Connect with us

Sportechment

Timnas U-24 Indonesia Lolos ke-16 Besar Meski Kalah dari Korea Utara

Hendi Firdaus

Published

on

Timnas U-24 Indonesia harus mengakui keperkasaan Korea Utara setelah mengalami kekalahan dengan skor 1-0 dalam laga penyisihan Grup F Asian Games 2022 di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Minggu (24/9).

Babak pertama, timnas U-24 Korea Utara lebih mendominasi serangan. Namun, gol baru tercipta pada menit ke-39.

Berawal dari umpan lewat tendangan bebas dari Kang Kukchol, bola dikirim ke kotak penalti Indonesia.

Sempat terjadi kemelut depan gawang Ernando Ari, dengan cerdik Kim Yusong mencuri bola dan melakukan finishing dengan tenang ke gawang yang sudah kosong.

Tidak ada kawalan dari bek skuad Garuda Muda membuat Kim dengan bebasnya melepaskan tendangan yang menghujam gawang Ernando Ari.

Babak kedua masuk menit ke-56 masih belum ada peluang emas tercipta dari kedua tim.

Korea Utara hampir mencetak gol pada menit ke-57 berawal dari umpan Kim Pmhyok, bola diterima oleh Ri Ilsong. Namun, tendangan Ri masih melambung dari gawang Ernando Ari.

Kim Kukjin memberikan ancaman pada menit ke-69. Dari sisi kanan, Kim sukses lepas dari kawalan bek timnas U-24 Indonesia.

Sudah berada di dekat gawang, finishing Kim masih melepas tipis di sisi kanan gawang Ernando Ari.

Masuk menit ke-83 masih belum ada peluang emas dari kedua tim. Hingga akhir pertandingan skor 1-0 untuk kemenangan timnas U-24 Korea Utara tidak berubah.

Skuad Garuda Muda belum dipastikan lolos ke babak 16 besar setelah finis di posisi ketiga di Grup F.

Di laga lain, timnas U-24 Kirgistan sukses mengalahkan Taiwan dengan skor 4-1.

Poin timnas U-24 Indonesia dan Kirgistan sama-sama mengemas tiga poin. Akan tetapi Kirgistan menyegel runner-up.

Timnas U-23 Indonesia pun lolos sebagai peringkat ketiga terbaik.

Susunan pemain:

Timnas U-24 Korea Utara: 1-Kang Juhyok; 3-Jang Kukchol, 5-Kim Kyongsok, 16-Kim Yusong 10-Ri Ilsong (2-Hwang Chanjun 71′), 17-Kang Kukchol, 20-Paek Chungsong, 22-Kim K Kukbom, 4-Kim Pomhyok, 9-Ri Joguk, 11-Kim Kukjin.

Pelatih: Sin Yongnam.

Timnas U-24 Indonesia: 20-Ernando Ari; 14-Robi Darwis, 3-Andy Setyo, 5-Rizky Ridho, 19-Alfeandra Dewangga (Ananda Raehan 88′); 12-Dony Try (Haykal Alhafiz 72′), 13-Rachmat Irianto, 17-Syahrian Abimanyu, 15-Taufany Muslihudin, 10-Egy Maulana Vikri (Hugo Samir 54′), 11-Ramai Rumakiek (Titan Agung 88′).

Pelatih: Indra Sjafri.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Monitor Saham BUMN



Asuransi23 mins ago

Demi Optimalisasi Bisnis, Jamkrindo Teken Kolaborasi dengan Kantor Berita Antara

Monitor42 mins ago

Singkat Padat, Ini Paparan Prabowo di Qatar Economic Forum 2024

Monitor1 hour ago

Bamsoet Gelar Rapat Gabungan, Ada Apa ini?

Monitor1 hour ago

Desy Ratnasari Mengaku Siap Dinikahi, Jika..

Monitor2 hours ago

Syarat Kalbar Berdaulat di Pangan, Prof Rokhmin: Ini Strateginya…

Pariwisata2 hours ago

Blusukan ke Hutan Bambu Penglipuran, Ini yang Dilakukan Tim TJSL Angkasa Pura II

Telekomunikasi2 hours ago

Penyelesaian Konflik KBN-KTU Dorong Kepercayaan Investor

Telekomunikasi3 hours ago

Telkom Bangun Kabel Laut Dorong Pertumbuhan Digital di Asia Pasifik

Sportechment3 hours ago

STY Umumkan 22 Pemain Jelang Indonesia vs Irak, Netizen Auto Riuh

Sportechment4 hours ago

Kisah Hidup Selebgram Laura Anna Bakal Difilmkan, Kapan Tayangnya?

Infrastruktur4 hours ago

Peduli Korban Banjir di Sumbar, Hutama Karya Grup Gercep Beri Bantuan Ini

Sportechment5 hours ago

Catat! Jadwal Mike Tyson vs YouTuber Jake Paul di Duel Tinju Profesional

Sportechment5 hours ago

Putuskan Gantung Raket, Kevin Sanjaya Ucapkan Salam Perpisahan

Monitor15 hours ago

Di Qatar Economic Forum, Prabowo Sedih Soal ini

Logistik15 hours ago

Soal Penyaluran BBM, BPH Migas Minta PT KAI Lakukan ini…

Sportechment16 hours ago

STY Coret 5 Pemain Timnas Indonesia, Nomor 4 Alasan Mau Haji

Monitor16 hours ago

Hadirnya Media Center KKP, ini Kata Plt Dirjen PSDKP

Keuangan16 hours ago

PT INTI Siap Produksi Kartu Prepaid Bank Mandiri

Infrastruktur16 hours ago

4 UMK Binaan Jasa Marga Ikuti Pameran Adiwastra Nusantara 2024

Monitor17 hours ago

Kawal Tata Kelola lobster, Ini Jurus Sakti KKP