Connect with us

Monitor

Program SOLUSI: “Indonesia dan Jerman Kolaborasi Tangani Degradasi Darat dan Laut”

Aam Imanullah

Published

on

Monitorday.com , Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) menjalin kemitraan strategis dengan Kementerian Lingkungan Hidup, Konservasi Alam, Keselamatan Nuklir, dan Perlindungan Konsumen Republik Federal Jerman pada 23 Januari 2024 – . Kolaborasi ini bertujuan untuk mengatasi degradasi darat dan laut di Indonesia melalui program Solusi Pengelolaan Lanskap Darat dan Laut Terintegrasi di Indonesia (SOLUSI).

Program SOLUSI akan menjadi agen perubahan untuk menjaga keberlanjutan lingkungan di Indonesia dengan fokus pada peningkatan ketahanan ekosistem dan penciptaan mata pencaharian yang berketahanan iklim. Area percontohan program ini mencakup Jawa Tengah, Kepulauan Bangka Belitung, dan Sulawesi Tengah.

Sekretaris Menteri Kementerian PPN/Bappenas, Teni Widuriyanti, menyatakan bahwa SOLUSI akan menerapkan pendekatan from ridge to reef untuk memastikan integritas ekologis di suatu area tertentu. Hal ini mencakup peningkatan manajemen aspek biologis, sosial, dan ekonomi.

“Dengan mengintegrasikan implementasi ekonomi hijau dan biru, SOLUSI akan melibatkan keanekaragaman hayati, pengembangan rendah karbon, dan ketahanan iklim. Program ini akan menjadi solusi konkret untuk tantangan degradasi darat dan laut yang dihadapi oleh Indonesia,” ungkap Teni.

Indonesia, sebagai negara mega biodiversitas, dihadapkan pada tantangan degradasi tanah dan laut serta dampak perubahan iklim. Oleh karena itu, pengelolaan terintegrasi untuk pembangunan berkelanjutan menjadi prioritas.

Program SOLUSI tidak hanya menyasar sektor pemerintah pusat dan daerah tetapi juga melibatkan pemangku kepentingan lokal. Dengan meningkatkan rencana tata ruang dan pembangunan, memperkenalkan model bisnis berkelanjutan, mengembangkan ekowisata, dan mengelola sampah terintegrasi di lokasi ekowisata, SOLUSI berperan sebagai katalisator pengelolaan sistem teresterial dan perairan berkelanjutan.

“SOLUSI, sejalan dengan RPJMN 2025-2029, harus menjadi bagian dari solusi untuk mencapai Visi Indonesia 2045, yaitu Negara Nusantara yang Berdaulat, Maju, dan Berkelanjutan,” tegas Teni.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Sportechment3 hours ago

Ini Kado Perpisahan Juergen Klopp dari Liverpool

Sportechment4 hours ago

Hanya “Jagain” Trofi Liga Inggris, Pelatih Arsenal Buat Pengakuan Begini

Sportechment4 hours ago

Juarai Premier League, Manchester City Torehkan Rekor Sejarah Baru

Monitor4 hours ago

Jika Bergabung, Bamsoet: Kami Siapkan Red Carpet, Siapa Mereka?

Monitor4 hours ago

Di Sela-sela WWF di Bali, Menlu Retno Lakukan ini Untuk Palestina Merdeka

Monitor13 hours ago

PP Persis Apresiasi Kapolri: Humanis, Simpati dan Empati

Monitor14 hours ago

Mundur dari PBB, Yusril Persiapan Masuk Kabinet Prabowo?

Monitor16 hours ago

Perdagangan dengan Selandia Baru Optimis Capai Target, Ini Ekspor Utama RI

Monitor17 hours ago

Ekonomi Biru Penting Bagi Indonesia, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Monitor17 hours ago

Elon Musk Tertarik Investasi di RI, Ini Sektor yang Dibidik

Monitor17 hours ago

Ternyata Ini Alasan Elon Musk Hadir di World Water Forum Bali

Monitor17 hours ago

World Water Forum Dinilai Mendesak Bagi Dunia, Apa Urgensinya?

Monitor17 hours ago

Puji Anas Urbaningrum, Bamsoet Beri Kode Keras

Sportechment18 hours ago

Elon Musk Resmikan Layanan Internet Starlink di Bali, Jokowi Batal Hadir

Monitor18 hours ago

Bamsoet Hendaki Adanya Forum Presiden, Untuk Apa?

Ruang Sujud18 hours ago

Masyaallah! Ayat Al-Qur’an Ini Buat Profesor Jepang Mualaf

Sportechment21 hours ago

Kata-kata Erick Thohir Usai Oxford United Promosi ke Divisi Championship

Ruang Sujud22 hours ago

Kewajiban Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Begini Penjelasan Pemerintah

Sportechment22 hours ago

Belum Jelas Siapa Juara, Arsenal Sudah Latihan Angkat Tropi, Lha Kok Bisa?

Ruang Sujud24 hours ago

Alhamdulillah! Kota Brighton and Hove Inggris Dipimpin Seorang Muslim