tindakan yang buruk. Semua itu, kata Nabi ﷺ, termasuk sedekah.

Karena itu menurut Abu al-Hasan bin Bathal rahimahulLaah:

المؤمن إذا لم يقدر على بابٍ من أبواب الخير؛ فعليه أن ينتقل إلى باب آخر يقدر عليه؛ فإنّ أبواب الخير كثيرة، والطريق إلى مرضاة الله تعالى غير معدومة

“Seorang Mukmin, jika tak mampu membuka satu pintu kebaikan, ia bisa beralih ke pintu kebaikan yang lain yang mampu ia buka. Sebabnya, pintu-pintu kebaikan itu sangat banyak, dan jalan menuju ridha Allah itu tak terbatas.” (Ibnu Bathal, Syarh Shahih al-Bukhaari, 9/224).

Alhasil, tak ada alasan bagi siapapun untuk tidak bersedekah. Semua pasti bisa. Tentu sesuai dengan kapasitas masing-masing.

Yang pasti, semua ragam kebaikan yang kita lakukan–sekecil apapun, hatta sekadar menunjukkan jalan kepada orang yang tak tahu jalan–hakikatnya bernilai sedekah, yang tak boleh kita sepelekan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor11 mins ago

Politisi Harus Jadi Negarawan, Ara Minta Hal Ini Pada Anies dan Ganjar

Monitor18 mins ago

Soal Kuliah Disebut Tersier, Guspardi Gaus: Indonesia Bisa Raih Keemasannya, Asal….

Monitor32 mins ago

Indonesia Masuk 5 Besar Penyumbang Pelaut Dunia, Segini Jumlahnya

Ruang Sujud51 mins ago

Haedar Nashir: Prabowo Punya Komitmen Terhadap Kedaulatan Bangsa

Migas56 mins ago

Dukung KTT WWF di Bali, PLN Lakukan Langkah Ini

Ruang Sujud1 hour ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto

Monitor1 hour ago

Perkenalkan Prabowo ke Tamu WWF, Jokowi Bilang Begini

Sportechment1 hour ago

Timnas Irak Kirim Delegasi ke Jakarta Jelang Lawan Indonesia, Mau Apa?

Keuangan2 hours ago

Marketeers Youth Choice Award 2024: BNI Sabet 2 Penghargaan untuk Katogeri Ini

Sportechment5 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment6 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment6 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru

Monitor7 hours ago

Jika Bergabung, Bamsoet: Kami Siapkan Red Carpet, Siapa Mereka?

Monitor7 hours ago

Di Sela-sela WWF di Bali, Menlu Retno Lakukan ini Untuk Palestina Merdeka

Monitor15 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor16 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor19 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor19 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor19 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik

Monitor19 hours ago

Ternyata Ini Alasan Elon Musk Hadir di World Water Forum Bali