Connect with us

Monitor

Sosialisasi di 9 Lokasi, TKN Prabowo-Gibran Beri Susu Untuk Ibu Hamil dan Bagi Makan Siang Gratis

N Ayu Ashari

Published

on

Monitorday.com – Hari pertama kampanye Pilpres 2024, Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran menyelenggarakan sosialisasi program makan siang dan susu gratis, serta bantuan gizi untuk anak-anak dan ibu hamil di berbagai daerah Indonesia.

Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan P. Roeslani, mengungkapkan bahwa gerakan sosialisasi ini diinisiasi oleh TKN dan Tim Kampanye Daerah (TKD) di wilayah masing-masing. Program ini mencakup aktivasi makan siang gratis, pembagian susu, dan bantuan gizi di berbagai titik yang telah diinisiasi oleh daerah masing-masing.

“Mulai hari ini akan ada titik-titik yang diinisiasi oleh masing-masing daerah, di mana ada aktivasi makan siang gratis, bagi-bagi susu, dan juga bantuan gizi. Masyarakat akan mulai merasakan manfaat dari program tersebut dan memahami maksud Pak Prabowo dari program tersebut,” ujar Rosan kepada wartawan di Jakarta, Selasa (28/11/2023).

Dia menjelaskan bahwa program ini melibatkan makan siang gratis untuk anak-anak sekolah dan santri pesantren, serta bantuan gizi untuk anak-anak dan ibu hamil. Program ini merupakan salah satu fokus utama pasangan calon presiden-calon wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yang dianggap menjawab secara langsung persoalan gizi yang dihadapi masyarakat.

“Program ini berangkat dari fakta di lapangan yang dilihat langsung Pak Prabowo dan Mas Gibran bahwa masyarakat kita masih perlu dibantu untuk memenuhi kecukupan gizi,” tambahnya.

Rosan menyoroti isu stunting dan kesulitan memenuhi asupan gizi sebagai persoalan yang dihadapi ibu hamil dan anak-anak.

“Para emak-emak butuh dibantu untuk mengatasi kekhawatiran masalah gizi, ancaman stunting, serta pemenuhan kebutuhan makan siang bagi anak. Gizi untuk ibu hamil penting agar anak-anak Indonesia tidak kalah sejak dalam kandungan,” jelas Rosan.

Sosialisasi program Prabowo-Gibran dilaksanakan di sembilan lokasi, di antaranya yaitu di Pulogebang (Jakarta), Jurumundi (Benda, Tangerang), Kampung Tambaklorok (Semarang, Jawa Tengah), Kampung Karanganyar Brontokusuman (Yogyakarta), Maricaya Selatan (Makassar, Sulawesi Selatan), Pettarani, Panakkukang (Makassar, Sulawesi Selatan), Jalan Poros Kapasa Raya (Bira, Makassar, Sulawesi Selatan), Babakan Hantap, Kiaracondong (Bandung, Jawa Barat), dan Jalan Irawati Gang 1 (Surabaya, Jawa Timur).

Walau demikian, kegiatan itu tidak dihadiri oleh pasangan capres-cawapres Prabowo-Gibran, karena keduanya memilih tetap bekerja alias tidak mengambil cuti pada hari pertama kampanye.

Gerindra Bagikan 30 Ribu Paket Makan Siang dan Susu Gratis Selama Kampanye Prabowo-Gibran

DPR dari Fraksi Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, pihaknya membagikan 30.000 paket makan siang dan susu gratis selama masa kampanye di Jakarta Timur. Program itu merupakan program unggulan yang dijanjikan Prabowo-Gibran.

Habiburokhman mengatakan, dia membagikan makan siang dan susu gratis itu untuk menyosialisasikan program unggulan Prabowo-Gibran.

“Inl akan terus kami lakukan selama masa kampanye ini. Sehari sekitar 30.000 paket yang akan kami bagikan ke warga yang punya anak sekolah,” ucapnya saat ditemui di Pulo Gebang, Jakarta Timur, Selasa, 28 November 2023.

Pembagian makan siang dan susu gratis itu, kata Habiburokhman, pertama kali diakukan hari ini di sejumlah titik di Jakarta Timur, Selasa, 28 November 2023.

“Hari ini kami membagikan 30.000 paket di seluruh Jakarta Timur salah satunnya di sini (Pulo Gebang,” ujarnya.

Habib berharap program ini bisa membantu mencegah terjadinya stunting di masyarakat Jakarta Timur.

“Dan ini salah satu program yang bersifat nasional. Kalau Pak Prabowo dan Pak Gibran terpilih, ini akan menjadi kebijakan pemerintah sebagaimana disampaikan dalam Asta Cita Pak Prabowo,” ucapnya.

Ketika ditanya sumber pendanaan untuk suplai makan siang dan susu gratis, Habiburokhman mengatakan suplai itu dari Partai Gerindra. “Dari kami, dari Gerindra,” ujar Wakil Ketua Umum Partai Gerindra .

“Adapun menu makan siang yang dibagikan adalah ayam goreng. pemilihan menu itu karena alasan teknis persiapan yang cukup mendadak. “Apa yang bisa cepat didapatkan tanpa mengesampingkan asupan gizi,” ujarnya.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Monitor2 hours ago

Puan Blak-blakan Soal Pertemuan dengan Jokowi, Ini yang Dibicarakan

Monitor3 hours ago

Politisi Harus Jadi Negarawan, Ara Minta Hal Ini Pada Anies dan Ganjar

Monitor3 hours ago

Soal Kuliah Disebut Tersier, Guspardi Gaus: Indonesia Bisa Raih Keemasannya, Asal….

Monitor3 hours ago

Indonesia Masuk 5 Besar Penyumbang Pelaut Dunia, Segini Jumlahnya

Ruang Sujud3 hours ago

Haedar Nashir: Prabowo Punya Komitmen Terhadap Kedaulatan Bangsa

Migas4 hours ago

Dukung KTT WWF di Bali, PLN Lakukan Langkah Ini

Ruang Sujud4 hours ago

Begini Harapan Besar Ketum PP. Muhammadiyah Kepada Prabowo Subianto

Monitor4 hours ago

Perkenalkan Prabowo ke Tamu WWF, Jokowi Bilang Begini

Sportechment4 hours ago

Timnas Irak Kirim Delegasi ke Jakarta Jelang Lawan Indonesia, Mau Apa?

Keuangan5 hours ago

Marketeers Youth Choice Award 2024: BNI Sabet 2 Penghargaan untuk Katogeri Ini

Sportechment8 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment9 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment9 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru

Monitor9 hours ago

Jika Bergabung, Bamsoet: Kami Siapkan Red Carpet, Siapa Mereka?

Monitor10 hours ago

Di Sela-sela WWF di Bali, Menlu Retno Lakukan ini Untuk Palestina Merdeka

Monitor18 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor19 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor21 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor22 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor22 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik