Connect with us

Telekomunikasi

Tingkatkan Kepedulian Karyawan, Telkom Inisiasi Program Sukarelawan Ayo BerAKSI!

Hendi Firdaus

Published

on

Monitorday.com – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk berkomitmen menanamkan nilai-nilai dalam core values AKHLAK kepada karyawan.

Komitmen tersebut salah satunya diwujudkan Telkom melalui program Ayo BerAKSI.

Program ini merupakan upaya implementasi nilai-nilai pada core values AKHLAK secara langsung kepada masyarakat.

Program BerAKSI merupakan sebuah kompetisi yang terbagi ke dalam empat kategori, yaitu Aksi Warga (sosial), Aksi Bumi (lingkungan), Aksi Edukasi (pendidikan), dan Aksi UMKM (ekonomi).

Sebanyak 127 proposal program diterima Telkom sejak pendaftaran dibuka selama periode 23 September hingga 11 Oktiber 2024 lalu.

Proposal-proposal yang sudah berhasil diterima tersebut selanjutnya dievaluasi dan diverifikasi.

Pada tahapan ini, terdapat 98 proposal yang berhasil memenuhi persyaratan dan siap diimplementasikan.

Pada tahapan implementasi, seluruh proposal yang lolos tahapan evaluasi dan verifikasi akan memperoleh pendanaan sebesar Rp5.000.000.

Tahapan ini berlangsung selama periode tanggal 28 Oktober sampai 30 November 2024.

Senior General Manager Social Responsibility Telkom Hery Susanto menyatakan apresiasinya atas program ini.

“Telkom membuka wadah kolaborasi bagi seluruh karyawan TelkomGroup melalui program Ayo BerAKSI.

“Program ini mendorong karyawan untuk mengasah kepekaan dan kepedulian mereka terhadap permasalahan sosial yang terjadi di sekitarnya.

“Selain itu, diharapkan melalui program ini dapat menjadi wadah aktualisasi diri, di samping tugas dan kewajiban mereka sebagai karyawan,” katanya.

Telkom berkomitmen hadir untuk masyarakat dan lingkungan melalui tiga fokus pencapaian, yaitu pendidikan, lingkungan, dan pengembangan UMK.

Melalui program sukarelawan Ayo BerAKSI, Telkom berupaya mendorong karyawan untuk terjun langsung dan memberi dampak positif di masyarakat.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



News11 mins ago

Mendikdasmen Canangkan Bulan Guru Nasional dengan Tema “Guru Hebat, Indonesia Kuat”

Telekomunikasi49 mins ago

Tingkatkan Kepedulian Karyawan, Telkom Inisiasi Program Sukarelawan Ayo BerAKSI!

Infrastruktur58 mins ago

SIG Jaga Profitabilitas Tetap Positif, Tangkap Peluang Pertumbuhan dari Program 3 Juta Rumah

News1 hour ago

Israel Klaim Iran Bersiap Lancarkan Serangan Balasan dari Wilayah Irak

Sportechment2 hours ago

Bersejarah, Rafael Struick Buka Keran Gol di Liga Australia

Sportechment2 hours ago

Laga Persib Bandung vs Semen Padang Berakhir Tanpa Pemenang

Ruang Sujud3 hours ago

Masih Suka Marah-Marah, Ini Pesan Rasulullah SAW

Ruang Sujud6 hours ago

Genosida Israel Terus Berlangsung, Generasi Muda Mesir Sampaikan Protes

Ruang Sujud8 hours ago

Berhasil Kumpulkan 28,7 Triliun, BAZNAS Raih Apresiasi DPR RI

Ruang Sujud11 hours ago

Viral Miras Yogyakarta, Ini Kata Sultan Hamengkubuwono X

Infrastruktur14 hours ago

Jasa Marga Konsisten Bukukan Pendapatan dan EBITDA Positif, Kinerja Solid di 2024

Sportechment15 hours ago

Promotor Khawatirkan Hal Ini di Konser Ulang Tahun Slank ke-41

Sportechment15 hours ago

Profil Lengkap Drajat Djumantara, Calon Suami Febby Rastanty

Migas16 hours ago

Harga BBM Nonsubsidi Naik Mulai Hari Ini, Kecuali…

News19 hours ago

Pelindo SPJM Group Optimis Tingkatkan Daya Tawar

News24 hours ago

ASDP Resmi Terapkan Penyesuaian Tarif di 22 Lintasan Penyebrangan Mulai 1 November 2024

Pangan1 day ago

Pupuk Indonesia Memberdayakan Wanita Kelola Pertanian

Sportechment1 day ago

Resmi Gabung Yogya Falcons, Sabina Altynbekova Tak Sabar Bertemu Fans Voli Indonesia

Keuangan1 day ago

Bank Mandiri Bagi-bagi Tiket Konser Maroon 5 Gratis, Baca Syarat dan Ketentuannya

News1 day ago

Erick dan Menpar Widi Bentuk Tim Bersama untuk Tingkatkan Sektor Pariwisata RI